Menuju konten utama

Daftar Lagu di Mini Album TWICE Feel Special, Rilis 23 September

Daftar lagu dalam album TWICE, Feel Special yang akan rilis pada 23 September.

Daftar Lagu di Mini Album TWICE Feel Special, Rilis 23 September
TWICE, group musik K POP. FOTO/Wikipedia

tirto.id - Girl group asuhan JYP Entertainment, TWICE akan kembali ke dunia musik dengan merilis mini album bertajuk Feel Special pada 23 September medatang pukul 06.00 pm KST atau 16.00 WIB.

Jelang tanggal comeback, lewat laman Twitter resmi, TWICE merilis sebuah poster berisi track list dalam mini album kedelapan mereka. Dalam poster tertera 7 lagu TWICE. Berikut daftar lagu lengkap pada mini album Feel Special, sebagaimana dilansir dari laman Twitter @JYPETWICE.

  1. “Feel Special” title track
  2. “Rainbow”
  3. “Get Lout”
  4. “Trick It”
  5. “Love Foolish”
  6. “21:29”
  7. “Breakthrough” Ver-Kor
Lagu berjudul “Feel Special” terpilih sebagai title track dalam mini album TWICE bertajuk sama. Pada poster tersebut juga terjelaskan lagu “Feel Special” ditulis dan dikomposer sendiri oleh CEO JYP Entertaiment, J.Y.Park atau Park Jin-young.

Dalam rangka menyambut tanggal comeback mereka, per tanggal 12 September, TWICE telah merilis foto dan video treaser individu beberapa anggotanya. Seperti video teaser Sana yang tampilkan aura kuat dengan balutan jaket hitam diliris pada Rabu (12/9/2019) tengah malam waktu Korea.

Sebelumnya JYP juga telah mengunggah video teaser dari Nayeon dengan hiasan gemerlapan pada 8 September, kemudian pada hari berikutnya video individu Jengyeon yang mengenakan baju nuansa merah diunggah.

Feel Special akan menjadi comeback TWICE setelah 4 bulan lalu merilis mini album bertajuk Fancy You dengan titile track “Fancy” tepatnya pada 22 April tahun ini.

TWICE sendiri merupakan girl group besutan JYP Entertainment yang terbentuk melalui acara survival show “SIXTEEN”.

Setelah berhasil bertahan dalam survival show tersebut, 9 personel yakni Nayeon, Jeongyeon, Momo, Sana, Jihyo, Mina, Dahyun, Chaeyong, dan Tzuyu berhasil masuk line-debut dan dapat memulai karier mereka sejak 20 Oktober 2015 dengan nama TWICE.

TWICE debut merilis mini album bertajuk “The Story Begins” dengan title track bertajuk “Like Ohh Ahh”. Girl group yang dipimpin oleh Jihyo ini disebut menggapai awal ketenaran globalnya setelah mereka merilis lagu berjudul “Cheer Up”.

Sebagai informasi, menurut data Kworb.net per 12 September, TWICE tercatat memiliki sembilan lagu yang telah meraup lebih dari 200 juta penonton di YouTube, seperti “Yes or Yes” yang telah memiliki sekitar 202 juta views di kanal jypentertainment.

Kemudian ada video klip “SIGNAL” yang telah ditonton lebih dari 221 juta kali, “KNOCK KNOCK” lebih dari 234 juta views, ada lagu “Heart Shaker” yang berhasil melampaui 286 juta views, dan “Like OOH-AHH” yang telah meraup hingga 320 juta penonton.

Selain itu, ada pula MV lagu “What is Love” yang sudah ditonton lebih dari 327 juta kali, “Cheer Up” 353 juta kali, video klip “LIKEY” sekitar 404 juta views, dan tirtinggi ada MV lagu “TT” yang telah meraup lebih dari 476 juta views di YouTube.

TWICE disebut baru saja merampungkan konser tur dunia mereka yang digelar selama 10 hari di 9 kota berbagai belahan dunia, termasuk Los Angeles, Mexico, City, Newark, dan Chicago. Konser tur ini berakhir di Kuala Lumpur pada 17 Agustus lalu.

Apabila tidak ada perubahan jadwal, TWICE akan kembali menyapa ONCE (nama fandom) dengan merilis mini album Feel Special pada 23 Septemper 2019 pukul 06.00 pm KST atau 16.00 WIB.

Feel Special akan memiliki 3 versi album dengan warna berbeda yakni putih, biru dan hitam, untuk setiap albumnya dibandrol seharga 14.55 dolar AS atau sekitar Rp200 ribu. Pre-order mini album ini telah dapat dilakukan secara global sejak 10 September lalu, dan dapat dibeli diberbagai gerai online resmi seperti withdrama.net.

Baca juga artikel terkait K-POP atau tulisan lainnya dari Nuraini Ika

tirto.id - Musik
Kontributor: Nuraini Ika
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Dipna Videlia Putsanra