Menuju konten utama

Daftar 10 Universitas Negeri Terbaik Versi Kemenristekdikti

Menurut Kemeristekdikti, mutu pendidikan itu dinilai dari empat komponen.

Daftar 10 Universitas Negeri Terbaik Versi Kemenristekdikti
Potret mahasiswa UGM Yogyakarta. tirto.id/Erman Agung

tirto.id - Sebagai upaya memetakan mutu dan potensi perguruan tinggi di Indonesia, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) mengumumkan 100 Besar Universitas di Indonesia.

Menurut Kemeristekdikti, mutu pendidikan itu dinilai dari empat komponen, yakni kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), kualitas kelembagaan; kualitas kegiatan kemahasiswaan serta kualitas penelitian dan publikasi ilmiah.

“Daftar klasterisasi perguruan tinggi ini merupakan data resmi dari Kemenristekdikti yang dapat digunakan sebagai informasi valid bagi masyarakat, jangan percaya data hoax yang tidak sesuai dengan daftar yang dikeluarkan Kementerian,” ujar Menristekdikti Mohamad Nasir dilansir dari laman resmi Kemenristekdikti, Senin (21/8/2017)

Pengelompokan/klasterisasi, kata Nasir, dilakukan untuk meningkatkan mutu perguruan tinggi secara berkelanjutan dalam melaksanakan tridharma, salah satunya kesehatan organisasi.

Menurut dia, dengan klasterisasi, maka Kemenristekdikti bisa menyusun formula yang tepat dalam melakukan pembinaan perguruan tinggi di Indonesia.

“Klasterisasi ini juga dapat digunakan setiap perguruan tinggi sebagai refleksi dan motivasi bagi peningkatan kualitas perguruan tingginya, baik dari segi kualitas Sumber Daya Manusia, kurikulum, manajemen organisasi, riset, publikasi, pengabdian kepada masyarakat dan aspek lainnya,” imbuh Nasir.

Berikut Daftar 10 Universitas Negeri Terbaik Versi Kemenristekdikti:

1.Universitas Gadjah Mada

2.Institut Teknologi Bandung

3.Institut Pertanian Bogor

4.Universitas Indonesia

5.Institut Teknologi Sepuluh Nopember

6.Universitas Diponegoro

7.Universitas Airlangga

8.Universitas Brawijaya

9.Universitas Hasanuddin

10.Universitas Negeri Yogyakarta

Baca juga:

Baca juga artikel terkait PERGURUAN TINGGI atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Pendidikan
Reporter: Alexander Haryanto
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto