Menuju konten utama

Ciri Jaringan Epidermis pada Tumbuhan dan Contohnya

Ciri jaringan epidermis di tumbuhan dan contohnya adalah sebagai berikut. Letak jaringan epidermis berada di permukaan organ tumbuhan.

Ciri Jaringan Epidermis pada Tumbuhan dan Contohnya
Ilustrasi tumbuhan. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Jaringan epidermis merupakan lapisan sel paling luar yang menutupi permukaan organ tumbuhan, baik akar, batang, daun, bunga, buah, hingga biji.

Bentuk dan fungsi jaringan epidermis berbeda-beda tergantung pada letaknya di organ tumbuhan. Sel epidermis sering ditemukan di batang yang masih muda. Jika sudah rusak, fungsi sel epidermis akan digantikan oleh periderm atau hypodermis.

Adapun fungsi jaringan epidermis pada tumbuhan yaitu: sebagai pelindung yang menutupi seluruh organ dan tempat pertukaran zat; untuk sekresi getah seperti terdapat pada tumbuhan insektivora atau tumbuhan pemakan serangga; dan sebagai penyimpan cadangan air khusus pada sel-sel yang memiliki protoplasma.

Jaringan epidermis dapat berkembang (modifikasi) menjadi struktur yang berbeda. Modifikasi ini disebut derivat epidermis, yaitu stomata (modifikasi dari sel-sel epidermis daun) dan trikomata (rambut epidermis yang terdiri dari sel tunggal maupun ganda).

Modifikasi jaringan epidermis di daun biasanya menjadi mulut daun dan trikomata. Lalu Jaringan epidermis di batang tanaman dikotil biasa menjadi lentisel untuk pertukaran gas. Adapun jaringan epidermis di akar tumbuhan muda bermodifikasi menjadi sel-sel bulu akar untuk penyerapan air.

Ciri-ciri Jaringan Epidermis di Tumbuhan

Berikut ini ciri-ciri jaringan epidermis pada tumbuhan:

1. Terdiri dari sel-sel hidup.

2. Berbentuk persegi panjang.

3. Sel-selnya tersusun rapat sehingga tidak ada ruang antarsel.

4. Tidak terdapat klorofil sehingga tidak dapat terjadi fotosintesis.

5. Punya dinding sel yang beragam bergantung pada posisi dan jenis tumbuhan.

6. Punya protoplasma hidup yang mengandung kristal garam, getah, kristal silikat, dan minyak.

7. Punya vakuola berukuran besar yang dapat berisi antosianin.

8. Tidak berkloroplas, kecuali di sel penutup, hidrofit, dan tanaman bawah naungan.

9. Bisa mengalami modifikasi jaringan epidermis, seperti menjadi stomata, spina, sel kipas, sel kersik, dam trikomata.

Contoh Jaringan Epidermis

Jaringan epidermis tersusun oleh sel-sel yang meliputi permukaan batang, akar, daun, buah, dan biji. Jaringan ini bisa melindungi organ tumbuhan dari kondisi lingkungan sekitar.

Selain itu, jaringan epidermis juga berguna meminimalisir penguapan, membantu penyerapan dan penyimpan air, serta menjadi penyokong mekanik tumbuhan.

Contoh jaringan epidermis adalah:

  • Jaringan epidermis di permukaan daun
  • Jaringan epidermis di permukaan batang
  • Jaringan epidermis di permukaan buah
  • Jaringan epidermis di permukaan akar.

Baca juga artikel terkait TUMBUHAN atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Addi M Idhom