Menuju konten utama
Beasiswa Vokasi Kemdikbud

Cek Beasiswa Vokasi Kemdikbud di beasiswa.vokasi.kemdikbud.go.id

Daftar Beasiswa Vokasi Kemdikbud yang bisa diakses di beasiswa.vokasi.kemdikbud.go.id misalnya Program Kampus Merdeka Vokasi.

Cek Beasiswa Vokasi Kemdikbud di beasiswa.vokasi.kemdikbud.go.id
Ilustrasi Beasiswa Vokasi Kemdikbud. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Pendaftaran beasiswa vokasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) 2021 bisa dilakukan melalui portal beasiswa.vokasi.kemdikbud.go.id.

Program pendidikan non-gelar (non-degree) ini bertujuan untuk memfasilitasi peningkatan kapasitas SDM vokasi di Indonesia dan menghasilkan produk hasil riset terapan yang berbasis pada kebutuhan dunia usaha dan dunia industri (DUDI).

Program ini merupakan upaya Kemendikbud dalam meningkatkan daya saing bangsa melalui pendanaan dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Terdapat beberapa jenis beasiswa vokasi yang bisa Anda akses yaitu:

1. Program Project-Based Learning/Magang dan PKL bersertifikat di dalam negeri bagi guru dan siswa.

Project Based Learning (PjBL) menyediakan program belajar sesuai dengan tantangan perkembangan teknologi dan disesuaikan dengan dunia usaha dan industri (DUDI).

Dalam PjBL, peserta secara berkelompok bekerja sama melaksanakan proses produksi meliputi:

  • Melaksanakan tugas-tugas rutin (Task Skill);
  • Mengelola pekerjaan (Task Management Skill);
  • Memecahkan permasalahan dalam berproduksi (Contingency Managemant Skill);
  • Menjaga kelestarian lingkungan kerja (Roll Enviromant Management Skill);
  • Menggunakan teknologi sesuai perkembangan yang ada di DUDI (Transfer Skill) secara kontekstual di lini produksi serta continual improvement.

2. Program Bridging Course Vokasi

Bridging Course Vokasi adalah program penguatan kemampuan Bahasa Inggris dan keterampilan akademik pendukung secara terstuktur yang diselenggarakan untuk menjembatani para calon mahasiswa penerima beasiswa Kemdikbud dari dana yang bersumber dari LPDP sehingga dapat memenuhi persyaratan untuk diterima di jenjang pendidikan yang lebih tinggi Perguruan Tinggi di Luar Negeri.

3. Program magang Dosen dan Tenaga Kependidikan

Program magang ini merupakan kegiatan pembinaan yang dikelola secara terpusat. Program nasional ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan dosen dan tenaga kependidikan dalam melaksanakan tugas sehari-hari di instansi asal.

4. Program Riset Keilmuan Terapan Dalam Negeri - Dosen PT Vokasi

Beasiswa ini berupa pendanaan riset erapan yang berorientasi kepada pemenuhan kebutuhan demand driven.

Setiap tim periset harus mampu menunjukkan bahwa usulan risetnya berkontribusi dalam menyelesaikan masalah nyata di DUDI, khususnya sektor UMKM serta masyarakat.

5. Program Kampus Merdeka Vokasi

Beasiswa jenjang D4/D3/D2 pendidikan tinggi vokasi yang diperuntukkan bagi warga negara Republik Indonesia melalui mekanisme dan prosedur yang ditetapkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Bagi Anda yang ingin mengikuti program beasiswa beasiswa vokasi Kemdikbud ini, berikut tahapan pedaftarannya:

Informasi terkait pedoman setia program beasiswa ini bisa dicek di link berikut ini: beasiswa.vokasi.kemdikbud.go.id

Baca juga artikel terkait BEASISWA KEMENDIKBUD 2021 atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yantina Debora
Editor: Iswara N Raditya