tirto.id - Program Vaksinasi booster masih berlanjut di bulan Agustus 2022, khususnya untuk wilayah Jakarta Timur. Sentra pelayanan vaksin Covid-19 yang tersedia pada tanggal 2-9 Agustus selama sepekan ke depan terdapat di 8 wilayah kawasan ini.
Perlu diingat bahwa pandemi Covid-19 belum usai sehingga penting untuk mendapatkan vaksin booster atau vaksin dosis 1 & 2 bagi yang belum mendapatkannya. Fungsi vaksin booster adalah lebih terlindungi dan meningkatkan imunitas tubuh dalam melawan virus Covid-19.
Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas Jakarta Timur, lokasi masing-masing wilayah yang menggelar vaksinasi tersebut sudah dikonfirmasi oleh laman media sosialnya.
Lokasi Vaksin Booster Jakarta Timur
Berikut ini daftar lokasi vaksinasi booster Covid-19 yang dapat dikunjungi selama periode 2-9 Agustus 2022 di Jakarta Timur:
PKM Cakung
Puskesmas Kecamatan Cakung
Jadwal Vaksinasi Covid-19 di kecamatan Cakung adalah 1 - 5 Agustus 2022 pukul 08.00 – 12.00 WIB. Tersedia vaksin dosis ke-1, dosis ke-2 dan booster untuk masyarakat.
Polsek Cakung
Jadwal vaksinasi Covid-19 di Polsek Cakung adalah 1-5 Agustus 2022 pukul 08.00 – 14.00 WIB.
RS Harapan Jayakarta
Jadwal vaksinasi Covid-19 di RS Harapan Jayakarta adalah Jumat 5 Agustus 2022 pukul 08.00 – 12.00 WIB.
RS Resti Mulya
Jadwal vaksinasi di RS Resti Mulya adalah Kamis, 4 Agustus 2022 pukul 08.00 – 12.00 WIB
PT Sosro Ujung Menteng
Jadwal vaksinasi di PT Sosro Ujung Menteng adalah 1-5 Agustus 2022 pukul 08.00 - 12.00 WIB
Masjid Al-Furqon PT United Tractors
Jadwal vaksinasi di PT United Tractors adalah 1-5 Agustus 2022 pukul 08.00 – 12.00 WIB
Adapun persyaratannya:
1. Semua Warga Negara Indonesia Ber-KTP DKI Jakarta dan atau KTP seluruh indonesia
2. Usia minimal 12 tahun
3. Untuk usia 6 s.d 11 tahun di jadwalkan di sekolah masing-masing.
Untuk anak yang belum sekolah dan belum vaksin di sekolah bisa datang langsung ke lokasi vaksinasi sesuai jadwal harian.
Syarat kartu anak / domisili di DKI / bersekolah di DKI. Domisili dgn surat RT dan sekolah dengan surat keterangan / kartu pelajar
4. Ibu Hamil usia kandungan minimal 12 Minggu, membawa buku KIA/ buku pink
5. Membawa kartu vaksin dosis 1 (*Khusus untuk yang akan vaksin dosis ke-2)
6. Pendaftaran mulai pukul 7.30 wib
7. Membawa alat tulis (pulpen)
8. Tetap menerapkan protokol kesehatan (memakai masker double)
9. Silahkan diakses ke lokasi vaksinasi sesuai gambar yang tertera diatas untuk dosis 1 dan dosis 2, cek lokasi nya di kolom lokasi vaksin saat ini
10. Untuk pendaftaran vaksinasi Dosis 1, Dosis 2 dan Dosis 3 Booster bisa datang langsung (GO SHOW) sesuai jumlah KUOTA yang tersedia.
11. Adapun persyaratan vaksin booster ( D3 ) yaitu Memiliki Tiket Dosis 3 dari Peduli Lindungi & Interval Sudah 3 bulan dari vaksin dosis ke 2.
Puskes Ciracas
Jadwal vaksinasi untuk Puskes Ciracas adalah 4 Agustus 2022 pukul 08.30 – 11.30 WIB di Kantor Lurah Ciracas.
Tersedia dosis 1, 2, dan booster dengan syarat membawa fotokopi KTP/KK, dan bagi yang akan booster harus memiliki e-tiket dari pedulilindungi. Untuk dosis 1, 2, usia mulai 6 thn dan dosis 3 mulai 18 th.
Puskes Cibubur
Jadwal: 1-5 Agustus 2022 Pukul 08.00 – 14.30 WIB untuk dosis 1, 2, dan 3
2. RSUD Ciracas
Jadwal: 1-5 Agustus 2022 Pukul 08.30 – 12.00 WIB untuk dosis 1, 2, dan 3
3. RSKO
Jadwal: Rabu dan Jumat tanggal 1 dan 5 Agustus 2022 pukul 08.00 – 12.00 WIB Dosis 1, 2, 3
Puskesmas Matraman
Di wilayah Matraman, vaksinasi berlangsung di 10 lokasi berbeda yaitu:
Gramedia Matraman, SDN 25 Utan Kayu Selatan, Puskesmas Kelurahan (PKL) Kebon Manggis, PKL Utan Kayu Selatan 1, PKL Utan Kayu Selatan 2, PKL Utan Kayu Utara, PKL Kayu manis, PKL Palmerah, Klinik Abdul Rajak Tegalan, Klinik Keluarga Pisangan Baru.
Jadwal selengkapnya simak link berikut ini.
Kelurahan Kebon Pala
Jadwal pelayanan vaksinasi Covid-19 Senin-Jumat, tanggal 1-5 Agustus 2022 di Wilayah Kecamatan Makasar, berlangsung di 7 lokasi yakni:
Tamini Square Pinang Ranti lantai 2, Puskesmas Kel. Halim PK 1, Puskesmas Kel. Makasar, Puskesmas Kel. Pinang Ranti, Puskesmas Kel. Kebon Pala, Puskesmas Kel. Halim PK 2, Puskesmas Kel. Cipinang Melayu.
Jadwal selengkapnya dapat dilihat di link berikut ini
Puskesmas Ciracas
Jadwal selengkapnya untuk vaksinasi di wilayah Puskesmas Ciracas tanggal 1-5 Agustus 2022 dapat disimak pada link berikut ini
Puskesmas Kel. Cijantung
Vaksinasi di Puskesmas Kelurahan Cijantung berlangsung tanggal 1-5 Agustus 2022 Pukul 08.00 – 12.00 WIB dengan kuota masing-masing 50 orang per hari untuk dosis 1, 2 dan 3.
Informasi selengkapnya klik link berikut ini.
PKM Kec Pulogadung
Puskesmas Kecamatan Pulogadung berkolaborasi dengan Badan Inteligen Negara Daerah (BINDA) mengadakan Vaksinasi Sore dan Weekend di Wilayah Kecamatan Pulogadung.
Jadwalnya adalah Senin 01 Agustus 2022 s.d Selasa 09 Agustus 2022 Pukul 15.00 - 21.00 WIB di 4 lokasi antara lain:
Balai RW 05 Kelurahan Cipinang, Kantor Lurah Rawamangun, Lapangan RW 05 BAPELRUM, dan Kantor Lurah Jati. Informasi selengkapnya klik link ini.
Persyaratan Booster :
- Usia Minimal 18 tahun
- Jarak 3 bulan dari Dosis Ke II
- Telah muncul E-tiket dosis III di Peduli Lindungi
- Membawa Bukti Vaksin 1-2
Terdapat hadiah sembako untuk 50 peserta pertama yang lolos vaksinasi.
Penulis: Cicik Novita
Editor: Dipna Videlia Putsanra