Menuju konten utama
Liga Spanyol

Bilbao vs Levante: Jadwal LaLiga Malam Ini, Prediksi, H2H, & Live

Bilbao vs Levante dalam jadwal LaLiga 2022 malam ini berpotensi berjalan seru. Temukan prediksi pertandingan, rekor H2H & link live streaming laga di sini.

Bilbao vs Levante: Jadwal LaLiga Malam Ini, Prediksi, H2H, & Live
Para pemain Levante merayakan setelah Henis Barhi mencetak gol melawan Barcelona selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Levante dan Barcelona di stadion Ciutat de Valencia di Valencia, Spanyol. AP Photo / Alberto Saiz

tirto.id - Bilbao vs Levante tersaji dalam jadwal LaLiga malam ini di Stadion San Mames, Selasa, 8 Maret 2022, pukul 03.00 WIB. Pertandingan tersebut dapat disaksikan melalui live streaming di beIN Sports 1.

Kemenangan dibutuhkan Bilbao untuk menjaga peluang bermain di kompetisi Eropa musim depan. Saat ini Bilbao berada di urutan 8 dengan 37 poin. Mereka terpaut 9 angka dari Real Betis yang menempati zona Europa League.

Sedangkan Levante masih betah mendekam di posisi juru kunci. Sebanyak 18 poin baru bisa mereka kumpulkan dari 26 laga. Saat ini Levante tertinggal 7 poin dari Granada di batas aman degradasi.

Prediksi Athletic Bilbao vs Levante Liga Spanyol 2022

Kubu Bilbao tak menampik bahwa mereka belum bisa menerima kekalahan atas Valencia di laga semifinal Copa del Rey kemarin. Kekecewaan tersebut bisa dipahami mengingat di fase sebelumnya mereka bermain luar biasa saat menyingkirkan Barcelona dan Real Madrid.

Kini, rasa kecewa itu ingin mereka tumpahkan saat bertemu Levante. Bermain di kandang sendiri akan menjadi momentum bagus bagi skuad asuhan Marcelino Garcia untuk bangkit. Kemenangan menjadi harga mati bagi Bilbao di laga ini.

"Target kami adalah meraih kemenangan. Kami memang sulit menerima hasil di Valencia kemarin. Tapi sekarang kami harus benar-benar fokus karena Levante tim yang bagus," kata Marcelino.

Pernyataan Marcelino tidak salah karena Levante sedang berada dalam tren bagus. Mereka tak terkalahkan di 3 laga terakhir LaLiga dengan hasil 2 kemenangan dan 1 imbang. Jorge Miramon dan kawan-kawan sukses mengalahkan Atletico Madrid dan Elche serta menahan seri Celta Vigo.

Ditambah, Levante berada dalam situasi dilarang kalah jika ingin memelihara asa lepas dari ancaman degradasi. Terpaut 7 poin dari zona aman bukanlah jarak yang jauh. Namun, semua bisa menjadi sulit jika mereka kalah di Bilbao nanti.

"Para pemain sudah tak sabar melakoni pertandingan. Tidak mudah bermain ke Bilbao, tetapi kami harus tetap tenang. Kami akan berusaha memberikan yang terbaik di laga nanti," ucap Alessio Lisci, pelatih Levante.

Prediksi Susunan Pemain Athletic Bilbao vs Levante

Tim tamu dikatakan Lisci masih belum bisa mengandalkan Jose Campana di laga ini. Carlos Clerc juga tidak dibawa oleh sang pelatih ke Bilbao. Nama lain yang masih cedera dari kubu Levante adalah Shkodran Mustafi dan Sergio Postigo.

Sedangkan Bilbao nyaris tanpa masalah di laga ini. Dengan kekuatan terbaik, Marcelino akan berharap kemenangan bisa didapat timnya di laga ini.

  • Athletic Bilbao (4-4-2): Unai Simon; Inigo Lekue, Yeray Alvarez, Inigo Martinez, Yuri Berchiche; Dani Garcia, Mikel Vesga, Iker Muniain, Alex Berenguer; Oihan Sancet, Inaki Williams. Pelatih: Marcelino Garcia.
  • Levante (3-4-2-1): Dani Cardenas; Rober Pier, Oscar Duarte, Martin Caceres; Jorge Miramon, Son, Pepelu, Mickael Malsa; Jose Luis Morales, Enis Bardhi; Roger Marti. Pelatih: Alessio Lisci.

Rekor Head to Head (H2H) Athletic Bilbao vs Levante

Levante selalu gagal mengalahkan Bilbao dalam 6 pertemuan terakhir LaLiga. Hasil 4 kekalahan dan 2 imbang diperoleh oleh Levante. Namun, grafiknya cukup bagus karena 2 hasil seri itu diraih di 2 pertemuan terakhir.

5 Pertemuan Terakhir Athletic Bilbao vs Levante:

  • 19-11-2021: Levante vs Athletic Bilbao 0-0
  • 04-03-2021: Levante vs Athletic Bilbao 1-2
  • 26-02-2021: Levante vs Athletic Bilbao 1-1
  • 11-02-2021: Athletic Bilbao vs Levante 1-1
  • 18-10-2020: Athletic Bilbao vs Levante 2-0

5 Pertandingan Terakhir Athletic Bilbao:

  • 02-03-2022: Valencia vs Athletic Bilbao 1-0
  • 27-02-2022: Barcelona vs Athletic Bilbao 4-0
  • 20-02-2022: Athletic Bilbao vs Real Sociedad 4-0
  • 14-02-2022: Mallorca vs Athletic Bilbao 3-2
  • 10-02-2022: Athletic Bilbao vs Valencia 1-1

5 Pertandingan Terakhir Levante:

  • 25-02-2022: Levante vs Elche 3-0
  • 21-02-2022: Celta Vigo vs Levante 1-1
  • 16-02-2022: Atletico Madrid vs Levante 0-1
  • 13-02-2022: Levante vs Real Betis 2-4
  • 04-02-2022: Getafe vs Levante 3-0

Live Streaming Athletic Bilbao vs Levante

Pertandingan Athletic Bilbao vs Levante dapat Anda saksikan secara live streaming melalui platform beIN Sports 1.

Anda dapat mengambil opsi berlangganan terlebih dahulu untuk menyaksikan laga tersebut dengan berbagai pilihan paket, yakni Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), dan Paket 1 Bulan (Rp50.000).

Link Live Streaming Athletic Bilbao vs Levante - beIN Sports 1

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis