Menuju konten utama

10 Rekomendasi Skincare untuk Eksfoliasi

Artikel berikut akan mengulas tentang beberapa produk skincare untuk eksfoliasi wajah. Simak selengkapnya di bawah ini.

10 Rekomendasi Skincare untuk Eksfoliasi
Skincare untuk eksfoliasi. foto/istockphoto

tirto.id - Skincare untuk eksfoliasi penting untuk semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak, kering, berjerawat, dan sensitif. Adapun eksfoliasi adalah proses menghilangkan sel-sel kulit mati agar tidak menghambat pertumbuhan kulit baru.

Dilansir dari Byrdie, selain menghilangkan sel kulit mati, produk untuk eksfoliasi wajah juga memiliki beberapa manfaat lain. Contohnya seperti meningkatkan kecerahan kulit, membersihkan pori-pori, mencegah jerawat, hingga mencegah ingrown hair.

Namun, memilih dan menggunakan produk eksfoliasi tidak bisa asal. Terdapat sejumlah cara yang harus diterapkan agar hasilnya maksimal dan tidak menyebabkan iritasi.

Cara Memilih Produk Skincare untuk Eksfoliasi Wajah

Adapun sejumlah tips ketika eksfoliasi produk untuk wajah yakni sebagai berikut.

1. Pilih Jenis Eksfoliasi yang Sesuai

Produk untuk eksfoliasi terbagi menjadi eksfoliasi physical dan chemical. Eksfoliasi physical bekerja dengan mengangkat sel kulit mati melalui gesekan, misalnya scrub, sponge, atau sikat wajah.

Sementara itu, eksfoliasi chemical bekerja dengan mengangkat sel kulit mati tanpa gesekan. Misalnya dengan menggunakan toner eksfoliasi, masker asam salisilat, hingga chemical peeling.

2. Sesuaikan dengan Jenis Kulit

Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam memilih produk eksfoliasi adalah menyesuaikannya dengan jenis kulit, demikian dilansir dari Adore Beauty. Berikut tips memilihnya.

    • Kulit normal: Bisa menggunakan eksfoliasi fisik atau kimia seperti asam glikolat dan enzim.
    • Kulit kering: Pilih eksfoliasi kimia berbasis asam laktat atau glikolat yang menjaga kelembapan.
    • Kulit sensitif: Gunakan asam laktat yang lembut, hindari eksfoliasi fisik dan asam glikolat.
    • Kulit berminyak/kombinasi: Cocok dengan eksfoliasi lebih kuat seperti asam salisilat atau scrub fisik.

3. Tentukan Konsentrasi yang Tepat

Healthline menjelaskan, ketika memilih produk eksfoliasi wajah, pilih konsentrasi eksfoliator yang sesuai agar hasilnya efektif tanpa menyebabkan iritasi.

Untuk AHA, gunakan konsentrasi 10-15% dan mulai dengan pemakaian selang sehari hingga kulit terbiasa. Glycolic acid cocok untuk eksfoliasi mendalam dan membantu mencegah jerawat, sedangkan lactic acid lebih lembut dan memiliki efek anti-aging.

Sedangkan BHA, seperti salicylic acid, biasanya memiliki konsentrasi 0.5-5% dan efektif mengatasi minyak berlebih serta peradangan.

4. Perhatikan Frekuensi Pemakaian

Bergantung pada jenis eksfoliasinya, skincare untuk eksfoliasi harus diperhatikan pemakaiannya. Eksfoliasi fisik sebaiknya dilakukan 1-2 kali seminggu untuk mencegah iritasi.

Sementara itu, eksfoliasi kimia bisa digunakan 2-3 kali seminggu, tergantung konsentrasi dan jenis kulit. Ikuti petunjuk dari dokter atau yang tertera dalam kemasan.

5. Gunakan dengan Teknik yang Tepat

Teknik yang dipakai memengaruhi hasil eksfoliasi. Jika menggunakan eksfoliasi fisik, pijat kulit dengan lembut tanpa menekan terlalu keras agar tidak merusak lapisan kulit.

Untuk eksfoliasi kimia, aplikasikan sesuai petunjuk dan biarkan bekerja tanpa perlu digosok.

Rekomendasi Skincare untuk Eksfoliasi Wajah

Di bawah ini rekomendasi produk skincare untuk eksfoliasi. Simak selengkapnya.

1. FSS Glycolic Acid Gel 10% with Tranexamic Acid

Gel eksfoliasi dengan 10% Glycolic Acid dan 2% Tranexamic Acid ini efektif mengangkat sel kulit mati, menyamarkan garis halus, dan meratakan warna kulit. Dengan harga sekitar Rp150 ribuan, produk ini bisa digunakan sebagai toner, serum, atau wash-off mask, cocok untuk pemula maupun yang sudah terbiasa eksfoliasi.

2. Sebamed Clear Face Gentle Scrub

Scrub lembut dari Sebamed seharga Rp235 ribu ini membantu membersihkan minyak berlebih, mengangkat sel kulit mati, serta menghilangkan komedo dan jerawat. Cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat.

3. Somethinc AHA BHA PHA Peeling Solution

Somethinc memiliki skincare untuk eksfoliasi yang mengandung AHA, BHA, dan PHA. Manfaatnya yakni mengangkat sel kulit mati, membersihkan pori-pori, serta menjaga kelembapan kulit.

Menurut klaimnya, skincare untuk eksfoliasi ini juga vegan-friendly dan aman digunakan oleh remaja. Anda bisa membeli produk ini melalui laman resmi Somethinc dengan harga Rp150 ribu.

4. Avoskin Miraculous Refining Serum

Avoskin Miraculous Refining Serum adalah serum eksfoliasi dengan kombinasi AHA 10% dan BHA 3%, dilengkapi dengan Niacinamide dan Ceramide. Membantu regenerasi sel kulit, mencerahkan, dan meratakan tekstur kulit. Jika memiliki budget lebih, Anda bisa dengan harga Rp274 ribu untuk ukuran 30 ml.

5. The Originote B5 Peeling Solution

Serum eksfoliasi dari The Originote dengan harga sekitar Rp38 ribu ini mengandung Panthenol dan Centella Asiatica. Dengan begitu, akan membantu merawat tekstur kulitmu dan menjaga kelembapan setelah eksfoliasi.

6. Herborist Juice For Skin Face Scrub Apple & Broccoli Extract

Dengan ekstrak apel dan brokoli, scrubalami ini membantu mengangkat sel kulit mati serta menjaga kelembapan kulit. Produknya tergolong sebagai physical exfoliator dan bisa dibeli dengan cukup merogoh kantong sekitar Rp25 ribu.

7. Cleora Beauty 3 Minutes Exfoliating Gel

Menurut klaimnya, Cleora Beauty Exfoliating Gel ini bekerja dalam tiga menit untuk mengangkat sel kulit mati dan meratakan warna kulit. Mengandung AHA, BHA, dan PHA untuk eksfoliasi menyeluruh tanpa menyebabkan iritasi.

Produk ini dibanderol dengan harga sekitar Rp90 ribuan.

8. Scarlett Whitening Peeling So Good

Peeling gel dengan kombinasi AHA, BHA, dan PHA yang membantu mengangkat sel kulit mati, menyamarkan noda hitam, dan membuat kulit lebih cerah. Kandungan aloe vera extract juga membantu merawat kelembapan dan elastisitas kulit wajah.

Dengan ukuran 150 ml, Scarlett Whitening Peeling So Good dijual seharga Rp60 ribu.

9. COSRX AHA/BHA Clarifying Treatment Toner

Toner COSRX AHA/BHA adalah produk eksfoliasi ringan yang bisa digunakan setiap hari untuk membantu membersihkan pori-pori dan merawat keremajaan kulit. Jadi, cocok untuk Anda yang baru mencoba produk skincare untuk eksfoliasi. Produk ini dijual dengan harga Rp200 ribu.

10. NPURE Cica Clear Pad

Pad eksfoliasi lembut dengan kandungan AHA, BHA, dan PHA yang efektif membersihkan kulit tanpa menyebabkan iritasi. Produk yang dijual dengan harga Rp84 ribu cocok digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif.

Baca juga artikel terkait SKINCARE atau tulisan lainnya dari Nisa Hayyu Rahmia

tirto.id - Diajeng
Kontributor: Nisa Hayyu Rahmia
Penulis: Nisa Hayyu Rahmia
Editor: Dhita Koesno