Menuju konten utama

Cara Buat Kartu Ucapan Hari AIDS Sedunia 2023 & Unduh Background

Ini dia cara membuat kartu ucapan Hari AIDS Sedunia 1 Desember 2023 dan unduh background untuk di-share ke medsos. 

Cara Buat Kartu Ucapan Hari AIDS Sedunia 2023 & Unduh Background
Hari AIDS Sedunia. Foto/Sitockphoto

tirto.id - Ada banyak cara membuat kartu ucapan Hari AIDS Sedunia atau World AIDS Day, yang diperingati setiap tanggal 1 Desember.

Kartu-kartu ucapan bertema Hari AIDS Sedunia tersebut merupakan salah satu media kampanye untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya penyakit AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome).

AIDS adalah sebutan bagi penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus HIV (Human immunodeficiency virus), yakni virus yang menyerang sel darah putih di tubuh manusia sehingga menyebabkan sistem kekebalan tubuhnya rusak dan lemah.

Ketika sistem kekebalan tubuh atau sistem imun tubuh rusak, maka mudah sekali seseorang mengalami infeksi saat virus, parasit, jamur atau bakteri penyebab penyakit masuk ke tubuh manusia.

Saat manusia normal mengalami infeksi virus, tubuhnya dapat membangun sistem imun untuk melawan virus tersebut dan sembuh dengan mudah.

Berbeda jika penderita AIDS mengalami infeksi virus, imun tubuhnya sulit melawan hingga dapat menyebabkan kematian hanya dengan infeksi virus biasa.

AIDS menjadi berbahaya karena belum ada obat yang dapat benar-benar menyembuhkannya. Saat ini obat yang tersedia hanya memperlambat perkembangan HIV.

Sejarah dan Tema Hari AIDS Sedunia 2023

Merujuk laman hiv.gov, peringatan Hari AIDS Sedunia pertama kali digelar tahun 1988, yang sekaligus menjadi hari peringatan kesehatan internasional pertama di dunia.

Pencetusnya adalah James Bunn dan Thomas Netter, anggota organisasi kesehatan dunia WHO (World Health Organization) dengan maksud untuk meningkatkan kesadaran global terkait bahaya dari HIV/AIDS.

Selain itu, peringatan tersebut juga untuk mengajak masyarakat agar tidak mengucilkan serta tetap menghargai penderita HIV/AIDS dan orang-orang yang telah meninggal akibat HIV/AIDS.

Tema peringatan World AIDS Day setiap tahun berbeda, dan tema untuk tahun 2023 adalah 'Let Communities Lead'.

Makna tema kali ini adalah mengajak komunitas untuk memimpin dalam memberikan pencerahan tentang apa itu HIV/AIDS dan bahayanya.

Komunitas dapat berupa ormas atau organisasi yang telah berkecimpung dan hidup dengan HIV/AIDS, beresiko tinggi atau bahkan sudah terinfeksi.

Komunitas ini diharapkan menjadi ujung tombak penanggulangan HIV/AIDS dan berperan menghubungkan orang yang beresiko, dan layanan kesehatan.

Salah satu cara kampanye peringatan Hari Aids Sedunia 2023 adalah dengan kartu ucapan berisi edukasi tentang HIV/AIDS yang bisa dibuat sendiri dengan aplikasi, misalnya aplikasi CANVA. Pastikan Anda sudah memiliki aplikasi tersebut pada gawai Anda.

Cara Membuat Kartu Ucapan Hari AIDS Sedunia 2023 di Canva

1. Buka aplikasi Canva di www.canva.com, ketik "kartu ucapan" di kolom pencarian untuk mencari template;

2. Pilih template gratis yang tersedia, sesuai tema;

3. Klik template dan klik tombol “Sesuaikan template ini”. Atur template di worksheet;

4. Lakukan penyuntingan sesuai kebutuhan. Misal pada teks, maka klik teksnya dan atur tata letak, isi teks, jenis font, dll.

5. Atur penyesuaian untuk background/latar belakang, gambar, teks, dan sebagainya sesuai kebutuhan Anda;

6. Tambahkan foto jika dibutuhkan, atau ikon, font, draw, dan sebagainya dengan fitur yang sudah disediakan.

7. Atur desain sampai diperoleh desain final. Jika sudah selesai dapat diunduh dengan klik tombol Share > Download > File Type.

8. Pilih file penyimpanan desain seperti PNG atau JPG. Klik Download dan kartu ucapan Anda akan terunduh otomatis.

Jika ingin mendapatkan template yang sudah jadi, Anda dapat mengunduh langsung gambar background di laman PNG Tree seperti berikut ini.

Cara unduh background Hari AIDS 2023 di aplikasi PNGtree

Untuk mempercantik kartu ucapan Hari AIDS Sedunia Anda, pilihlah background yang sesuai. Berikut ini caranya, jika Anda menggunakan aplikasi PNGtree:

  • Buka laman PNG tree, melalui pngtree.com;
  • Ketik logo/hari/background “Hari AIDS Sedunia” atau “World AIDS Day” pada kolom pencarian, klik “enter”;
  • Muncul gambar, pilih yang diinginkan;
  • Klik “Download Gratis”;
  • Login menggunakan Gmail, Facebook, atau Twitter Anda;
  • Berhasil unduh.

Berikut ini link unduh background tersebut:

Link background Hari AIDS Sedunia 2023

Link background World AIDS Day 2023

Baca juga artikel terkait CARA BUAT KARTU UCAPAN HARI AIDS SEDUNIA 2023 atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yandri Daniel Damaledo