Menuju konten utama

Contoh Soal ANBK Kelas 5 SD Literasi dan Jawabannya

Berikut ini adalah beberapa contoh soal UNBK Kelas 5 SD materi AKM literasi matematika dan membaca beserta jawabannya.

Contoh Soal ANBK Kelas 5 SD Literasi dan Jawabannya
Siswa peserta Ujian Sekolah Madrasah Berstandar Daerah (USMBD) mengerjakan ujian di Sekolah Dasar 05 Cipete Utara, Jakarta, Senin (15/5). ANTARA FOTO/Galih Pradipta

tirto.id - Jadwal ANBK kelas 5 SD untuk gelombang 1 dan 2 akan dilakukan mulai hari ini, Senin 24 Oktober hingga Kamis, 27 Oktober 2022.

Salah satu instrumen yang akan diujiankan dalam ANBK adalah Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) untuk mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) murid.

Asesmen Nasional Berbasis Komputer aatau ANBK sendiri merupakan program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

Adapun, Asesmen Nasional dilaksanakan dengan 3 instrumen yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi), Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar

Yang mana, literasi membaca didefinisikan sebagai kemampuan untuk memahami, menggunakan, mengevaluasi, merefleksikan berbagai jenis teks tertulis untuk mengembangkan kapasitas individu sebagai warga Indonesia dan warga dunia dan untuk dapat berkontribusi secara produktif kepada masyarakat.

Sedangkan, literasi numerasi dilakukan untuk menguji kemampuan berpikir menggunakan konsep, prosedur, fakta, dan alat matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari pada berbagai jenis konteks yang relevan untuk individu sebagai warga negara Indonesia dan dunia.

Contoh Soal ANBK Kelas 5 SD Literasi dan Jawabannya

Berikut ini adalah beberapa contoh soal AKM literasi matematika dan membaca beserta jawabannya:

Soal AKM Literasi Matematika

1. Desi, Putra, Safak, Aris dan Santi pergi ke toko tas. Mereka membeli tas dengan harga yang berbeda-beda. Berikut harga tas yang dibeli:

  • Desi membeli tas seharga Rp246.400,00.
  • Putra membeli tas seharga Rp56.300,00.
  • Safak membeli tas seharga Rp125.500,00.
  • Aris membeli tas seharga Rp75.600,00.
  • Santi membeli tas seharga Rp279.800,00.

Manakah pernyataan berikut yang benar? Berilah tanda centang (√) pada setiap pernyataan yang benar!

A. Tas Aris seharga tujuh ratus lima puluh enam ribu rupiah.

B. Tas Desi seharga dua ratus empat puluh enam ribu empat ratus rupiah.

C. Tas Putra seharga lima puluh enam ribu tiga ratus rupiah.

Jawaban: A dan C (centang keduanya)

2. Sebuah bongkahan objek penelitian di laboratorium disimpan dalam freezer dengan suhu -14℃, jika dikeluarkan dari freezer objek penelitian tersebut akan mengalami kenaikan suhu yakni 1,5 ℃ setiap 3 menit.

Maka objek penelitian tersebut dikeluarkan dari freezer selama 12 menit akan berada di suhu…℃.

A. -6℃

B. 6℃

C. -8℃

D. 8℃

Penyelesaian: Jika berada di luar freezer selama 12 menit maka suhu akan naik sebanyak: 1,5 ℃=3 menit x ℃=12 menit 1,5x=3123 x=18x=6℃. Maka suhu akan naik sebanyak 6℃, sehingga: -14℃+6℃=-8℃.

3. Bibit tanaman yang sudah ditanam sebanyak 128 batang. Bibit melati dan kamboja yang sudah ditanam masing - masing 35 batang. Berdasarkan informasi tersebut, berilah tanda centang (√) pada kolom benar atau salah dari setiap pernyataan berikut!

A. Banyak bibit yang belum ditanam adalah 72 batang. [benar/salah]

B. Bibit mawar yang belum ditanam adalah 45 batang. [benar/salah]

Jawaban: A (Benar), B (Salah)

4. Yusuf membeli gula merah 14 kg untuk membuat cendol. Karena kurang, Yusuf membeli lagi gula merah sebanyak 0,85 kg. Setelah selesai membuat cendol, ternyata masih tersisa 30% dari keseluruhan gula merah. Berapakah gula merah yang digunakan Yusuf untuk membuat cendol adalah….

A. 0,77 kg

B. 0,7 kg

C. 0,33 kg

D. 0,3 kg.

Penyelesaian: Total gula merah Yusuf adalah 14kg + 0,85 kg = 0,25 kg + 0,85 kg = 1,1 kg. Gula merah yang tersisa adalah 30%:30100 x 1,1 kg = 0,33 kg.

