Menuju konten utama

Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia U16 yang Dipanggil PSSI

PSSI telah merilis daftar pemain yang dipanggil untuk mengikuti TC Timnas U16 di Yogyakarta. 

Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia U16 yang Dipanggil PSSI
Timnas Indonesia U16. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.

tirto.id - PSSI telah merilis daftar pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan atau Training Centre (TC) Timnas Indonesia U16 di Yogyakarta. TC Timnas U16 akan digelar pada 16-28 Februari 2020 di Lapangan Sepak Bola UII, Yogyakarta. Pemusatan latihan ini sebagai rangkaian persiapan sebelum tampil di Piala AFF U16 2020 dan Piala AFC U-16 2020.

Ada 22 pemain Timnas Indonesia U16 yang dipanggil ke pemusatan latihan di Yogyakarta nanti. "Di pemusatan latihan ini, kami juga sekaligus akan melakukan seleksi pemain untuk mencari pelapis dari pemain yang sudah ada," ujar Bima Sakti selaku pelatih Timnas U16, dikutip dari laman PSSI, Jumat (7/2/2020).

Bima Sakti melanjutkan, pihaknya masih perlu beberapa pemain untuk mengisi sejumlah posisi di skuad Timnas Indonesia U16. "Kemungkinan untuk mengisi masing-masing di posisi kiper, bertahan dan tengah," kata mantan gelandang Timnas Indonesia ini.

“Kami akan terus menekankan fisik dan stamina, serta kerja sama antar lini dari setiap pemain, saya harap pemain bisa terus meningkatkan fisik, stamina, dan kemampuan sepak bola mereka lainnya,” tutup Bima Sakti.

Di sela pemusatan latihan nanti, Timnas U16 diagendakan akan melakoni laga uji coba kontra Thailand di Stadion Manahan, Solo. “Selama pemusatan latihan kedua [di Yogyakarta] di tahun ini, kami juga berencana mengadakan uji coba, lawannya kemungkinan Thailand, tanggal 22 Februari 2020 di Solo,” ungkap Bima Sakti.

“Jadi, kami tanggal 20 Februari 2020 berangkat ke Solo dari Yogyakarta. Tanggal 21 Februari 2020 kami latihan resmi dan tanggal 22 Februari 2020 bermain melawan Thailand. Tanggal 23 Februari 2020 kami kembali ke Yogyakarta hingga tanggal 28 Februari 2020,” urainya.

Daftar Pemain Timnas U16 untuk TC di Yogyakarta:

1. I Made Putra Kaicen (Bali United)

2. M. Hisyam Aidil Tsani (Persija)

3. Fidelis Davin (PSS Sleman)

4. M. Aditya Rangga Saputra (Borneo FC)

5. Febrian Tri Yanto (Madura United)

6. Kadek Arel Priyatna (Bali United)

7. Ferre Murari (Bhayangkara FC)

8. M. Rizky Darmawan (SSB Telkom Balikpapan)

9. Mikael Alfredo Tata (Persipura)

10. Alexandro Felix Kamuru (Barito Putera)

11. M. Faqih Maulana (Bhayangkara FC)

12. Aditya Daffa Al-Haqi (Barito Putera)

13. Dimas Juliono Pamungkas (Persib Bandung)

14. Valeroen (Persib Bandung)

15. Frezy Al-Hudaifi (Bhayangkara FC)

16. Marselino Ferdinan (Persebaya)

17. Diandra Diaz Dewari (Persib)

18. M. Faizal Sahiafullah (Persela)

19. Ahmad Athalllah Araihan (SKO Ragunan)

20. Wahyu Agung Drajat Mulyono (Persebaya)

21. Ruy Ariyanto (Persebaya)

22. Raka Cahyana Rizki (SSB Bekasi Raya)

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus