Menuju konten utama

Apa Itu Livoli Divisi 1, Livoli Divisi Utama, & Beda dengan Proliga

Livoli kembali digelar pada 2022 dengan 2 divisi. Apa itu Livoli Divisi 1 dan Livoli Divisi Utama? Apa beda Livoli dengan Proliga?

Apa Itu Livoli Divisi 1, Livoli Divisi Utama, & Beda dengan Proliga
Tim bola voli putri Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta Popsivo Polwan melakukan pemanasan saat pembukaan Proliga Bola Voli 2022 di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/1/2022).ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/hp..

tirto.id - Liga Voli Indonesia (Livoli) 2022 Divisi 1 telah bergulir mulai 25 September 2022. Sementara itu, jadwal Livoli 2022 Divisi Utama baru akan dimulai pada 11 Oktober 2022. Lantas, apa itu Livoli dan perbedaannya dengan Proliga?

Livoli merupakan kejuaraan nasional bola voli amatir antarklub di Indonesia. Ajang ini terdiri dari 2 level kompetisi, yakni Livoli Divisi Utama dan Livoli Divisi 1.

Ajang Livoli biasanya digelar menjelang akhir tahun atau setelah kompetisi Proliga rampung. Nama ajang terakhir merupakan kompetisi bola voli profesional di Indonesia.

Pandemi Covid-19 sempat membuat 2 kompetisi itu tersendat. Kompetisi Proliga harus berhenti di tengah jalan pada 2020 dan tidak digelar tahun 2021. Sementara itu, kompetisi Livoli malah harus vakum 2 tahun penuh karena tidak diselenggarakan pada 2020 dan 2021.

Beda Livoli dengan Proliga

Livoli berbeda dengan Proliga. Perbedaan utama keduanya terletak pada level kompetisinya. Livoli tergolong sebagai kompetisi voli level amatir. Sementara itu, Proliga adalah ajang voli profesional Indonesia.

Selain itu, sistem kompetisi di ajang Livoli dan Proliga juga berbeda. Proliga menggunakan format kompetisi penuh, sementara Livoli dimainkan dengan sistem setengah kompetisi.

Berbeda dengan Proliga, Liga Voli Indonesia atau Livoli terbagi menjadi 2 level, yakni Divisi 1 dan Divisi Utama. Selama ini, kompetisi Livoli Divisi 1 digelar lebih dulu daripada Divisi Utama.

Artinya, persaingan di ajang Livoli, secara umum, tidak serta merta hanya perihal gelar juara. Tim-tim yang berasal dari Divisi 1 memiliki ambisi selain trofi, yakni target naik level ke Divisi Utama.

Namun demikian, terdapat pula persamaan antara Livoli dan Proliga. Dua kompetisi ini sama-sama digelar dengan 2 sektor kejuaraan, bola voli putra dan bola voli putri.

Daftar Juara Livoli

Liga Voli Indonesia pertama kali digelar pada 1999 silam. Trofi pertama Livoli sektor putra berhasil diboyong oleh klub Yuso Yogyakarta.

Namun, dominasi Yuso Yogyakarta di ajang Livoli tidak bertahan lama. Pada edisi ke-2 dan ke-3, Yuso kalah dari Surabaya Samator yang mampu memboyong 2 gelar juara secara beruntun.

Yuso Yogyakarta baru mampu merebut kembali gelar juara pada gelaran ke-4 Livoli 2002. Setahun berikutnya, muncul juara baru yang berasal dari Jawa Barat yakni Bandung Tectona.

Sementara itu, di sektor putri, kejuaraan Livoli didominasi oleh Jakarta Bank BNI. Klub bola voli milik BUMN, Bank Negara Indonesia tersebut merengkuh 5 gelar juara secara beruntun, sejak edisi pertama hingga ke-5.

Berikut ini daftar lengkap juara Livoli sejak edisi pertama hingga 2019 lalu:

1. Daftar Juara Livoli Putra

MusimJuara
1999Yuso Yogyakarta
2000Surabaya Samator
2001Surabaya Samator
2002Yuso Yogyakarta
2003Bandung Tectona
2004Yuso Yogyakarta
2005Bandung Tectona
2006Bandung Tectona
2007Yuso Yogyakarta
2008Akademi Voli Indomaret Sidoarjo
2009Surabaya Samator
2010Surabaya Samator
2011Surabaya Samator
2012Jakarta TNI AU
2013Mars Kota Probolinggo
2014Surabaya Samator
2015Mars Kota Probolinggo
2016Jakarta TNI AU
2017Surabaya Bhayangkara Samator
2018Surabaya Bhayangkara Samator
2019Semarang Berlian Bank Jateng

