Menuju konten utama

BPS Catat Juni Industri Penerbangan Membaik, Ada 800.000 Penumpang

Secara total ada 800.000 penumpang sepanjang hingga Juni 2020. Naik dari Mei 2020 yang hanya 100 ribu penumpang pesawat.

BPS Catat Juni Industri Penerbangan Membaik, Ada 800.000 Penumpang
Calon penumpang dengan menerapkan jaga jarak mengantre untuk lapor diri di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (10/7/2020). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/wsj.

tirto.id - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah penerbangan domestik dan internasional secara total 800.000 penumpang sepanjang hingga Juni 2020. Naik dari Mei 2020 yang hanya 100 ribu penumpang.

Untuk penerbangan domestik, jumlah mencapai 780 ribu penumpang naik 791,38 persen dari Mei 2020 yang hanya berkisar 90 ribu penumpang. Meski demikian secara year on year (yoy) jumlahnya masih turun 88,97 persen dari Juni 2019 yang mencapai 7,03 juta penumpang.

“Angkutan udara Juni 2020 menggeliat penerbangan domestiknya meski belum sampai normal,” ucap Kepala BPS Suhariyanto dalam konferensi pers virtual, Senin (3/8/2020).

Sejalan dengan penerbangan domestik, penerbangan internasional juga mulai menunjukan kenaikan meski belum signifikan. Jumlah penerbangan internasional selama Juni 2020 mencapai 20 ribu. Angka ini relatif membaik atau naik 54,70 persen dari Mei 2020 di kisaran 10 ribu penumpang. Meski demikian masih jauh di bawah April 2020 dengan 30 ribu penumpang.

Meski penerbangan internasional belum menunjukan tanda pemulihan, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara menurut pintu masuk udara mengalami kenaikan di Juni 2020. Kenaikan ini tercatat cukup signifikan menyusul pelonggaran PSBB yang diberlakukan pemerintah di berbagai wilayah.

“Pergerakan terbesar di Soekarno Hatta. Wisman yang datang Juni 2020 dibandingkan Mei 2020 naik 130,13 persen. Menunjukan dampak relaksasi PSBB, jumlah wisman mulai berdatangan tapi posisi jauh dari normal,” ucap Suhariyanto.

Di Soekarno Hatta, BPS mencatat terjadi kenaikan 130,13 persen secara month to month (mtom). Juni 2020 ada kedatangan 910 kunjungan dari Mei 2020 hanya 40 kunjungan. Meski demikian secara yoy dengan Juni 2019 masih turun 99,52 persen yang waktu itu mencapai 190 ribu kunjungan.

Dari Bandara Juanda juga mengalami kenaikan 708,33 persen. Dari 1 kunjungan di Mei 2020 menjadi 100 kunjungan di Juni 2020.

Baca juga artikel terkait INDUSTRI PENERBANGAN atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Bisnis
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Zakki Amali