tirto.id - Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMM PTN) Barat 2022 telah dibuka pendaftarannya mulai 1 April - 27 Juni 2022. Seleksi ini untuk menyaring calon mahasiswa baru yang mengisi berbagai PTN ternama yang ada di wilayah Barat Indonesia. Peserta akan menjalani ujian tulis berbasis komputer (UTBK) sebagai bagian dari proses seleksi.
SMM PTN-Barat merupakan seleksi Jalur Mandiri yang diselenggarakan bersama di antara PTN yang tergabung dalam BKS PTN Indonesia Wilayah Barat. Pada pelaksanaan SMM PTN-Barat 2022 diikuti 25 PTN yang sebagian besar tersebar di Pulau Sumatera. Ada dua PTN yang lokasinya di Pulau jawa yaitu Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah (UIN Jakarta).
Jadwal agenda pelaksanaan SMM PTN-Barat 2022 telah disusun sebagai berikut:
- Sosialisasi SMM PTN-Barat 2022: 26 Februari - 27 Juni 2022
- Pendaftaran peserta: 1 April - 27 Juni 2022
- Pelaksanaan UTBK: 30 Juni - 14 Juli 2022
- Pengumuman hasil SMM PTN-Barat 2022: 18 Juli 2022
Seleksi Jalur Mandiri ini dibuka untuk lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tahun 2020, 2021, dan 2022. Peserta dapat memiliki salah satu dari kelompok ujian yang disediakan yaitu Saintek dan Soshum. Setiap peserta berhak memilih paling banyak 2 Program Studi (prodi) pada 1 PTN, atau 2 PTN yang masing-masing 1 Prodi.
Pendaftaran SMM PTN-Barat 2022 dilakukan secara online. Peserta akan dikenakan biaya registrasi yang sama untuk kedua kelompok ujian yaitu Rp350 ribu. Biaya ini dibayarkan melalui bank mitra yang telah ditetapkan.
Mengutip unggahan media sosial SMM PTN-Barat Official, peserta akan menjalani tes UTBK di PTN terdekat dari domisili peserta. Ruangan untuk UTBK diatur dan ditetapkan oleh panitia di masing-masing PTN.
Peserta yang nantinya dinyatakan lolos dalam seleksi Jalur Mandiri ini harus memenuhi persyaratan lain yang ditetapkan masing-masing PTN yang menerimanya. Di antaranya yaitu membayar Uang kuliah Tunggal (UKT) dan Iuran Pengembangan Institusi (ITI) atau Biaya Pengembangan Institusi (BPI) yang besarannya sesuai ketentuan tiap PTN.
Syarat Pendaftaran SMM PTN-Barat 2022
Mengutip laman SMM PTN-Barat, seleksi Jalur Mandiri ini memberlakukan persyaratan berikut kepada para peserta:
1. Bagi lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C, harus memiliki ijazah.
2. Bagi lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat dan Paket C tahun 2022, telah memiliki Surat Keterangan Lulus yang memuat sekurang–kurangnya informasi jati diri, pas foto yang bersangkutan, serta dibubuhi cap yang sah.
3. Peserta seleksi dalam kondisi kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu proses pembelajaran pada program studinya.
4. Ijazah adalah 3 tahun terakhir 2020, 2021, dan 2022 kecuali untuk beberapa universitas:
- UMRAH, UNJA, UTU dan Unimal tahun ijazah 5 tahun terakhir (2018, 2019, 2020, 2021, dan 2022);
- ISBI Aceh menerima tahun ijazah 10 tahun terakhir yaitu mulai ijazah dari tahun 2013 sampai dengan 2022 dan Paket C maksimal umur 35 tahun; dan
- UPR 3 tahun terakhir (2020, 2021, dan 2022) untuk Fakultas Kedokteran dan 5 tahun terakhir (2018, 2019, 2020, 2021, dan 2022) untuk fakultas lainnya dan paket C maksimal umur 25 tahun.
Cara mendaftar SMM PTN-Barat 2022
Pendaftaran peserta SMM PTN-Barat 2022 menerapkan alur sebagai berikut:
1. Pendaftaran SMM PTN–BARAT 2022 dilakukan secara online
2. Pengisian formulir pendaftaran ujian tulis dan portofolio dilakukan melalui situs https://pendaftaran.smmptnbarat.id dengan memasukan seluruh data yang diperlukan secara benar.
3. Pendaftaran dimulai 1 April sampai dengan 27 Juni 2022, pukul 16:00 WIB. Bagi para peserta ujian SMM PTN–Barat 2022 yang telah melakukan pembayaran biaya pendaftaran paling lambat pada tanggal 27 Juni 2022, pukul 16.00 WIB, namun belum menuntaskan pengisian formulir pendaftaran secara online, diberi kesempatan menyelesaikannya dan melakukan simpan permanen paling lambat tanggal 28 Juni 2022, pukul 14.00 WIB. Batas akhir cetak kartu peserta pada 28 Juni 2022, pukul 14.00 WIB.
4. Pada saat melakukan pendaftaran secara online, bagi peserta yang mengikuti SBMPTN 2022, diminta memasukkan nomor tes SBMPTN 2022 pada kolom yang disediakan.
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yantina Debora