Menuju konten utama
Live Streaming MotoGP 2022

Cara Nonton Live Streaming MotoGP Catalunya 2022 Trans7 & Vision+

Cara nonton live streaming MotoGP Catalunya, selain siaran langsung Trans7 Minggu 5 Juni 2022 pukul 19.00 WIB, adalah langganan paket berbayar Vision+.

Cara Nonton Live Streaming MotoGP Catalunya 2022 Trans7 & Vision+
Sejumlah pembalap melaju saat balapan MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Minggu (20/3/2022). ANTARA FOTO/Andika Wahyu/foc.

tirto.id - Cara nonton live streaming MotoGP Catalunya 2022 dapat dilakukan dengan berlangganan paket di Vision+. Siaran langsung Grand Prix Catalunya yang diputar di Circuit de Barcelona-Catalunya, Montmeló tersebut dapat ditonton melalui tayangan Trans7 pada Minggu 5 Juni 2022 dengan race Moto2 dimulai pada pukul 17.20 WIB dan race MotoGP pukul 19.00 WIB.

MotoGP Catalunya 2022 adalah grand prix ke-9 dalam jadwal MotoGP 2022 musim ini. Race di Montmelo ini digelar hanya berselang sepekan usai para pembalap berlaga di Autodromo Internazionale del Mugello dalam Grand Prix Italia. Waktu persiapan yang singkat dapat saja membuat persaingan untuk gelar juara seri berlangsung lebih ketat.

Sepanjang musim ini, dari 8 seri yang sudah digelar, tercatat 5 pembalap keluar sebagai pemenang. Mereka adalah Enea Bastianini (Gresini Racing), Miguel Oliveira (Red Bull KTM), Aleix Espargaro (Aprilia Racing), Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), dan Francesco 'Pecco' Bagnaia (Ducati Lenovo).

Menilik hasil tahun lalu, Miguel Oliveira (Red Bull KTM) menjadi yang tercepat di Catalunya. Ia mengalahkan sang runner-up Johann Zarco (Pramac Racing) dengan perbedaan 0,175 detik saja. Mereka disusul Jack Miller (Ducati Lenovo) sebagai peringkat 3 yang berjarak 1,190 detik dari Oliveira.

Namun demikian, berdasarkan prestasi ketiganya pada musim ini, tugas paling berat diemban Jack Miller dan Miguel Oliveira jika ingin mengulang kisah indah di Catalunya.

Oliveira yang sempat dua kali absen pada musim 2022, hanya menduduki peringkat 9 di Grand Prix Italia. Di klasemen sementara MotoGP, rider yang mengandalkan motor KTM RC16 ini baru bertengger di posisi 11 (50 angka).

Catatan yang nyaris sama dimiliki Jack Miller. Pembalap Australia ini juga 2 kali absen. Ia hanya finis ke-15 di Mugello. Miller masuk peringkat 8 klasemen MotoGP 2022, tetapi punya jarak yang jauh dari Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) sang juara bertahan MotoGP sekaligus pimpinan klasemen musim ini.

Quartararo baru saja tampil sebagai runner-up di Mugello 2022. Prestasi tersebut membuat ia tercatat sudah 3 kali menyelesaikan lomba dengan raihan 20 poin. Sang pembalap Perancis memang baru sekali memenangi race, di Portugal, tetapi ia menebusnya dengan konsisten tidak pernah keluar dari 9 besar balapan sepanjang 8 kali lomba di MotoGP 2022.

Masalah fairing pada motor Yamaha disebut menjadi salah satu kendala El Diablo. Oleh karenanya, sang pembalap Perancis berencana untuk menggunakan fairing lama di Montmelo.

"Fairing baru mengganggu kami sepanjang akhir pekan. Perbedaan kecil dengan fairing memang tidak akan menjadi masalah, tetapi kami memutuskan untuk kembali ke standar kami," ujar Quartararo, dikutip Crash.

Sementara itu, Aleix Espargaró mempunyai prestasi yang cukup unik di MotoGP 2022. Rider Aprilia Racing yang menggunakan RS-GP untuk balapan ini selalu finis ketiga selama 4 seri terakhir: Portugal, Spanyol, Perancis, dan Italia.

Hal inilah yang membuat Aleix Espargaro dapat duduk di kursi runner-up klasemen MotoGP hingga seri ke-8. Sama seperti Quartararo, ia baru sekali menjadi pemenang lomba. Namun, konsistensi sang pembalap Spanyol bisa menjadi senjatanya untuk bisa bersaing dengan Quartararo atau menghalangi jalan nama-nama lain untuk naik di klasemen.

Jadwal MotoGP Catalunya 2022 Live Trans7 Minggu Ini

Berikut ini jadwal MotoGP Catalunya 2022 yang dapat ditonton secara live di Trans7 pada pekan ini, terutama sesi lomba pada Minggu, 5 Juni.

Jumat, 3 Juni 2022

  • 14.55-15.40 WIB: Free Practice 1
  • 19.10-19.55 WIB: Free Practice 2
Sabtu, 4 Juni 2022

  • 14.55-15.40 WIB: Free Practice 3
  • 18.30-19.00 WIB: Free Practice 4
  • 19.10-19.25 WIB: Kualifikasi 1
  • 19.35-19.50 WIB: Kualifikasi 2
Minggu, 5 Juni 2022

  • 14.40-15.00 WIB: Warming up
  • 19.00 WIB: Race

Live Streaming MotoGP Catalunya 2022 di Trans7

Siaran langsung dan live streaming balapan MotoGP Catalunya 2022 bisa ditonton melalui tayangan Trans7 pada Minggu, 5 Juni 2022. Race utama MotoGP akan dimulai pukul 19.00 WIB, sedangkan race untuk kelas Moto2 ditayangkan pukul 17.20 WIB.

Berikut link live streaming balapan MotoGP Catalunya 2022.

Link Live Streaming MotoGP - Trans7

Live Streaming MotoGP Catalunya 2022 di Vision+

MotoGP Catalunya 2022 juga dapat disaksikan melalui live streaming berbayar via laman Vision+ pada Minggu 5 Juni pukul 19.00 WIB. Untuk menyaksikan gelaran MotoGP di Vision+, Anda bisa melakukannya dengan cara download aplikasi Vision+.

Cara lainnya ialah mengunjungi laman Vision+, melakukan registrasi dengan memasukkan nomor HP atau via akun Google, email, atau Facebook.

Pembelian paket mempunyai sejumlah pilihan. Paket Premium untuk 30 hari dibanderol Rp30.000, Paket Free Insurance untuk 90 hari Rp80.000, atau Paket Free Insurance senilai Rp200.000 yang bisa dinikmati selama 365 hari.

Selain untuk menonton MotoGP, paket berlangganan di Vision+ juga berguna untuk menonton rangkaian balapan dari Moto3 dan Moto2 sejak babak latihan bebas (FP), kualifikasi, sampai sesi lomba (race).

Link Live Streaming MotoGP di Vision+

Baca juga artikel terkait OTOMOTIF atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Otomotif
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus