tirto.id - Pengumuman hasil penerimaan peserta didik baru (PPDB) jenjang SMP di Yogyakarta untuk Jalur Zonasi Mutu, Afirmasi dan Prestasi Luar Daerah bakal disampaikan pada 23 Juni 2022 pukul 10.00 WIB.
Hasil PPDB SMP Yogyakarta bakal diumumkan secara online melalui portal https://yogya.siap-ppdb.com. Cara mengecek pengumuman PPDB ini sebagai berikut:
1. Akses ttps://yogya.siap-ppdb.com;
2. Klik jalur pendaftaran pada kolom SMP;
3. Pilih menu Seleksi;
4. Halaman ini berisi hasil seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru SMP;
5. Klik Pilih Sekolah;
6. Pilih SMP;
7. Akan muncul nama siswa PPDB.
Bagi siswa yang lolos PPDB SMP Yogyakarta 2022, silahkan melakukan daftar ulang pada 23-24 Juni 2022. Daftar ulang dilakukan di sekolah masing-masing.
Jalur Zonasi Mutu menyediakan kuota paling sedikit 44 persen dari seluruh daya tampung SMP. Sedangkan kuota Jalur Afirmasi paling banyak 16 persen diatur sebagai berikut:
1. Jalur Keluarga Tidak Mampu, dengan kuota paling banyak 11 persen dari seluruh daya tampung SMP;
2. Jalur Disabilitas, dengan kuota paling banyak 5 persen dari seluruh daya tampung SMP.
Sementara kuota Jalur Prestasi paling banyak 20 persen diatur sebagai berikut:
1. PPDB Prestasi dari zona 2 paling banyak 10 persen dari seluruh daya tampung SMP;
2. PPDB Bibit Unggul, dengan kuota paling banyak 10 persen dari seluruh daya tampung SMP.
Pemenuhan Kuota PPDB Jogja 2022
Pemenuhan daya tampung PPDB SMP Jogja bakal dilaksanakan pada 27 Juni 2022 apabila terdapat sisa daya tampung. Mekanisme pemenuhan daya tampung tersebut dilakukan sebagai berikut:
1. Peserta seleksi adalah pendaftar PPDB zonasi wilayah yang belum diterima di PPDB Online;
2. Proses seleksi dilakukan secara otomatis melalui database pendaftar zonasi wilayah yang tidak diterima berdasarkan jarak terdekat;
3. Pengumuman hasil seleksi dapat dilihat melalui https://yogya.siap- ppdb.com pada tanggal 28 Juni 2022 pukul 10.00 WIB;
4. Bagi calon peserta didik baru yang diterima wajib daftar ulang pada tanggal 28 Juni sampai dengan 30 Juni 2021 pukul 14.00 WIB.
Sebelumnya panitia PPDB SMP Jogja mengumumkan bagi Jalur Zonasi Mutu, Afirmasi dan Prestasi Luar Daerah bahwa pengajuan pendaftaran online maksimal 22 Juni 2022 Pukul 10:00 WIB. Verifikasi di salah satu sekolah tujuan maksimal tanggal 22 Juni 2022 Pukul 14:00 WIB.
Editor: Iswara N Raditya