tirto.id - Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti resmi memanggil striker asal Kedah FA, Andik Vermansyah untuk laga menghadapi Hongkong, Selasa (16/10/2018). Duel kontra Hongkong merupakan uji coba terakhir yang akan dilakoni Timnas Indonesia jelang berpartisipasi pada Piala AFF 2018.
Andik jadi pemain baru kedua yang dipanggil Bima untuk laga tersebut. Satu nama lain yang juga mendapat kesempatan tampil ialah Abduh Lestaluhu.
"Setelah memanggil Abduh Lestaluhu, kami juga memanggil Andik Vermansah untuk menambah kekuatan kami jelang menghadapi Hongkong. Semua tahu, Andik pemain yang bagus serta kami pantau terus, dan kami ingin melihatnya secara langsung pada latihan serta uji coba lawan Hongkong nanti," ujar Bima seperti dikutip laman resmi PSSI.
Pemanggilan Abduh Lestaluhu dan Andik Vermansyah sendiri merupakan tindak lanjut setelah Bima memulangkan dua pemain lain, Rezaldi Hehanusa (Persija) serta Esteban Vizcarra (Sriwijaya FC) ke klub masing-masing. Rezaldi dipulangkan karena cedera dan akan digantikan Abduh, sementara slot Vizcarra bakal diisi Andik lantaran pemain naturalisasi itu dinilai tak sesuai dengan kebutuhan tim.
Andik memang jelas bukan nama sembarangan. Ia jadi salah satu tumpuan Timnas Indonesia di berbagai level usia selama beberapa tahun terakhir. Pemain asal Surabaya ini juga memiliki kepiawaian tampil di berbagai posisi, mulai dari penyerang, sayap, hingga gelandang.
Kehadiran Andik juga akan menambah opsi dan keleluasaan Bima memilih pemain-pemain di sektor sayap maupun gelandang serang. Pasalnya, sebelumnya Bima juga telah memiliki nama-nama tak kalah berbakat macam Irfan Jaya, Stefano Lilipaly, hingga Febri Haryadi.
"Melawan Hongkong kami berharap kembali meraih positif. Apalagi mereka tim yang bagus. Dan kembali kami ingin mendapat gambaran siapa saja pemain yang akan kami bawa ke Piala AFF 2018 mendatang," sambung Bima.
Sementara itu secara terpisah, Andik Vermansyah mengungkapkan kesannya setelah kembali mendapat kepercayaan masuk ke skuat Garuda.
"Bangga kembali dipanggil, saya siap memberikan seluruh kemampuan terbaik. Persaingan di tim saya kira sangat bagus dan kami bersaing secara fair play," ungkapnya.
Andik juga menegaskan bakal berupaya memaksimalkan pemanggilan di laga uji coba ini sebagai jalan guna masuk ke skuat resmi yang bakal tampil di Piala AFF 2018 mendatang. Mengingat saat ini kondisinya sedang prima, Andik punya harapan membawa Timnas Indonesia menjuarai gelaran tersebut.
"Berharap dapat tampil di Piala AFF 2018 karena ingin membawa Indonesia juara di turnamen tersebut. Kondisi saya saat ini bagus dan tidak ada masalah," tandas Andik.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Hongkong sendiri bakal dihelat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Kickoff dijadwalkan pada Selasa (16/10/2018) pukul 16.30 WIB.
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan