Menuju konten utama

Ade Komarudin Siap Dukung Novanto Sebagai Ketum Golkar

Ade "Akom" Komaruddin menyatakan dirinya akan mendukung Setya Novanto sebagai Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar). Meski saat ini gagal menjadi ketua umum, Ade mengatakan bahwa ia masih memiliki kesempatan dan peluang untuk menjadi pimpinan puncak partai tersebut di masa mendatang.

Ade Komarudin Siap Dukung Novanto Sebagai Ketum Golkar
Ade Komarudin. Antara Foto/Puspa Perwitasari.

tirto.id - Kandidat Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gokar bernomor urut 1, Ade "Akom" Komaruddin, menyatakan bahwa ia akan mendukung penuh Setya Novanto yang telah ditetapkan menjadi Ketum partai bergambar beringin tersebut.

"Saya dan rekan-rekan saya memberi support kepada Pak Novanto untuk kebesaran Partai Golkar. Saya dan istri saya juga mengucapkan selamat kepada Pak Novanto untuk kebesaran Partai Golkar," kata Ade saat menyampaikan pidato pengunduran dirinya dari pencalonan sebagai ketua umum di arena Munaslub di Nusa Dua, Bali, Selasa, (17/5/2016) pagi.

Meski saat ini gagal menjadi ketua umum, menurut Akom, masih ada kesempatan dan peluang untuk menjadi pimpinan puncak dari partai berlambang pohon beringin itu di masa mendatang.

"Saya lebih muda dari Pak Novanto. Saya masih 50, Pak Novanto sekarang 60 tahun. Masih ada kesempatan bagi saya di masa mendatang," ujar Ade.

Ade yang kini menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) juga menyampaikan terima kasihnya, tidak hanya kepada calon ketua umum lainnya, namun juga kepada tim suksesnya yang telah bekerja keras.

"Saya terima kasih kepada calon ketua umum lainnya. Tentu ini rekan-rekan kami berpartisipasi dalam Munaslub dengan segenap tenaga pikiran dan sebagainya," ujar Ade.

"Terima kasih atas semua support-nya kepada saya. Pada saat saya mengakhiri perjalanan ini saya tadi berembug termasuk calon-calon lainnya dan tim saya serta dengan Pak Aburizal Bakrie (ARB) selaku Ketua Dewan Pembina."

Untuk diketahui, Setya Novanto terpilih sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar secara aklamasi dalam Munas Luar Biasa (Munaslub) di Nusa Dua, Bali, Selasa pagi, setelah Akom memutuskan mengundurkan diri dari pencalonan ketika akan diselenggarakan pemungutan suara (voting) putaran kedua.

Baca juga artikel terkait GOLKAR

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Yantina Debora
Editor: Ign. L. Adhi Bhaskara