tirto.id - Pendaftaran online penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahap pertama untuk SMP Negeri di Tangerang Selatan telah dibuka mulai 16-20 Juni 2020.
Sementara pendaftaran untuk PPDB Online Kota Tangerang Selatan tahap kedua bakal dibuka pada 20 Juni hingga 2 Juli di melalui website PPDB. Pendaftaran tahap dua akan dibuka mulai pukul 08.00 - 14.00 WIB.
Dikutip dari website Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Selatan, pendaftaran PPDB tahap pertama dibuka untuk jalur zonasi, afirmasi dan perpindahan orangtua atau wali.
Tahap kedua PPDB Tangerang Selatan dibuka hanya untuk jalur seleksi prestasi akademik nilai rapor dan prestasi hasil lomba.
Kuota PPDB Tangerang Selatan untuk jalur zonasi mencapai 50 persen, jalur afirmasi 15 persen, jalur perpindahan orangtua atau wali 5 persen.
Kuota untuk jalur prestasi akademik nilai rapot mencapai 30 persen dan jalur prestasi perlombaan memiliki kuota 5 persen.
Pendaftaran PPDB SMPN Kota Tangerang Selatan bisa dilakukan di website masing-masing sekolah, mulai dari SMPN 1 hingga SMPN 24 Kota Tangerang Selatan.
Ketentuan PPDB SMPN Tahun 2020 yaitu berusia paling tinggi 15 tahun pada tanggal 1 Juli tahun berjalan dan memiliki ijazah atau surat tanda tamat belajar SD atau bentuk lain yang sederajat.
Berikut Link Pendaftaran PPDB SMPN Tangerang Selatan:
SMPN 10 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 11 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 12 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 13 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 14 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 15 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 16 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 17 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 18 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 19 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 20 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 21 KOTA TANGERANG SELATAN
SMPN 22 KOTA TANGERANG SELATAN
Editor: Agung DH