tirto.id - Pemerintah Cina menegaskan, virus corona masih dalam tahap serius dan kompleks untuk diperangi meskipun saat ini sudah memperlihatkan ke arah yang lebih positif.
Hal itu disampaikan Presiden Xi Jinping melalui televisi negara Minggu (23/2/2020) malam seperti dilansir Antara, Senin (24/2/2020).
Menurut Xi Jinping, meskipun langkah-langkah Republik Rakyat Tiongkok (RRT) menangani penyebaran virus corona (Covid-19) sudah efektif, tetapi pergulatannya masih dalam tahap yang genting.
Penyebaran virus itu, ujarnya, akan memberikan pukulan yang relatif besar pada perekonomian dan masyarakat.
Namun, pemerintah akan terus memberikan dukungan kebijakan untuk mencapai target pembangunan ekonomi dan sosial pada tahun 2020.
Pemerintah RRT akan mempertahankan kebijakan moneter hati-hati dan mengeluarkan langkah-langkah kebijakan baru dalam cara yang tepat waktu.
Xi Jinping juga menambahkan bahwa pemerintah akan mempelajari dan memberikan potongan pajak bertahap untuk membantu perusahaan-perusahaan kecil mengatasi berbagai kesulitan.
Jumlah korban meninggal akibat virus corona COVID-19 bertambah menjadi 2.470 orang per Senin (24/2/2020) pukul 8.43 WIB.
Data yang diunggah Johns Hopkins CSSE menyebutkan, jumlah korban meninggal paling banyak berasal dari Provinsi Hubei, Cina-tempat wabah itu pertama kali diketahui, yakni sejumlah 2.346 kematian.
Sementara, jumlah kesembuhan dari virus corona COVID-19 ini juga meningkat. Jumlah yang sembuh mencapai sekitar 23.546 orang.
Berikut ini negara yang sudah melaporkan kasus COVID-19:
- Cina (76,157)
- Wilayah sekitarnya (691)
- Korea Selatan (763)
- Italia (157)
- Jepang (147)
- Singapura (89)
- Hong Kong (74)
- Iran (43)
- Thailand (35)
- Amerika Serikat (35)
- Taiwan (28)
- Malaysia (22)
- Australia (22)
- Germany (16)
- Vietnam (16)
- Uni Emirat Arab (13)
- Perancis (12)
- Macau (10)
- Inggris (9)
- Kanada (9)
- Filipina (3)
- India (3)
- Rusia (2)
- Spanyol (2)
- Nepal (1)
- Cambodia (1)
- Israel (1)
- Belgia (1)
- Finlandia (1)
- Swedia (1)
- Mesir (1)
- Sri Lanka (1)
Editor: Agung DH