tirto.id - Kementerian BUMN melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI) menyelenggarakan Rekrutmen Bersama BUMN 2022. Rekrutmen ini bertujuan mendapatkan calon SDM yang memenuhi kualifikasi untuk ditempatkan di lebih dari 50 BUMN yang diperebutkan pelamar melalui tiga macam seleksi. Total kesempatan kerja yang tersedia mencapai 2700 lowongan.
Tahapan seleksi peserta yang mampu melaju sampai agenda akhir meliputi:
1. Seleksi Administrasi;
2. Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Core Values BUMN yang wajib dilaksanakan seluruh peserta yang lolos Seleksi Administrasi; dan
3. Tes Kemampuan Bidang (TKB), Wawancara dan MCU yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing BUMN.
Setiap seleksi menerapkan sistem gugur. Artinya, bila peserta gagal lolos dalam seleksi pada setiap tahapan, maka dia tidak bisa mengikuti seleksi tahap berikutnya. Kandidat yang memenuhi kualifikasi di semua tahap seleksi yang berpeluang lolos menjadi bagian dari pekerja di BUMN pilihannya.
Mengutip laman FAQ situs Rekrutmen Bersama BUMN 2022, pada saat mendaftar, setiap peserta diperkenankan melamar di tiga BUMN sesuai minat dan persyaratan jabatan.
Jika lolos sampai tahap akhir, status pekerja disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing BUMN, seperti pegawai tetap atau pegawai kontrak. Namun, kebijakan penempatan lokasi kerja menjadi kewenangan BUMN dan pekerja tidak dapat memilih daerah penempatan.
Jadwal agenda Rekrutmen Bersama BUMN 2022
Agenda Rekrutmen Bersama BUMN 2022 dimulai dari pendaftaran yang sudah selesai dilaksanakan pada April 2022 lalu. Rekrutmen ini akan mendapatkan kepastian nama-nama peserta yang lolos sampai tes tahap akhir yang pengumuman hasilnya disampaikan 4 Juli 2022. Berikut jadwal agenda selengkapnya dari setai tahapan pada rekrutmen ini:
- Tahap 1: Registrasi Online dan Seleksi Administrasi: 14 April - 25 April 2022
- Pengumuman seleksi Tahap 1: 9 Mei - 11 Mei 2022
- Tahap 2: Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Core Values BUMN: 19 Mei - 24 Mei 2022
- Pengumuman Tahap 2: 8 Juni - 10 Juni 2022
- Tahap 3: Tes Kemampuan Bidang (TKB), Wawancara dan Medical Check-Up (MCU): 12 Juni - 25 Juni 2022 (Pelaksanaan Tes Kemampuan Bidang (TKB), Wawancara, dan MCU yang dilakukan sesuai dengan ketentuan masing-masing BUMN)
- Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN: 4 Juli 2022
- Bela Negara: 11 Juli 2022
- Inagurasi: 18 Juli 2022
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yantina Debora