Menuju konten utama

CPNS 2018: Jadwal Seleksi Kompetensi Dasar Kemenkumham

Seleksi Kompetensi Dasar CPNS Kemenkumham akan digelar mulai 26 - 28 Oktober 2018.

CPNS 2018: Jadwal Seleksi Kompetensi Dasar Kemenkumham
Ilustrasi seleksi CPNS. FOTO/kemenperin.go.id

tirto.id - Seleksi Kompetensi Dasar calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kementerian Hukum dan HAM bakal digelar mulai 26 Oktober 2018.

Berdasarkan Pengumuman Nomor : SEK.KP.02.01-814 Tentang Perubahan Jadwal Pelaksanaan Seleksi CPNS Kemenkumham Tahun Anggaran 2018, Seleksi Kompetensi Dasar akan digelar mulai 26 - 28 Oktober 2018.

Proses Seleksi Kompetensi Dasar meliputi Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU) dan dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Seleksi CPNS dengan TWK dimaksudkan untuk menilai kemampuan pelamar dalam penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan nasionalisme, integritas, bela negara, pilar negara, bahasa Indonesia, Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI.

Sedangkan TIU dimaksudkan untuk menilai intelegensia peserta seleksi. Pertama, kemampuan verbal atau kemampuan menyampaikan informasi secara lisan maupun tulisan.

TIU juga dimaksud untuk mengetahui kemampuan numerik, atau kemampuan melakukan operasi perhitungan angka dan melihat hubungan diantara angka-angka. Dalam seleksi ini, setiap jawaban yang benar akan mendapat skor 5, dan yang salah nilainya nol.

Pada TKP, pelamar akan disuguhkan soal-soal yang mencakup pelayanan publik, sosial budaya, teknologi informasi dan komunikasi, profesionalisme, jejaring kerja, integritas diri, semangat berprestasi.

Berikut jadwal seleksi CPNS Kemenkumham tahun 2018 bagi kualifikasi Pendidikan Magister, Dokter, S1, D-IV dan D-III:

  • 19 September 2018: Pengumuman
  • 26 September – 15 Oktober 2018: Pendaftaran Online (https://sscn.bkn.go.id) dan unggah Dokumen
  • 19 Oktober 2018: Pengumuman hasil seleksi administrasi22 – 25 Oktober 2018: Cetak nomor ujian secara online (https://sscn.bkn.go.id)
  • 22 – 23 Oktober 2018: Verifikasi Dokumen asli tentang kriteria Disabilitas danPemberian Kartu Peserta Ujian Peserta Formasi Disabilitas
  • 26 – 28 Oktober 2018: Seleksi Kompetensi Dasar (CAT)
  • 12 – 13 November 2018: Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) (CAT)
  • 12 – 13 November 2018: Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Praktek komputer dan Bahasa Inggris (Khusus Pengelola Teknologi Informasi) ; Praktek Mengajar dan Bahasa Inggris (Khusus Dosen)
  • 15 – 17 November 2018: Seleksi Kompetensi Bidang melalui Wawancara Pengamatan Fisik dan Keterampilan
  • 29 November 2018: Pengumuman kelulusan akhir secara online
  • 3 – 6 Desember 2018: Pemberkasan bagi peserta yang dinyatakan lulus pada Pengumuman Kelulusan Akhir

Jadwal Seleksi CPNS bagi peserta kualifikasi Pendidikan SLTA Sederajat:

  • 19 September 2018: Pengumuman
  • 26 September – 15 Oktober 2018: Pendaftaran Online (https://sscn.bkn.go.id) dan pengiriman dokumen melalui PO. Box ( paling lambat batas waktu penerimaan dokumen di PO.Box tanggal 16 Oktober 2018 pukul 09.00 waktu setempat, cap pos diterima)
  • 19 Oktober 2018: Pengumuman hasil verifikasi dokumen PO. Box pada seleksi administrasi
  • 22 – 25 Oktober 2018: Pemanggilan / Verifikasi Dokumen atau Berkas Asli dan Pengukuran Tinggi Badan pada seleksi administrasi dan Pemberian Kartu Peserta Ujian
  • 30 Oktober – 3 November 2018: Seleksi Kompetensi Dasar (CAT)
  • 8 November 2018: Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) dan Peserta yang mengikuti SKB
  • 14 – 15 November 2018: Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Kesamaptaan
  • 21 – 23 November 2018: Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) melalui Wawancara Pengamatan Fisik dan Keterampilan
  • 29 November 2018: Pengumuman kelulusan akhir secara online
  • 3 – 6 Desember 2018: Pemberkasan bagi peserta yang dinyatakan lulus pada Pengumuman Kelulusan Akhir

Baca juga artikel terkait CPNS 2018 atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yantina Debora
Editor: Yantina Debora