tirto.id - Komik Tokyo Revengers 235 bahasa Jepang dapat dibaca secara legal di Pocket Shonen Magazine. Namun, chapter terbaru karya Ken Wakui tersebut akan dirlis pekan depan tepatnya Rabu, 22 Desember 2021. Pekan ini Manga Tokyo Revengers libur.
Tokyo Revengers Chapter 235 akan menjadi bab ke-29 dalam Arc Three Deities yang merupakan arc terakhir manga tersebut. Manga Tokyo Revengers sendiri sudah ditayangkan di Weekly Shonen Magazine Kodansha sejak 1 Maret 2017 dengan jadwal rilis pada Rabu setiap pekan.
Tokyo Revengers yang bergenre yankii mengisahkan petualangan Haganaki Takemichi, laki-laki yang hingga berusia 26 tahun seperti tidak memiliki tujuan. Sebuah kebetulan membuatnya punya kemampuan time leap untuk kembali ke 12 tahun lampau, masa-masa keemasannya ketika duduk di bangku SMP.
Awalnya Takemichi menggunakan kemampuan time leap itu untuk mengubah takdir kematian Tachibana Hinata (Hina), sang kekasih pada masa SMP. Pada masa depan, Hina tewas dalam sebuah insiden yang melibatkan geng Tokyo Manji (Toman) yang dipimpin oleh Sano Manjiro (Mikey) dan Kisaki Tetta.
Dengan time leap itu, Takemichi ditugaskan oleh Tachibana Naoto (Naoto) untuk menyusup ke Tokyo Manji yang pada masa SMP belum berkembang jadi geng kriminal. Takemichi yang dilihat Mikey bagai almarhum sang kakak, Sano Shinichiro, dijadikan sang ketua Toman sebagai kacung.
Pada akhirnya, Takemichi terlibat lebih dalam di Toman. Ia menjadi saksi Tokyo Manji mengalahkan geng-geng yang lebih kuat, seperti Moebius, Valhalla, Black Dragons, hingga Tenjiku, untuk menjadi geng nomor satu di Tokyo. Namun, setelah Toman ada di puncak, Mikey memutuskan untuk membubarkan geng itu.
Langkah Mikey ini bukan tanpa sebab. Ia sudah diberitahu Takemichi bahwa pada masa depan, ia tidak lagi menjadi dirinya yang dulu. Mikey berubah menjadi jahat karena dark impulse yang menguasai jiwanya.
Agar kawan-kawannya tidak terlibat masalah, Mikey memutuskan menanggung semua beban di pundaknya sendiri, lantas membentuk Kanto Manji sebagai pengganti Tokyo Manji.
Pada 10 tahun lampau, Tokyo Manji menjadi salah satu dari 3 geng terkuat di Tokyo. Selain geng ini, ada Rokuhara Tandai yang dikepalai oleh South Terano dan Brahman yang dipimpin oleh Kawaragi Senju.
Takemichi datang ke 10 tahun lampau ini dengan kemampuan time leapnya. Namun, sejak Takemichi tiba, otomatis semua takdir. Bermula dari insiden tertembaknya Draken oleh anggota Rokuhara Tandai, bentrok antara 3 geng terkuat di Tokyo tidak terhindarkan.
Dalam Chapter 234 "There is no Mending", Mikey yang sudah mengalahkan South Terano nyaris saja membunuh Takemichi yang berusaha melerainya. Namun, setelah Senju berlutut dan berjanji membubarkan Brahman, ia menarik diri.
Kini, Mikey menjadi orang nomor satu di Tokyo, dengan posisi Brahman habis dan Rokuhara Tandai ditarik masuk ke Kanto Manji.
Takemichi yang luka berat ditemani Hina di rumah sakit. Namun, sang sahabat, Chifuyu Matsuno (Chifuyu) mengingatkan bahwa kemunculannya ke masa lalu adalah penyebab semua masalah.
Mendengar ini, Takemichi memilih akan menanggung semuanya sendiri, seperti yang dilakukan Mikey selama ini.
Hanagaki Takemichi datang ke 10 tahun lampau untuk menyelamatkan Mikey. Namun, pada percobaan pertama, ia gagal total. Bukan cuma dikalahkan Mikey, Takemichi kehilangan Ryuguji Ken (Draken) yang tewas, dan tidak lagi dipercayai oleh Chifuyu.
Untuk mengalahkan Mikey, Takemichi tidak mungkin berduel 1 vs 1. Yang bisa dilakukannya adalah menggaet sebanyak mungkin kawan untuk bersatu. Inilah yang akan membedakan jalan Takemichi dengan jalan Mikey.
Dengan bergabungnya Rokuhara Tandai ke Kanto Manji, Mikey hanya menyusun timnya dengan orang-orang kuat. Sebaliknya, Takemichi akan menyusun kekuatan berdasarkan ikatan persahabatan. Selain bisa mendapatkan Kawaragi Senju, Takemichi masih mungkin mengontak semua kapten Toman yang tersisa.
Satu-satunya jalan bagi Takemichi untuk menolong Mikey adalah "menjadi" Shinichiro Sano yang sudah mati. Sosok Shinichiro memang lemah seperti Takemichi, tetapi bahkan orang-orang terkuat di belakangnya bisa tunduk patuh kepadanya.
Baca Komik Tokyo Revengers Chapter 235
Komik Tokyo Revengers Chapter 235 dengan bahasa Jepang dapat dibaca secara legal melalui laman Shonen Magazine berikut mulai Rabu (22/12/2021). Untuk mengaksesnya, pembaca mesti terlebih dahulu melakukan registrasi dan mengumpulkan poin.
Jumlah poin yang dibutuhkan untuk membaca Tokyo Revengers 235 adalah 80 poin. Ketentuannya dapat dibaca di bagian Terms of Service.
Komik Tokyo Revengers Chapter 235 akan menjadi chapter terakhir manga tersebut yang diilis pada 2021. Chapter 236 akan ditayangkan pada Januari 2022.
Editor: Iswara N Raditya