Menuju konten utama

Cek Pengumuman Hasil SBMPTN 2018 Universitas Udayana

Beberapa kampus negeri juga menyediakan link untuk mengakses pengumuman SBMPTN 2018, termasuk Universitas Udayana.

Cek Pengumuman Hasil SBMPTN 2018 Universitas Udayana
Menteri riset, teknologi, dan pendidikan tinggi (menristekdikti) m nasir (kiri) meninjau pelaksanaan ujian keterampilan seni rupa dan desain di its surabaya, jawa timur, rabu (1/6). Antara foto/moch asim.

tirto.id - Pengumuman hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018 bisa diakses oleh calon peserta pada hari ini, Selasa 3 Juli 2018 pukul 15.00 WIB. Sebelumnya calon peserta didik sudah mengikuti ujian tulis SBMPTN 2018 pada Mei lalu.

SBMPTN 2018 merupakan seleksi berdasarkan hasil ujian tulis berbasis cetak (UTBC), ujian tulis berbasis komputer (UTBK), atau kombinasi hasil ujian tulis dan ujian keterampilan calon mahasiswa.

Seperti dilansir dari laman resminya, pengumuman hasil SBMPTN 2018 dapat diakses pada laman pengumuman.sbmptn.ac.id.

Beberapa kampus negeri juga menyediakan link untuk mengakses pengumuman SBMPTN 2018, termasuk Universitas Udayana.

Cikal bakal Unud adalah Fakultas Sastra Udayana cabang Universitas Airlangga yang diresmikan oleh P. J. M. Presiden Republik Indonesia Ir. Soekarno, dibuka oleh J. M. Menteri P.P dan K. Prof. DR. Priyono pada tanggal 29 September 1958 sebagaimana tertulis pada Prasasti di Fakultas Sastra Jalan Nias, Denpasar.

Universitas Udayana secara sah berdiri pada tanggal 17 Agustus 1962 dan merupakan perguruan tinggi negeri tertua di daerah Provinsi Bali. Sebelumnya, sejak tanggal 29 September 1958 di Bali sudah berdiri sebuah Fakultas yang bernama Fakultas Sastra Udayana sebagai cabang dari Universitas Airlangga Surabaya. Fakultas Sastra Udayana inilah yang merupakan embrio dari pada berdirinya Universitas Udayana.

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri PTIP No.104/1962, tanggal 9 Agustus 1962, Universitas Udayana secara sah berdiri sejak tanggal 17 Agustus 1962. Tetapi oleh karena hari lahir Universitas Udayana jatuh bersamaan dengan hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia maka perayaan Hari Ulang Tahun Universitas Udayana dialihkan menjadi tanggal 29 September dengan mengambil tanggal peresmian Fakultas Sastra yang telah berdiri sejak tahun 1958.

Dari data di laman resmi SBMPTN 2018, Universitas Udayana memiliki daya tampung paling banyak untuk program studi Pendidikan Dokter sebesar 101 dengan peminat di tahun 2017 sebanyak 2.532 pendaftar.

Tirto.id juga menyediakan cara untuk mengecek hasil SBMPTN 2018 melalui aplikasi di bawah ini:

Baca juga artikel terkait SBMPTN 2018 atau tulisan lainnya dari Maya Saputri

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri