Menuju konten utama

Arsenal Juara Piala FA 2020: Aubameyang Bertahan Atau Pergi?

Pierre Emerick Aubameyang menjadi kunci kesuksesan Arsenal dalam final FA Cup 2020.

Arsenal Juara Piala FA 2020: Aubameyang Bertahan Atau Pergi?
Pierre Emerick Aubameyang (tengah). AP Photo / Shaun Botterill

tirto.id - Pierre Emerick Aubameyang menjadi kunci kesuksesan Arsenal dalam final FA Cup 2020. Dua golnya ke gawang Chelsea dalam partai puncak berhasil mengantarkan gelar ke-14 bagi Arsenal di Piala FA sekaligus mengukuhkan The Gunners sebagai pengoleksi trofi terbanyak di ajang tersebut.

Yang barangkali ditunggu banyak orang adalah, apakah Aubameyang akan bertahan di Emirates setelah Arsenal merengkuh juara Piala FA 2019/2020? Atau justru striker Timnas Gabon itu memutuskan pergi seperti yang kerap dirumorkan selama ini?

Aubameyang mengaku belum mendapat tawaran resmi apapun dari pihak klub, sementara kontraknya di Arsenal akan berakhir pada Juni 2021.

“Saya belum menerima tawaran apapun baru-baru ini, tetapi ada beberapa pembicaraan selama beberapa bulan terakhir dengan klub. Sejauh ini tidak ada yang terjadi,” ujar pemain 31 tahun itu pada pertengahan Juni lalu, dikutip dari Reuters.

Selepas penampilan impresif di ajang FA Cup pekan lalu, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, tanpa segan mengungkapkan bahwa Aubameyang merupakan salah satu pemain paling vital di skuadnya.

Mantan bomber Borussia Dortmund itu memborong semua gol Arsenal kala The Gunners menghempaskan tim favorit Manchester City lewat skor 2-0 di semifinal.

Aubameyang kembali menunjukkan produktivitasnya di final. Kendati Arsenal sempat tertinggal oleh Chelsea akibat gol Christian Pulisic, namun skuad Gudang Peluru berhasil membalikkan kedudukan lewat brace Aubameyang yang dicetak menit 28' dari titik putih, serta tambahan satu gol pada menit 67’.

“Laga penting membutuhkan momen besar dari pemain hebat, dan ia melakukannya di semifinal lantas mengulanginya di final,” ungkap Arteta mengenai peran Aubameyang usai final FA Cup 2020, dikutip dari laman resmi klub.

“Banyak orang mempertanyakan kemampuannya tampil di laga penting. Lihatlah, ia berperan besar memenangi trofi ini. Ia melakukannya dan kami sangat bangga memilikinya di skuad ini,” imbuh pelatih 38 tahun ini.

Aubameyang Diharapkan Bertahan

Arteta menghendaki agar pemain bintangnya itu dapat bertahan di Arsenal. Pelatih berkebangsaan Spanyol tersebut juga membeberkan bahwa Aubameyang bakal dijadikan sebagai poros dalam tim yang tengah ia bangun.

“Saya harap ada (kabar baik). Semua berdasar obrolan kami, bagaimana ia melihat masa depannya, apa yang saya harapkan darinya, rencana saya membangun tim dengan ia sebagai porosnya, dan pembicaraan saya dengan orang-orang berpengaruh di sekitarnya,” ungkap Arteta.

“Kami di klub menghormati dan mengaguminya, rekan-rekan selalu siap mendukungnya,” tegas Arteta.

Musim ini Aubameyang turun dalam 36 pertandingan di ajang Premier League, dengan sukses membukukan 22 gol. Ia duduk di peringkat kedua dalam daftar pencetak gol Liga Inggris dan hanya terpaut 1 gol dari peraih gelar top skor yang menjadi milik pemain Leicester City, Jamie Vardy.

Adapun trofi FA Cup 2020 tercatat sebagai gelar pertama Aubameyang sejak direkrut oleh Arsenal dari Borussia Dortmund pada 31 Januari 2018 silam.

Karier Klub Profesional Aubameyang

2007-2008: AC Milan

2008-2009: Dijon FCO

2009-2010: Lille

2010-2011: AS Monaco

2010-2013: Saint Etienne

2013-2018: Borussia Dortmund

2018-sekarang: Arsenal

Baca juga artikel terkait PIALA FA atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya