tirto.id - Cara nonton live streaming Timnas Indonesia vs Australia dalam jadwal matchday 2 ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia (WCQ) 2026, Selasa (10/9/2024), dapat diakses melalui Vision+ mulai pukul 19.00 WIB.
Jalannya pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, juga bisa disaksikan melalui tayangan siaran langsung RCTI.
Timnas Indonesia tengah berupaya melanjutkan tren positif, usai berhasil menahan imbang Timnas Arab Saudi 1-1, pada matchday pertama ronde 3 WCQ 2024 Zona Asia. Hasil di laga pembuka membuka harapan Tim Garuda untuk berbicara lebih banyak pada ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Asia.
Saat ini Timnas Indonesia menduduki peringkat 3 Grup C, tepat di bawah Bahrain dan Jepang yang mengumpulkan 3 poin. Kini ambisi Garuda untuk menjadi salah satu tim kuda hitam yang paling diperhitungkan bakal mendapat ujian serius.
Timnas Australia datang ke laga kali ini dengan misi kebangkitan. The Socceroos secara mengejutkan mengalami kekalahan 0-1 di tangan Bahrain pada laga pembuka. Hasil tersebut membuat Australia untuk sementara menduduki peringkat 5 dari 6 tim di Grup C.
Bermodal pengalaman yang lebih tinggi, kubu Australia tentu tak ingin berlama-lama menunda misi kebangkitan mereka. Socceroos jelas mengincar kemenangan, demi menjaga kans untuk melanjutkan tradisi lolos ke putaran final Piala Dunia secara beruntun, sejak edisi 2006 silam.
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tayangan laga Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde 3 Zona Asia, bisa disaksikan melalui live streaming Vision+. Penggemar sepak bola perlu mengaktifkan paket berlangganan terlebih dulu. Berikut urutan langkahnya:
- Buka aplikasi atau laman Vision+.
- Lakukan login atau registrasi jika belum memiliki akun.
- Beli paket terlebih dahulu. Caranya, klik menu bergaris 3 di pojok kiri atas halaman utama, lalu pilih menu “Beli Paket”.
- Pilih paket Premium Sports untuk mendapatkan akses menonton olahraga. Harga paket Premium Sports ialah Rp40 ribu/bulan.
- Paket Premium Sports sekaligus dapat digunakan untuk menonton tayangan olahraga lain, seperti: Bundesliga, badminton, UEFA Nation League, MotoGP, Liga Arab Saudi, serta lainnya.
- Selesaikan pembelian paket.
- Setelahnya, kembali ke halaman utama. Lalu pilih kembali menu bergaris 3 di pojok kiri atas, kemudian pilih menu “Sports”. Poster laga otomatis muncul saat pertandingan berlangsung.
- Selain itu, cara menonton bisa dilakukan dengan memilih menu “Siaran TV”, untuk mencari kanal TV yang menyiarkan Indonesia vs Australia secara manual. Laga tersebut tayang di Sportstars 2 dan RCTI.
Jadwal Indonesia vs Australia di WCQ 2026: Kejutan Garuda
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menegaskan bahwa timnya saat ini berambisi menciptakan kejutan saat menjamu Australia, hari Selasa (10/9/2024). Bermodal hasil imbang 1-1 kontra Arab Saudi, STY percaya Tim Garuda mampu mencapai level performa lebih tinggi.
"Saya punya kepercayaan besar terhadap para pemain Timnas Indonesia. Saya akan terus menyemangati dan mendorong mereka untuk mencapai level tertinggi," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman PSSI, usai laga kontra Arab.
Duel kontra Australia jelas tidak akan mudah bagi Indonesia. Kedua tim pernah berjumpa di babak 16 besar Piala Asia 2023 (2024) lalu. Hasilnya, Indonesia kalah telak 0-4 dari Socceroos.
Di sisi lain, skuad Garuda relatif terus berkembang usai kekalahan tersebut. Termasuk di antaranya menambah amunisi dengan hadirnya pemain baru, seperti: Jay Idzes, Maarten Paes, Thom Haye, Calvin Verdonk, hingga Ragnar Oratmangoen.
Deretan nama tersebut belum memperkuat Timnas Indonesia ketika Piala Asia 2023. Sementara saat ini mereka telah menjadi andalan baru Timnas Indonesia.
"Kami juga punya tujuan jelas pada fase ini. Kami akan menjadi kuda hitam pada kualifikasi," tutur Shin.
Sementara itu, Timnas Australia kini makin bernafsu untuk segera mendapatkan 3 poin. Terutama selepas takluk 0-1 dari Bahrain. Kekalahan tersebut jelas menyesakkan bagi Jackson Irvine dan kolega. Terlebih mereka sejatinya mampu tampil menekan.
Australia bahkan menguasai hingga 70 persen ball possession saat kontra Bahrain. Akan tetapi minimnya kreatifitas membuat Socceroos hanya bisa melepaskan sekira 11 tembakan (4 on target), tanpa berbuah gol.
Kini Timnas Australia datang ke SUGBK untuk kembali menguji ketajaman mereka. Di satu sisi, Australia tentunya tak ingin berada dalam situasi terjebak, seperti saat kecolongan dari Bahrain. Timnas Indonesia sudah mempertontonkan bahwa lini pertahanan Garuda terbilang kokoh membendung gempuran Timnas Arab Saudi di laga pembuka
"Kami punya pemain-pemain berkualitas di sepertiga penyerang. Kami hanya perlu menemukan caranya, sesederhana itu,” kata salah satu pemain Australia, Harry Souttar, dikutip dari The Sydney Morning Herald.
Berikut jadwal Timnas Indonesia vs Australia:
- Pertandingan: Indonesia vs Australia, matchday 2 Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Venue: Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
- Hari: Selasa, 10 September 2024
- Kick-off: 19.00 WIB
- Live TV: RCTI
- Live Streaming: Vision+ (Sportstars 2 & RCTI)
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama