tirto.id - Duel antara Atletico Madrid (ATM) vs Porto dalam jadwal Liga Champions 2021 akan dihelat di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (16/9/2021) dini hari, pukul 02.00 WIB. Dapat ditonton melalui live streaming Vidio, laga nanti diprediksi bakal berlangsung ketat.
Merujuk pada rekor pertemuan kontra Porto, Atletico sedikit lebih unggul. Sepanjang sejarah, kedua kesebelasan telah bersua 8 kali. Dalam sejumlah kesempatan tersebut, Los Rojiblancos sukses mengoleksi 3 kemenangan, 3 hasil imbang, dan baru kalah 2 kali.
Ketika menjamu Porto di kandang sendiri, ATM juga terbilang cukup garang. Dari 4 laga home yang dimainkan, Los Rojiblancos berhasil mengalahkan klub asal Portugal tersebut sebanyak 2 kali. Sisanya, ATM baru menelan 1 kekalahan dan 1 hasil imbang.
Prediksi Atletico Madrid vs Porto: Jadwal UCL Malam Ini
Atletico bisa memanfaatkan mental para pemain yang sedang menanjak jelang laga nanti. Pekan lalu, di LaLiga, mereka sukses mendulang poin penuh setelah menang tipis 1-2 dari kandang Espanyol.
Selain itu, pelatih Diego Simeone juga pantas percaya diri usai kembalinya bintang lama yakni Antoine Griezmann. Penyerang Timnas Perancis tersebut resmi bergabung dengan ATM lewat status pinjaman jelang penutupan jendela transfer musim ini. Griezmann sudah menjalani debut ulang saat Atleti lawan Espanyol.
"Kami ingin Griezmann menjadi seperti dulu, pemain yang sangat penting, dengan hierarki, dengan bakat dan dengan tujuan, dan itu pasti akan terlihat," jelas Simeone, dilansir Marca.
Laga nanti sekaligus menjadi momen spesial bagi pelatih kedua kesebelasan. Simeone dan Sergio Conceicao pernah menjadi rekan setim di Lazio kala keduanya masih menjadi pemain era '90an.
Menurut Conceicao sendiri, dirinya dan Simeone sama-sama punya karakter yang kuat, baik ketika masih menjadi pemain maupun saat sudah jadi pelatih.
"Kami memiliki perbedaan dalam dinamika permainan. Mereka adalah tim dengan kegigihan dan determinasi, tetapi semua tim memiliki kualitas ini. Anda harus memiliki tim yang sangat berbakat untuk menang dan itu tidak selalu cukup," ungkapnya mengomentari karakter permainan ATM.
Modal yang dimiliki anak asuh Conceicao juga tak kalah kuat jelang lawatan ke Spanyol nanti. tim berjuluk Dragões ini belum terkalahkan dalam 5 laga beruntun yang dilakoni di semua ajang. Rinciannya, Pepe dan kolega meraih 3 kemenangan dan 2 hasil imbang.
Prediksi Susunan Pemain Atletico vs Porto
Atletico Madrid: Jan Oblak; Jose Maria Gimenez, Felipe, Mario Hermoso; Kieran Trippier, Yannick-Ferreira Carrasco, Koke, Marcos Llorente, Thomas Lemar; Antoine Griezmann, Luis Suarez. Pelatih: Diego Simeone
FC Porto: Diogo Costa; Joao Mario, Chancel Mbemba, Pepe, Ivan Marcano; Mateus Uribe, Sergio Oliveira, Otavio, Luis Diaz; Toni Martinez, Mehdi Taremi. Pelatih: Sergio Conceicao
Skor Head to Head (H2H) Atletico Madrid vs Porto:
11-12-2013: Atletico Madrid vs Porto 2-0
01-10-2013: Porto vs Atletico Madrid 1-2
08-12-2009: Atletico Madrid vs Porto 0-3
30-09-2009: Porto vs Atletico Madrid 2-0
11-03-2009: Porto vs Atletico Madrid 0-0
Skor 5 Pertandingan Terakhir Atletico Madrid:
12-09-2021: Espanyol vs Atletico Madrid 1-2
29-08-2021: Atletico Madrid vs Villarreal 2-2
22-08-2021: Atletico Madrid vs Elche 1-0
15-08-2021: Celta Vigo vs Atletico Madrid 1-2
08-08-2021: Feyenoord vs Atletico Madrid 2-1
Skor 5 Pertandingan Terakhir Porto:
11-09-2021: Sporting CP vs Porto 1-1
28-08-2021: Porto vs Arouca 3-0
22-08-2021: Maritimo vs Porto 1-1
15-08-2021: Famalicao vs Porto 1-2
08-08-2021: Porto vs Belenenses 2-0
Live Streaming Atletico Madrid vs Porto UCL 2021
Siaran langsung Liga Champions 2021-2022, termasuk laga Atletico Madrid vs Porto pada Kamis dini hari (16/9/2021), pukul 02.00 WIB, bisa ditonton melalui live streaming Vidio. Untuk menonton siaran langsung UCL di Vidio, pemirsa perlu berlangganan paket terlebih dahulu.
Tersedia paket Vidio Premier Platinum dengan beberapa varian harga yang bisa jadi pilihan, yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), paket 1 tahun (Rp199.000), dan paket promo 1 tahun (Rp109.000). Info selengkapnya bisa diakses melalui link di bawah ini.
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Fitra Firdaus