2. Daftar Juara Livoli Putri

MusimJuara
1999Jakarta Bank BNI
2000Jakarta Bank BNI
2001Jakarta Bank BNI
2002Jakarta Bank BNI
2003Jakarta Bank BNI
2004Bandung Tectona
2005Petrogres Gresik
2006Mabes TNI Jakarta
2007Mabes TNI Jakarta
2008Surabaya Bank Jatim
2009Mabes TNI Jakarta
2010Surabaya Bank Jatim
2011Jakarta Popsivo
2012Surabaya Bank Jatim
2013Surabaya Bank Jatim
2014Surabaya Bank Jatim
2015Alko Bandung
2016Jakarta TNI AU
2017Surabaya Bank Jatim
2018Surabaya Bank Jatim
2019Surabaya Bank Jatim

Daftar Juara Proliga

Bandung Tectona merupakan tim pertama yang berhasil memenangkan kejuaraan Proliga sektor putra. Klub asal Jawa Barat tersebut sukses memboyong trofi edisi pertama Proliga 2002 setelah mengalahkan Surabaya Flame (sekarang Surabaya Samator).

Namun, gelar juara Proliga edisi pertama itu sekaligus menjadi trofi terakhir yang diraih Bandung Tectona. Hingga saat ini, mereka belum pernah lagi mampu menjadi kampiun kompetisi bola voli profesional Indonesia tersebut.

Adapun gelar juara pertama Proliga putri direngkuh oleh Jakarta Monas. Namun, nasib mereka sama seperti Bandung Tectona di nomor putra. Sejak menjadi juara edisi pertama 2002, mereka tidak pernah lagi mampu meraih kampiun.

Berikut ini daftar lengkap juara Proliga sejak pertama kali digelar pada 2002 hingga edisi terakhir di tahun 2022:

1. Daftar Juara Proliga Putra

MusimJuaraTempat Kedua
2002Bandung TectonaSurabaya Flame
2003Jakarta BNI 46Surabaya Flame
2004Surabaya SamatorBandung Tectona
2005Jakarta BNI 46Jakarta Monas Bank DKI
2006Jakarta BNI 46Surabaya Samator
2007Surabaya SamatorJakarta BNI 46
2008Jakarta P2B SanantaJakarta BNI 46
2009Surabaya SamatorJakarta Sananta
2010Jakarta BNI 46Surabaya Samator
2011Palembang Bank Sumsel BabelJakarta Sananta
2012Jakarta BNI 46Semarang Bank Jateng
2013Palembang Bank Sumsel BabelJakarta BNI 46
2014Surabaya SamatorJakarta Pertamina Energi
2015Jakarta Elektrik PLNSurabaya Samator
2016Surabaya Bhayangkara SamatorJakarta BNI 46
2017Jakarta Pertamina EnergiPalembang Bank Sumsel Babel
2018Surabaya Bhayangkara SamatorPalembang Bank Sumsel Babel
2019Surabaya Bhayangkara SamatorJakarta BNI 46
2022Bogor LavaniSuarabaya Bhayangkara Samator

2. Daftar Juara Proliga Putri

MusimJuaraTempat Kedua
2002Jakarta MonasGresik Petrokimia
2003Bandung Art Deco Bank JabarGresik Petrokimia
2004Jakarta Elektrik PLNGresik Petrokimia
2005Jakarta BNI MaybankJakarta Elektrik PLN
2006Bandung Art Deco Bank JabarGresik Petrokimia
2007Surabaya Bank JatimGresik Petrokimia
2008Surabaya Bank JatimJakarta Elektrik PLN
2009Jakarta Elektrik PLNSurabaya Bank Jatim
2010Jakarta BNI MaybankJakarta Elektrik PLN
2011Jakarta Elektrik PLNJakarta Popsivo Polwan
2012Jakarta Popsivo PolwanJakarta Elektrik PLN
2013Jakarta PGN Popsivo PolwanManokwari Valeria Papua Barat
2014Jakarta Pertamina EnergiManokwari Valeria Papua Barat
2015Jakarta Elektrik PLNJakarta PGN Popsivo Polwan
2016Jakarta Elektrik PLNJakarta Pertamina Energi
2017Jakarta Elektrik PLNJakarta Pertamina Energi
2018Jakarta Pertamina EnergiBandung Bank BJB Pakuan
2019Jakarta PGN Popsivo PolwanJakarta Pertamina Energi
2022Bandung BJB TandamataGresik Petrokimia Pupuk Indonesia

Baca juga artikel terkait LIVOLI 2022 atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Addi M Idhom