Menuju konten utama
Liga Italia 2021/2022

Atalanta vs Fiorentina: Jadwal Liga Italia Live RCTI, Prediksi, H2H

Jadwal Liga Italia 2021 live RCTI & beIN, Minggu (12/9) pukul 01.45 WIB. Prediksi Atalanta vs Fiorentina dari sisi performa tim, H2H, dan line up pemain. 

Atalanta vs Fiorentina: Jadwal Liga Italia Live RCTI, Prediksi, H2H
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini memberikan instruksi saat pertandingan final Piala Italia antara Lazio dan Atalanta, di stadion Olimpiade Roma, Rabu, 15 Mei 2019. Alessandra Tarantino/AP

tirto.id - Pertandingan Atalanta vs Fiorentina dalam lanjutan jadwal Liga Italia 2021-2022 akan dihelat Minggu (12/9/2021) dini hari pukul 01.45 WIB. Jalannya laga Serie A pekan ke-3 di Stadion Gewiss, Bergamo, bisa disaksikan melalui siaran langsung RCTI maupun live streaming beIN Sports 2.

Fiorentina tak punya rekor bagus tiap bertandang ke Bergamo. Dari total 58 kali lawatan ke markas Atalanta, La Viola hanya memetik 14 kemenangan saja. Sementara sisanya adalah 21 kemenangan untuk tuan rumah, dan 23 laga berakhir seri.

Fiorentina juga tercatat tak pernah pulang membawa kemenangan dalam 5 pertandingan terakhir di Bergamo. Dalam periode tersebut La Viola mengemas 3 kali imbang dan 2 kekalahan.

Rekor buruk La Viola di markas Atalanta akan coba dihapus oleh skuad Fiorentina yang kini ditukangi Vincenzo Italiano. Dengan memanfaatkan momentum bagus pada pekan ke-2 saat menumbangkan Torino, kini hasil serupa coba dibidik di kandang Atalanta.

“Laga ini tidak akan mudah bagi kami, karena kita tahu bagaimana performa Atalanta ketika bermain di kandang sendiri. Tapi kami datang ke laga ini dengan membawa bekal kemenangan dari pertandingan sebelumnya. Kami ingin menjaga konsistensi ini,” kata Italiano.

Hanya saja, Italiano terancam tak bisa menurunkan para penggawa yang tengah pekan ini baru saja menyelesaikan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL atau wilayah Amerika Selatan. Faktor kebugaran pemain serta perjalanan jauh yang baru saja mereka tempuh menjadi penyebabnya.

Dalam skuad Fiorentina terdapat sejumlah nama yang baru kembali dari laga internasional Zona CONMEBOL, seperti: Lucas Martinez Quarta (Argentina), Nicolas Gonzalez (Argentina), dan Erick Pulgar (Chile). Ketiganya dikabarkan sudah masuk dalam skuad, namun diragukan bakal tampil.

Tak hanya Fiorentina, tuan rumah Atalanta juga punya kendala yang sama jelang laga dini hari nanti. Namun hal tersebut hanya berimbas pada kiper Juan Musso, yang baru saja membantu Timnas Argentina menundukkan Bolivia 3-0.

Persolan kebugaran tak hanya menimpa para pemain yang berasal dari Zona CONMEBOL. Karena sejatinya para penggawa yang berstatus pemain timnas pasti disibukkan dengan agenda laga internasional dalam 2 pekan lalu.

Terkait hal itu, Gian Piero Gasperini selaku pelatih Atalanta enggan menjadikannya sebagai alasan. Ia beranggapan tak hanya kubu La Dea yang harus menghadapi persoalan tersebut.

“Praktis, kemarin adalah hari pertama bagi para pemain yang selesai menjalani tugas internasional berlatih kembali dengan tim. Tapi situasi ini bukan hanya kami yang mengalaminya. Kami harus bisa melewati persoalan ini dan fokus ke Fiorentina,” tutur Gasperini.

Prediksi Line Up Pemain Atalanta vs Fiorentina

Atalanta (3-4-1-2): Marco Sportiello; Rafael Toloi, Jose Palomino, Berat Djimsiti; Joakim Maehle, Robin Gosens, Remo Freuler, Mario Pasalic; Matteo Pessina; Ruslan Malinovskyi, Josip Ilicic. Pelatih: Gian Piero Gasperini

Fiorentina (4-3-3): Bartlomiej Dragowski; Lorenzo Venuti, Nikola Milenkovic, Igor, Cristiano Biraghi; Lucas Torreira, Gaetano Castrovilli, Giacomo Bonaventura; Jose Callejon, Riccardo Sottil, Dusan Vlahovic. Pelatih: Vincenzo Italiano

Head to Head (H2H) Atalanta vs Fiorentina

Atalanta punya keunggulan head to head (H2H) atas Fiorentina. Atalanta juga tercatat tak pernah kalah dari Fiorentina dalam 5 kandang terakhir.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Atalanta vs Fiorentina:

11-04-2021: Fiorentina vs Atalanta 2-3

13-12-2020: Atalanta vs Fiorentina 3-0

08-02-2020: Fiorentina vs Atalanta 1-2

15-01-2020: Fiorentina vs Atalanta 2-1

22-09-2019: Atalanta vs Fiorentina 2-2

Hasil 5 Laga Terakhir Atalanta:

28-08-2021: Atalanta vs Bologna 0-0

21-08-2021: Torino vs Atalanta 1-2

14-08-2021: Juventus vs Atalanta 3-1

11-08-2021: Atalanta vs Alessandria 7-1

07-08-2021: West Ham United vs Atalanta 2-0

Hasil 5 Laga Terakhir Fiorentina:

28-08-2021: Fiorentina vs Torino 2-1

22-08-2021: Roma vs Fiorentina 3-1

13-08-2021: Fiorentina vs Cosenza 4-0

07-08-2021: Fiorentina vs Espanyol 0-0

30-07-2021: Fiorentina vs Virtus Verona 4-0

Live Streaming Atalanta vs Fiorentina

Pertandingan Atalanta vs Fiorentina dalam lanjutan jadwal Liga Italia Serie A 2021/2022 dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI maupun live streaming beIN Sports 2.

Pengguna dapat mengambil opsi berlangganan terlebih dahulu untuk menyaksikan laga tersebut via beIN, dengan pilihan paket seperti: One Week Pass (Rp20.000), Monthly Pass (Rp45.000), One Month Pass (Rp50.000), atau Season Pass (Rp369.000).

Dengan berlangganan beIN Sport, pengguna dapat menyaksikan beragam kompetisi sepak bola menarik, seperti: Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, FA Cup, dan MLS.

Link Live Streaming Atalanta vs Fiorentina - RCTI+

Link Live Streaming Atalanta vs Fiorentina - beIN Sports 2

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2021 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama