Menuju konten utama

City vs Liverpool, Aguero Selalu Cetak Gol di Etihad Lawan The Reds

Sergio Aguero selalu mencetak gol ke gawang Liverpool ketika bertanding di Stadion Etihad, dengan catatan 6 gol dari 6 pertemuan.

City vs Liverpool, Aguero Selalu Cetak Gol di Etihad Lawan The Reds
Manchester City. twitter/ ManCity

tirto.id - Big match antara Manchester City melawan Liverpool akan tersaji di Stadion Etihad dalam lanjutan pekan ke-21 Liga Inggris pada Jumat (4/1/2019). Menjelang laga yang kic-off pada pukul 03.00 WIB tersebut, tuan rumah bakal mengandalkan Sergio Aguero yang mencetak 6 gol dalam 6 laga kandang The Citizens di Liga Inggris kontra The Reds.

Manchester City membutuhkan kemenangan untuk memangkas jarak sekaligus menahan laju Liverpool yang masih belum terkalahkan. Dari 20 laga yang sudah dimainkan, David Silva dan kolega mengumpulkan 47 poin, hasil 15 kali menang, 2 kali imbang dan 3 kali tumbang. Tim besutan Pep Guardiola tersebut tertinggal 7 angka dari Liverpool yang ada di puncak klasemen.

The Citizens sempat memimpin klasemen Liga Inggris hingga pekan ke-15, sebelum mengalami serangkaian hasil buruk. City bangkit sebelum akhir tahun dengan menaklukkkan Southampton 1-3. Namun, kemenangan Tottenham 0-3 atas Cardiff pada Rabu (2/1) membuat pasukan Pep Guardiola kembali ke urutan ketiga.

Pertandingan kontra The Reds yang akan berlangsung pada Jumat (4/1), akan menjadi momentum untuk Sergio Aguero dan kawan-kawan. Aguero sendiro memiliki bekal yang cukup untuk mengoyak gawang Alisson Becker, yang sejauh ini baru kebobolan 8 kali di Liga Inggris.

Penyerang berkebangsaan Argentina itu memiliki catatan bagus dalam membobol gawang The Reds tiap bertanding di Etihad: mencetak 6 gol dalam 6 kesempatan. Selain itu, dalam 6 laga kandang tersebut, tidak ada pertandingan kala Aguero tidak mencetak gol. Musim lalu, Kun sekali membobol gawang Liverpool saat timnya menang telak 5-0.

Terkait hal ini, Aguero dikutip laman resmi Manchester City (1/1) menuturkan, "Tentu saja, saya ingin mencetak gol sebanyak yang saya bisa untuk membantu tim menang, dan jika itu yang terjadi melawan Liverpool sejauh ini (selalu mencetak gol di Etihad), maka saya berharap saya bisa terus memertahankan (catatan itu) dalam pertemuan ini."

Namun, membobol gawang Liverpool bukan hal mudah. Aguero memahami hal itu, terutama dengan kokohnya lini belakang lawan, dan perkembangan The Reds yang sangat pesat.

“Pertumbuhan Liverpool sebagai sebuah tim dapat dilacak dari beberapa tahun yang lalu. Penampilan mereka di Liga Champions (musim lalu) adalah bukti dari itu, dan mereka tampil sangat baik di Liga Inggris musim ini,” tambah penyerang yang sudah mencetak 249 gol untuk Manchester City.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus