Menuju konten utama

Anies-Sandiaga Resmi Dilantik Jadi Gubernur dan Wagub DKI

Anies dan Sandiaga menjabat sebagai gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022.

Anies-Sandiaga Resmi Dilantik Jadi Gubernur dan Wagub DKI
Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 Anies Baswedan dan Sandiaga Uno berfoto bersama saat \ tiba di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta, Senin (16/10/2017). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Presiden Joko Widodo melantik Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menjadi gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 di Istana Negara, Jakarta, Senin (16/10/2017).

Gubernur dan Wagub terpilih DKI Jakarta Anies-Sandi melakukan kirab di lingkungan Istana Kepresidenan mulai dari Istana Merdeka hingga Istana Negara.

Keduanya tiba di ruangan Istana Negara pada sekitar pukul 15.55 WIB sebelum Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo beserta Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla.

Presiden mengenakan pakaian jas hitam, kemeja putih dan dasi berwarna merah saat prosesi pelantikan Gubernur dan Wagub DKI Jakarta itu.

Sementara itu, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno mengenakan pakaian dinas upacara berwarna putih lengkap dengan tanda kepangkatan dan topi.

Dalam acara itu dibacakan Surat Keputusan Presiden Nomor 83P Tahun 2017 Tentang Pengesahan Pemberhentian Gubernur DKI Jakarta Sisa Masa Jabatan Tahun 2012-2017 dan Pengesahan Pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Masa Jabatan Tahun 2017-2022, sebelum Presiden melantik Anies-Sandiaga.

Anies dan Sandi mengucapkan sumpah dalam agama Islam yang mereka anut, menirukan kalimat-kalimat sumpah jabatan yang diucapkan Jokowi. Saat mengucapkan sumpah, seorang rohaniwan Islam meletakkan Alquran di kepala Anies.

Setelah pengucapan sumpah jabatan, Anies yang maju pertama kali ke meja di mana naskah pelantikan jabatan itu diletakkan. Dia memberi hormat terlebih dulu kepada Jokowi sebelum mengambil pulpen untuk menandatangani naskah itu. Tata cara sama juga dilakukan Sandiaga saat menandatangani naskah pelantikan jabatan itu.

Beberapa tokoh politik nasional hadir pada upacara pelantikan Anies-Sandi itu, di antaranya Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto, mantan pesaing Anies-Sandi di kursi gubernur DKI Jakarta Agus Yudhoyono, dan Ketua Umum DPP Partai Hanura Oesman Sapta Odang. Segenap jajaran Kabinet Kerja juga hadir di pelantikan.

Anies pernah berdiri di ruangan di mana dia dilantik hari ini, saat dia dilantik menjadi menteri pendidikan dan kebudayaan pada kabinet pertama Jokowi, pada 2014.

Kini dia berdiri lagi di ruangan itu, dalam seragam putih-putih, sebagai gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, dan sejumlah janji politik saat mereka berkampanye ditunggu warga untuk diwujudkan.

Tidak terlihat kehadiran mantan Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat dalam upacara pelantikan penggantinya.

Sampai berita ini diturunkan, tidak diketahui di mana keberadaan Djarot, yang sebelumnya pernah berujar kepada pers bahwa dia akan berlibur barang dua atau tiga hari dengan keluarganya ke Labuan Bajo, NTT. "Kebetulan anak-anak belum pernah ke sana," kata dia saat itu kepada pers.

Baca juga artikel terkait ANIES-SANDIAGA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Politik
Reporter: Dipna Videlia Putsanra
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra