Menuju konten utama

Daftar Lengkap Pemenang SBS Entertainment Award 2018

Acara “My Ugly Duckling” meraih 6 penghargaan di SBS Entertainment Award 2018.

Daftar Lengkap Pemenang SBS Entertainment Award 2018
Lee Seung Gi Meraih penghargaan utama di SBS Entertainment Awards 2018. FOTO/YouTube @SBS Entertainment

tirto.id - Acara SBS Entertainment Award 2018 telah sukses digelar pada Jumat (28/12/2018). Ajang penghargaan bergengsi ini berlangsung sekitar 140 menit dan disponsori langsung oleh Seoul Broadcasting System (SBS). Malam penganugerahan penghargaan yang diselenggarakan di SBS Prism Tower, Seoul, Korea Selatan ini dipandu oleh Park Soo Hong, Han Go Eun, dan Kim Jong Kook.

Setidaknya terdapat 20 macam penghargaan yang dibagikan dalam ajang tahunan tersebut. Dari 20 macam penghargaan, penghargaan terbanyak diraih oleh program bertajuk “My Ugly Duckling” yang berhasil memperoleh sebanyak 6 penghargaan.

Sementara di posisi ke-2 terdapat program varietas “Master in The House” yang berhasil meraih sebanyak 5 piala penghargaan. Di posisi yang ke-3 diraih oleh program hiburan “Running Man” yang berhasil meraih 4 piala penghargaan dengan salah satunya penghargaannya yaitu “Popularity Award”.

Secara lebih lengkap, berikut ini daftar pemenang SBS Entertaiment Award 2018 sebagaimana dilansir dari Soompi.

Grand Award: Lee Seung Gi melalui program acara “Master in the House”

Producers’ Award: Kim Jong Kook melalui program acara “Running Man” dan “My Ugly Duckling”

Top Excellence Award (Variety): Jun So Min melalui program acara “Running Man”

Top Excellence Award (Show/Talk): Yang Se Hyung melalui program acara “Master in the House” dan “We Will Channel You”

Excellence Award (Variety): Jo Bo Ah melalui program acara “Baek Jong Won’s Alley Restaurant”,Yook Sungjae “BTOB” melalui program acara “Master in the House”

Excellence Award (Show/Talk): So Yi Hyun melalui program acara “Same Bed Different Dreams 2: You Are My Destiny”, Lee Sang Min melalui program acara “My Ugly Duckling”

Popularity Award: Lee Kwang Soo melalui program acara “Running Man”

Scene Stealer Award: Seungri “BIGBANG” melalui program acara “We Will Channel You” dan “My Ugly Duckling”

Best Teamwork Award: “Running Man”

Best Couple Award: Kim Jong Kook and Hong Jin Young melalui program acara “Running Man” dan “My Ugly Duckling”

Program of the Year Award: “My Ugly Duckling”

Best Family Award: In Gyo Jin dan So Yi Hyun melalui program acara “Same Bed Different Dreams 2: You Are My Destiny”

Best Challenger Award: Jeon Hye Bin melalui program acara “Law of the Jungle”

Screenwriter Award: Yoo Hyun Soo melalui program acara “Choi Hwa Jung’s Powertime”, Lee Yoon Joo melalui program acara “Animal Farm”, Kim Myung Jung melalui program acara “Master in the House”

Best MC Award: Kim Sung Joo melalui program acara “Baek Jong Won’s Alley Restaurant”, Kim Sook “Same Bed Different Dreams 2: You Are My Destiny”

Best Entertainer Award: Im Won Hee melalui program acara “My Ugly Duckling”, Goo Bon Seung melalui program acara “Flaming Youth”

Mobile Icon Award: JeA, Cheetah melalui program acara “Strong My Way”

Radio DJ Award: Kim Chang Yeol melalui program acara “Kim Chang Yeol’s Old School”, Boom melalui program acara “Boom Boom Power”

Female Rookie Award: Kang Kyung Hun melalui program acara “Flaming Youth”

Male Rookie Award: Lee Sang Yoon melalui program acara “Master in the House”

Seluruh penghargaan di atas diberikan sebagai bentuk apresiasi dari pihak SBS Entertainment Award kepada para selebriti Korea Selatan yang telah bekerja keras dalam memberikan hiburan kepada masyarakat baik melalui program yang ditayangkan di televisi maupun radio sepanjang tahun 2018.

Adapun SBS Entertainment Award merupakan ajang penghargaan tahunan bagi para insan industri hiburan Korea Selatan. Mereka berkarya di program-program acara yang tayang di stasiun televisi SBS (Seoul Broadcasting System). Ajang penghargaan ini telah digelar sejak tahun 2007.

Pada tahun 2014, ajang penghargaan ini kemudian menjadi bagian dari SBS Award Festival bersama dengan SBS Gayo Daejun dan SBS Drama Award.

Ajang konser musik SBS Gayo Daejun baru saja digelar pada 25 Desember 2018 lalu di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan. Sementara untuk SBS Drama Award 2018 rencananya akan diselenggarakan di SBS Prism Tower pada 31 Desember 2018 mendatang.

Baca juga artikel terkait KPOP atau tulisan lainnya dari Syarifah Aini

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Syarifah Aini
Penulis: Syarifah Aini
Editor: Ibnu Azis