tirto.id - Crystal Palace vs Tottenham Hotspur akan bertanding pada Minggu (13/12/2020), pukul 21.15 WIB. Dari skor head to head (H2H) The Lillywhites diprediksi menang dalam pertandingan yang disiarkan langsung NET TV dan live streaming Mola TV.
Hingga pekan ke-11 Liga Inggris, Tottenham Hotspur masih berada di puncak klasemen dengan poin 24. Mereka mencatat 7 kemenangan, 3 seri dan 1 kali kalah dari 11 laga yang dijalani.
Sementara itu, Crystal Palace berada di peringkat 13 dengan 16 poin. Namun, The Eagles sedang memiliki kepercayaan diri tinggi karena di laga terakhir berhasil menang dengan skor telak 1-5 melawan West Bbrom.
Pelatih Crystal Palace Roy Hudgson pun yakin timnya dapat meraih poin melawan Spurs. Kendati sempat khawatir dengan kondisi pemainnya yang kelelahan, waktu istirahat yang lebih panjang membuat skuad The Eagles kembali pulih dan siap bertanding.
"Untungnya semua pemain sudah kembali fit [menghadapi Spurs]. Tim ini terlihat sangat kuat sekarang, dan kami tidak memiliki cedera lagi selain pemain yang sudah absen panjang," tutur Roy Hudgson, dikutip situs web resmi klub.
Di sisi lain, Tottenham Hhotspur saat ini dapat berkonsentrasi untuk menjalani kompetisi domestik beberapa waktu ke depan. Hal itu setelah fase grup Liga Eropa berakhir, dan fase knock out baru dilanjutkan awal tahun depan.
Kendati demikian, pelatih Spurs Jose Mourinho, menyebut kompetisi domestik akan lebih sulit. Pasalnya, mereka bakal bertemu klub-klub Inggris yang memiliki permainan ngotot dan cenderung keras.
"Sekarang, kami akan konsentrasi ke pertandingan Liga Inggris, dan turnamen domestik. Sejujurnya, ini akan lebih sulit dibanding Liga Eropa. Dengan banyaknya pertandingan yang kami jalani, saya juga harus memikirkan rotasi pemain," ujar Jose Mourinho, dikutip Sky Sport.
Head to Head (H2H) Palace vs Tottenham
26/07/20: Crystal Palace vs Tottenham Hotspur 1-1
14/09/19: Tottenham Hotspur vs Crystal Palace 4-0
04/04/19: Tottenham Hotspur vs Crystal Palace 2-0
27/01/19: Crystal Palace vs Tottenham Hotspur 2-0
11/11/18: Crystal Palace vs Tottenham Hotspur 0-1
5 Pertandingan Terakhir Crystal Palace
06/12/2020: West Brom vs Crystal Palace 1-5
28/11/2020: Crystal Palace vs Newcastle 0-2
24/11/2020: Burnley vs Crystal Palace 1-0
07/11/2020: Crystal Palace vs Leeds United 4-1
31/10/2020: Wolves vs Crystal Palace 2-0
5 Pertandingan Terakhir Tottenham Hotspur
11/12/2020: Tottenham vs Antwerp 2-0
06/12/2020: Tottenham vs Arsenal 2-0
04/12/2020: LASK vs Tottenham 3-3
29/11/2020: Chelsea vs Tottenham 0-0
27/11/2020: Tottenham vs Ludogorets 4-0
Perkiraan Susunan Pemain
Crystal Palace (4-4-2): Vicente Guaita; Nathaniel Clyne, Cheikhou Kouyate, Gary Cahill, Patrick van Aanholt; Jeffrey Schlupp, Luka Milivojevic, James McArthur, Eberechi Eze; Wilfred Zaha, Christian Benteke
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Hugo Lloris; Serge Aurier, Toby Alderweireld, Eric Dier, Sergio Reguilon; Moussa Sissoko, Pierre Emile Hojbjerg; Steven Bergwijn, Tanguy Ndombele, Son Heung-Min; Harry Kane
Jadwal Siaran Langsung Crystal Palace vs Tottenham Hotspur di NET TV
Apabila tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Crystal Palace vs Tottenham Hotspur pada Minggu (13/12/2020), pukul 21.15 akan disiarkan langsung NET TV. Selain itu, laga di Selhurts Park tersebut juga dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV.
Untuk mengakses Mola TV penggemar sepak bola dapat berlangganan Mola Premium Entertainment seharga Rp65.000 per bulan atau Rp500.000 per tahun. Dengan paket tersebut Anda dapat menyaksikan seluruh laga Liga Inggris 2020/2021, salah satunya duel Crystal Palace vs Tottenham Hotspur.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dipna Videlia Putsanra