Menuju konten utama

Cara Hilangkan Bau Amis pada Ikan dan Daging Ayam: Bisa Pakai Garam

Cara menghilangkan bau amis pada ikan dan daging ayam: bisa menggunakan perasan jeruk nipis hingga asam jawa.

Cara Hilangkan Bau Amis pada Ikan dan Daging Ayam: Bisa Pakai Garam
Ilustrasi ikan segar. foto/istockphoto

tirto.id - Menghilangkan bau amis saat memasak beberapa jenis bahan makanan seperti daging-dagingan dan ikan tentu ada cara tersendiri.

Namun, jika salah membersihkan, tekstur atau bahan makanan tersebut bisa rusak dan membahayakan kesehatan.

Daging ayam dan ikan merupakan bahan makanan yang perlu diperhatikan kesegarannya.

Menurut laman Reader’s Digest, daging ayam dan ikan yang benar-benar segar tidak memiliki bau sama sekali. Bau amis yang dihasilkan pada umumnya membuat risih orang-orang jika menciumnya.

Agar olahan ikan dan daging sedap serta lezat, proses membersihkannya harus dilakukan dengan baik termasuk menghilangkan bau amis.

Biasanya,untuk menghilangkan bau amis dapat dilakukan dengan perasan jeruk nipis atau jeruk lemon. Tapi ternyata masih ada alternatif lain yang bisa digunakan untuk menghilangkan bau amis.

Berikut ini cara menghilangkan bau amis lainnya yang bisa dilakukan di rumah seperti dikutip dari situs resmi Hypermart.

1. Cuka

Siapkan dan larutkan cuka dengan air secukupnya. Lalu rendam ikan pada larutan tersebut selama beberapa menit atau cukup dioleskan saja ke daging ikan untuk kemudian dibilas dengan air bersih.

2. Mentimun

Parutan mentimun juga bisa digunakan untuk menetralkan bau amis pada ikan. Tinggal balurkan secara merata pada ikan, diamkan sekitar 20 menit, lalu bilas dengan air bersih yang mengalir.

3. Jahe

Aroma jahe yang khas bisa digunakan untuk mengatasi bau amis pada ikan. Caranya bisa dengan menyiapkan jahe yang sudah dihaluskan atau diparut, kemudian dibalurkan ke ikan untuk kemudian dicuci bersih.

4. Garam

Cuci bersih ikan, lalu baluri dengan garam. Diamkan sekitar lima menit, baru cuci bersih ikan dengan menggunakan air kran atau air mengalir. Sebisa mungkin ketika ikan diolah tidak menggunakan garam yang terlalu banyak agar tidak keasinan.

5. Asam jawa

Remas asam jawa lalu balurkan ke daging ikan sampai merata. Diamkan dulu selama 20 menit lalu bilas dengan air mengalir. Kalau ada daun serai bakal lebih bagus lagi karena aroma daun serai bisa membantu menetralkan bau amis pada ikan.

Baca juga artikel terkait SOSIAL BUDAYA atau tulisan lainnya dari Versatile Holiday Lado

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Versatile Holiday Lado
Penulis: Versatile Holiday Lado
Editor: Dhita Koesno