tirto.id - Barito Putera resmi melengkapi pemain asingnya untuk Liga 1 2020. Rekrutan terbaru Laskar Antasari adalah Danilo Sekulic. Gelandang asal Serbia ini belum pernah merumput di Indonesia. Danilo Sekulic pun cukup antusias menatap musim depan bersama Barito Putera.
Dikutip dari situs resmi Barito Putera, Danilo Sekulic menyatakan ingin tampil sebaik mungkin di setiap laga dan membawa klub barunya lolos ke Liga Champions Asia musim depan. "Saya ingin membantu klub ini pergi ke Liga Champions Asia dan memenangkan semua pertandingan," tandasnya, Selasa (4/2/2020).
Selain pernah memperkuat klub-klub Serbia seperti Vojvodina, Proleter Novi Sad, Hajduk Kula, Voždovac, dan Mladost Lučani, Danilo Sekulic juga sempat berkiprah bersama klub papan Liga Hungaria, Debrecen, dan di Liga Armenia bareng Alashkert.
Gelandang berusia 29 tahun ini melengkapi kuota pemain asing yang dimiliki Barito Putera untuk Liga 1 2020 nanti. Sebelumnya, skuad asuhan Djadjang Nurdjaman telah mengontrak Cassio de Jesus, Alexandar Rakic, dan Yashir Armando Pinto Islame. Selain itu, ada pula pemain naturalisasi, OK Jhon.
Sejauh ini, Barito Putera telah mengikat beberapa pemain lokal termasuk Ilham Udin Armayn, Kurniawan Karman, Delvin Rumbino, Ambrizal Umanailo, Reva Adi Utama, dan Yuwanto Setya Beny, juga deretan pemain muda berbakat macam Bagas Kaffa, Bagus Kahfi, David Maulana, Kahar Musakkar, serta Yuswanto Aditya.
Adapun beberapa nama lama Barito Putera yang sudah diperpanjang kontraknya antara lain Rizky Pora, Dandi Maulana, Nazar Nurzaidin, Bayu Pradana, Rafi Syarahil, Ferdiansyah, Aditya Harlan, dan Muhammad Riyandi.
Meskipun tidak bertabur pemain bintang seperti musim lalu, namun Djadjang Nurdjaman tetap optimistis Barito Putera bisa berbuat lebih baik di kompetisi Liga 1 2020 nanti.
"Ya, kita tidak merekrut pemain baru yang berlabel bintang, karena tidak menjamin juga kita juara, kita pentingkan kesolidan tim, sesuai visi dan misi kita bermain," tandasnya dikutip dari Antara beberapa waktu lalu.
Editor: Fitra Firdaus