Menuju konten utama

BNI Sebut 1 Karyawannya Positif Corona, Bekerja di Back Office

BNI mengonfirmasi adanya satu karyawan mereka yang terpapar virus Corona atau COVID-19.

BNI Sebut 1 Karyawannya Positif Corona, Bekerja di Back Office
Ilustrasi Virus Corona. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Bank Negara Indonesia (BNI) mengonfirmasi adanya satu karyawan yang terpapar virus Corona atau COVID-19. Karyawan itu telah dinyatakan positif mengidap Corona.

“Kami sangat prihatin dengan kondisi ini. Kami berharap proses penyembuhan beliau berjalan lancar dan dapat segera pulih 100%. Untuk keluarga, kami sampaikan simpati kami, semoga diberi kekuatan dalam menghadapi situasi ini,” ucap Corporate Secretary BNI Meiliana dalam keterangan tertulis yang diterima reporter Tirto, Senin (16/3/2020).

Meiliana mengatakan karyawan itu dalam kondisi stabil. Ia juga memastikan dalam kesehariannya, pegawai tersebut bertugas di unit yang tidak berhubungan langsung masyarakat atau back office sehingga potensi penularan kepada masyarakat dapat diminimalisir.

Meiliana juga menambahkan kalau pelayanan perbankan dapat tetap dinikmati oleh nasabah. Sebagai antisipasi juga telah disiapkan Hand Sanitizer di lokasi-lokasi yang mudah dijangkau oleh masyarakat. Titik front office seperti Teller dan Customer Service juga dilengkapi fasilitas itu.

“Untuk perlindungan maksimal, kami telah menyemprotkan cairan desinfektan di kantor cabang BNI, ATM dan ruang-ruang kerja, sehingga penularan virus Corona akan semakin kami minimalkan,” ucap Meiliana.

Antisipasi lain juga diterapkan melalui sistem Work From Home atau bekerja dari rumah. Sementara itu, bagi operasional utama dan layanan perbankan diterapkan split dan shift operation. Maksudnya karyawan bekerja secara bergantian sesuai shift atau tim kerjanya.

Penyesuaian sistem kerja ini berlaku mulai Selasa 17 Maret 2020. Bagi masyarakat yang akan datang langsung ke bank, tetap akan dilayani langsung oleh pegawai BNI yang bertugas.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Abdul Aziz