Menuju konten utama
UEFA Nations League 2021

Belgia vs Prancis Semifinal UNL: Head to Head, Daftar Pemain, Live

Jadwal Belgia vs Prancis UEFA Nations League 2021 Jumat (8/10/2021) pukul 01.45 WIB, live Mola TV, prediksi skor head to head (H2H) kedua tim.

Belgia vs Prancis Semifinal UNL: Head to Head, Daftar Pemain, Live
Pemain Timnas Prancis, Kylian Mbappe. AP Photo/Martin Meissner

tirto.id - Pertandingan Timnas Belgia vs Prancis dalam jadwal semifinal UEFA Nations League (UNL) 2021 dilangsungkan Jumat (8/10/2021) pukul 01.45 WIB dini hari dan dapat ditonton melalui live streaming Mola TV. Dari skor head to head (H2H) kedua tim, prediksi duel di Stadion Allianz, Turin, Italia, ini bakal seru.

Prancis dan Belgia punya kekuatan seimbang, baik dari segi komposisi pemain maupun rekor head to head. Ditambah lagi, kedua kubu sama-sama bertekad merengkuh gelar juara UEFA Nations League atau UNL untuk pertamakalinya sepanjang sejarah.

Perjalanan Les Blues di UNL 2021 kali ini cukup bagus. Kylian Mbappe dan kawan-kawan tercatat belum pernah sekalipun menelan kekalahan, dengan rincian 5 kali menang dan 1 kali seri dalam 6 laga yang dilakoni.

Belgia mengalami situasi berbeda. Dari 6 pertandingan di ajang ini, skuad Setan Merah setidaknya telah menelan 1 kekalahan, yakni kala berjumpa Inggris di fase grup. Namun, 5 pertandingan lainnya berhasil dimenangkan oleh pasukan Roberto Martinez.

Prediksi Belgia vs Prancis di UNL 2021 Live

Laga yang digelar di Turin, kota tempat Juventus bermukim, spesial bagi Didier Deschamps, sang juru taktik Prancis. Pelatih 52 tahun ini akan mengenang masa-masa saat membela Juventus selama 5 musim di dekade 1990-an.Pada 2006-2007, Deschamps juga sempat melatih Si Nyonya Tua yang berlaga di Serie B.

“Itu membuat saya sangat senang, saya akan melihat banyak orang yang pernah bekerja dengan saya yang masih aktif di klub ini. Saya menganggap Turin seperti rumah kedua saya," katanya, dilansir laman resmi FFF.

Deschamps punya ambisi kuat membawa Prancis jadi juara UNL 2021. Turnamen ini merupakan salah satu kesempatan Les Blues untuk merengkuh gelar internasional setelah terakhir kali meraihnya pada 2018 di Piala Dunia.

Untuk mencapai itu, Prancis lebih dulu harus melakoni laga alot melawan Belgia. "Dengan menjadi kompetitor, kami ingin mendapatkan gelar ini. Sebelumnya ada dua: juara Eropa dan juara Dunia, sekarang ada Nations League. Ini adalah tujuan kami," tandas Deschamps.

Jika melihat rekam jejak pertandingan Prancis dalam beberapa waktu terakhir, tercatat masih banyak yang perlu diperbaiki. Dari 6 pertandingan terakhir, sejak Juni lalu, mereka baru sanggup mengemas 1 kemenangan. Sementara itu, 4 hasil imbang dan 1 kekalahan telah dialami Les Blues.

Namun, menurut gelandang Belgia, Axel Witsel, Prancis tetap jadi tim favorit dengan skuad yang dimilikinya. Tren buruk itu pun tidak membuat timnya meremehkan keganasan skuad asuhan Deschamps.

"Mereka memang tidak berada di level terbaiknya bulan lalu, tapi [Prancis] tetap Prancis, dengan pemain top [yang dimilikinya]. Mereka pasti bisa merangkak keluar dari lembah itu, di pertandingan melawan kami," kata Axel Witsel.

Laga nanti bakal jadi ajang adu tajam antara striker kedua kesebelasan. Prancis punya Kylian Mbappe dan Karim Benzema di lini depan. Nama terakhir disebut tampil mentereng bersama Real Madrid musim ini dengan lesakan 9 gol dan 7 assist dari 8 laga.

Sementara itu, Belgia punya bomber tajam Romelu Lukaku. Pemain klub Chelsea itu telah membukukan 4 gol di semua ajang musim ini.

Daftar Pemain Timnas Belgia

  • Kiper: Thibaut Courtois, Simon Mignolet, oen Casteels.
  • Bek: Toby Anderweireld, Jason Denayer, Dedryck Boyata, Jan Vertonghen, Thomas Foket, Timothy Castagne.
  • Gelandang: Axel Witsel, Kevin de Bruyne, Youri Tielemans, Thorgan Hazard, Hans Vanaken, Leander Dendoncker, Alexis Saelemaekers.
  • Penyerang: Romelu Lukaku, Eden Hazard, Yannick Carrasco, Dodi Lukebakio, Charles De Ketelaere, Leandro Trossard, Michy Batshuayi.
  • Pelatih: Roberto Martinez

Daftar Pemain Timnas Prancis

  • Kiper: Hugo Lloris, Benoit Costil, Mike Maignan.
  • Bek:BenjaminPavard, PresnelKimpembe, Leo Dubois, DayotUpamecano, LucasDigne, LucasHernandez, TheoHernandez
  • Gelandang: Paul Pogba, Aurelien Tchouameni, Matteo Guendouzi, Adrien Rabiot, Jordan Veretout.
  • Penyerang: Antoine Griezmann, Anthony Martial, Kylian Mbappe, Moussa Diaby, Karim Benzema, Wissam Ben Yedder.
  • Pelatih: Didier Deschamps

Rekor Head to Head (H2H) Belgia vs Prancis

Pertemuan terakhir kedua negara terjadi di semi final Piala Dunia 2018. Kala itu, gol tunggal Samuel Umtiti memastikan Prancis melangkah ke partai final.

Kans Prancis untuk memenangi laga juga didukung dengan rekor head to head di 5 laga terakhir. Les Blues meraih 2 kemenangan, Belgia sekali menang, sedangkan 2 laga lain berakhir imbang.

5 Pertemuan Terakhir Belgia vs Prancis

10-07-2018: Prancis vs Belgia 1-0

07-06-2015: Prancis vs Belgia 3-4

14-08-2013: Belgia vs Prancis 0-0

15-11-2011: Prancis vs Belgia 0-0

18-02-2004: Belgia vs Prancis 0-2

5 Pertandingan Terakhir Belgia

08-09-2021: Belarusia vs Belgia 0-1

05-09-2021: Belgia vs Republik Ceko 3-0

02-09-2021: Estonia vs Belgia 2-5

02-07-2021: Belgia vs Italia 1-2

27-06-2021: Belgia vs Portugal 1-0

5 Pertandingan Terakhir Prancis

07-09-2021: Prancis vs Finlandia 2-0

04-09-2021: Ukraina vs Prancis 1-1

01-09-2021: Prancis vs Bosnia & Herzegovina 1-1

28-06-2021: Prancis vs Swiss 3-3, adu penalti 4-5

23-06-2021: Portugal vs Prancis 2-2

Live Streaming Belgia vs Prancis

Pertandingan Belgia vs Prancis dapat Anda saksikan melalui live streaming Mola TV. Tersedia beberapa pilihan paket bulanan untuk dapat menyaksikan laga-laga di Mola TV: Paket Sport Single Stream (Rp60.000), Paket Sport Double Stream (Rp90.000), dan Paket Sport Family Stream (Rp160.000).

Dengan berlangganan, Anda bisa menyaksikan beragam tayangan sepak bola, seperti Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Portugal, Liga Belanda, Liga Belgia, DFB Pokal, Carabao Cup, Copa Libertadores, dan Copa Sudamericana. Dari ajang internasional, Anda juga bisa menonton laga International Friendly Match, Kualifikasi Piala Dunia 2022, maupun laga-laga Timnas Indonesia.

Link Live Streaming Belgia vs Prancis - Mola TV

Baca juga artikel terkait UEFA NATIONS LEAGUE atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Iswara N Raditya