Maka gula merah yang digunakan untuk membuat cendol adalah 1,1 kg - 0,33 kg = 0,77 kg. Jadi, jawaban yang benar adalah A.

5. Ayah hendak mengganti ubin kamar Badrun dengan yang baru. Kamar Badrun memiliki luas 4 m x 8 m. Badrun memilih ubin dengan ukuran 40 cm x 40 cm. Maka, berapa ubin baru yang harus dibeli ayah untuk mengganti ubin kamar Badrun?

A. 200 ubin

B. 400 ubin

C. 20 ubin

D. 40 ubin

Penyelesaian:

Pertama, ubah ukuran ubin menjadi cm yakni 400 cm x 800 cm. Dengan ukuran 40cm x 40cm, maka banyak ubin yang diperlukan berdasar panjang ruangan yakni 10 dan 20 untuk lebarnya. 10 x 20 = 200 ubin. Jadi, jawaban yang benar adalah A.

Contoh Soal AKM Literasi Membaca

Bacalah uraian narasi berikut ini dan kerjakan soal-soalnya!

Sekolahku mengadakan perlombaan. Anak yang paling banyak membaca buku akan menjadi pemenang. Dia akan mendapat gelar "Monster Buku".

Aku dan Rido ikut meminjam beberapa buku di perpustakaan. Buku yang dipinjam Rido ternyata halamannya banyak yang lepas. Ia dibantu ibunya memperbaiki buku yang rusak di rumah.

Rido jadi bersemangat untuk meminjam lebih banyak buku. Buku yang dipinjam adalah buku yang rusak dan perlu diperbaiki.

Tibalah saatnya gelar "Monster Buku" diumumkan. Gelar itu diraih oleh Rido.

Rido diminta tampil untuk menceritakan isi buku yang dipinjam. Rido langsung maju.

Dengan gugup Rido bercerita. Ia meminjam banyak buku hanya untuk diperbaiki, bukan dibaca.

Gelar "Monster Buku" tidak jadi diberikan. Rido akhirnya mendapat gelar baru, "Dokter Buku".

1. Gelar apa yang akhirnya didapatkan oleh Rido?

A. Kutu buku.

B. Dokter Spesialis.

C. Dokter Buku.

D. Buku pelajaran.

Jawaban: C

2. Bagaimana cara mendapatkan gelar "Monster Buku" dalam perlombaan tersebut?

Klik pilihan Benar atau Salah untuk setiap pernyataan sesuai isi teks!

A. Gelar "Monster Buku" diberikan kepada anak yang dapat menceritakan dengan baik isi buku yang dipinjam. [benar | salah]

B. Gelar "Monster Buku" diberikan kepada anak yang paling rajin meminjam serta membaca buku dari perpustakaan. [benar | salah]

C. Semua jawaban benar

D. Buku berjalan.

Jawaban: B

3. Apa yang membuat Rido bersemangat untuk meminjam banyak buku?

A. Meraih gelar "Monster Buku".

B. Mengikuti perlombaan di sekolah.

C. Meraih gelar "Dokter Buku".

D. Mendapat gelar perpus berjalan.

Jawaban: A

4. Bagaimana sifat Rido berdasarkan cerita tersebut?

A. Jujur dan peduli

B. Bohong

C. Sifat

D. Pemberani

Jawaban: A

Jadwal dan Tahapan ANBK 2022 SD Sederajat

Asesmen Nasional jenjang SD sederajat dimulai pada 23 September 2022 yaitu tahapan sinkronisasi simulasi. Berikut tahapan ANBK 2022 SD sederajat:

  • 23-25 September 2022: Sinkroniasi simulasi jenjang SD sederajat gelombang 1 dan 2.
  • 26-29 September 2022: Simulasi SD sederajat gelombang 1 dan 2.
  • 30 September-2 Oktober 2022: Sinkroniasi simulasi jenjang SD sederajat gelombang 3 dan 4.
  • 3-6 Oktober 2022: Simulasi SD sederajat gelombang 3 dan 4.
  • 14-16 Oktober 2022: Sinkronisasi gladi bersih SD sederajat.
  • 17-20 Oktober 2022: Gladi bersih jenjang SD sederajat.
  • 21-23 Oktober 2022: Sinkroniasi SD sederajat gelombang 1 dan 2.
  • 24-27 Oktober 2022: Pelaksanaan SD sederajat gelombang 1 dan 2.
  • 29-30 Oktober 2022: Pelaksanaan SD sederajat gelombang 1 dan 2.
  • 28-30 Oktober 2022: Sinkronisasi SD sederajat gelombang 3 dan 4.
  • 31 Oktober-3 November 2022: Pelaksanaan SD sederajat gelombang 3 dan 4.
  • 5-6 November 2022: Pelaksanaan Paket A gelombang 3 dan 4.

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora