Menuju konten utama

25 Contoh Soal Ekonomi MA KSM 2024 dan Jawabannya

Kumpulan contoh soal ekonomi MA KSM 2024 dan jawabannya ini dapat menjadi bahan latihan bagi peserta seleksi KSM 2024. Berikut infonya.

25 Contoh Soal Ekonomi MA KSM 2024 dan Jawabannya
Kompetensi Sains Madrasah. foto/https://ksm.kemenag.go.id/

tirto.id - Kumpulan contoh soal ekonomi MA KSM 2024 dan jawabannya ini dapat menjadi bahan latihan bagi peserta seleksi KSM 2024.

KSM 2024 adalah Kompetisi Sains Madrasah 2024. Ajang kompetisi untuk Madrasah pada berbagai jenjang (MI, MTs dan MA) ini berlangsung dari 24 Mei hingga 8 September 2024.

Tahapan yang dilalui dalam KSM ini dimulai dari seleksi di masing-masing Madrasah, hingga tahap Nasional atau Grand Final yang akan berlangsung di Maluku Utara.

Salah satu bidang yang diujikan dalam seleksi KSM 2024 jenjang MA adalah bidang ekonomi.

Agar para peserta seleksi KSM jenjang MA (Madrasah Aliyah), baik kategori individu maupun beregu bisa berlatih dan mempersiapkan KSM dengan matang, berikut ini adalah kumpulan contoh soal ekonomi MA serta kunci jawabannya.

Kumpulan Contoh Soal Ekonomi Madrasah Aliyah KSM 2024 dan Jawabannya

Berikut adalah kumpulan contoh soal ekonomi MA KSM 2024 dan kunci jawabannya:

1. Jawablah pertanyaan berikut ini dengan menggunakan informasi sebagai berikut. Permintaan Atas Komoditi X diwakili oleh persamaan:

P = 12 - 0,4Q; dan penawaran dengan persamaan:

P = 4 + 0,6Q. mengacu pada informasi di atas, maka kuantitas ekuilibriumnya adalah sebesar:

A. 6

B. 8

C. 10

D. 12

E. 14

Jawaban: B

2. Terdapat berbagai permasalahan ekonomi yang dihadapi oleh negara-negara berkembang. Permasalahan rendahnya pendidikan penduduk berkaitan erat dengan...

A. kemiskinan

B. pengangguran

C. keterbelakangan

D. hasil pembangunan yang tidak merata

E. kekurangan modal

Jawaban: C

3. Pimpinan perusahaan tengah melakukan analisa terhadap kinerja produktivitas dari para tenaga kerjanya. Jumlah tenaga kerja meningkat secara berurutan dari 1 sampai 9. Dengan jumlah mesin yang sama, para tenaga kerja menghasilkan output 10, 22, 37, 54, 67, 77, 82, 83, 79. Pada output berapakah yang memperlihatkan tambahan hasil yang semakin berkurang?

A. 22

B. 54

C. 67

D. 77

E. 79

Jawaban: C

4. Jika diketahui data pendapatan nasional (dalam miliar dollar) dari suatu perekonomian hipotetikal sebagai berikut: pengeluaran pemerintah ($1,100); konsumsi ekspenditur personal ($4,955); impor ($385); ekspor ($252); gross domestic investment ($1,215); dan konsumsi fixed capital ($150). Maka berapakah GDP dari perekonomian tersebut dan berapa persentase nilai ekspor terhadap GDP perekonomian tersebut?

A. $7137 dan 3,53%

B. $7287 dan 3,46%

C. $7287 dan 3,53%

D. $6072 dan 4,15%

E. $6072 dan 3,46%

Jawaban: A

5. Pada tahun t, diketahui GDP aktual sebesar $550 dan terdapat GDP gap negatif $15 miliar. Pada tahun t+1, GDP aktual $560 dan terdapat GDP gap positif sebesar $8 miliar. Berdasarkan data tersebut, maka berapakah potensial GDP pada kedua tahun tersebut ?

A. $565 dan $552

B. $552 dan $565

C. $558 dan $575

D. $535 dan $552

E. $565 dan $568

Jawaban: A

6. Indeks biaya hidup tahun 2013 sebesar 182, dan kemudian tahun 2014 meningkat menjadi 196. Laju Inflasi antara tahun 2013-2014 termasuk ke dalam kategori:

A. inflasi ringan

B. inflasi sedang

C. inflasi berat

D. hiperinflasi

E. tidak terjadi inflasi

Jawaban: A

7. Manusia memiliki banyak kebutuhan dan kian bertambah, sedangkan jumlah sumber daya alam terbatas. Untuk menjaga keseimbangan alam dan menurunkan tingkat Pemanasan Global, maka manusia perlu:

A. mengeksploitasi sumber daya alam dengan besar tanpa mempertimbangkan kelestarian alam

B. semakin meningkatkan kebutuhan manusia dan mengoptimalkan biaya

C. mengejar keuntungan maksimal dengan biaya marjinal rendah

D. menggunakan sumber daya alam dengan cara hemat dan bijaksana

E. membuang limbah tanpa daur ulang sehingga menyebabkan pencemaran

Jawaban: D

8. Diketahui fungsi tabungan S = 0,2 Y – 20 dan investasi (I) = 30. Jika jumlah tabungan sama dengan investasi, berapakah jumlah pendapatan nasional dalam miliar?

A. 250

B. 230

C. 210

D. 190

E. 170

Jawaban: A

9. Dengan menggunakan persamaan dasar monetarist, jika diketahui M (money supply) sebesar $375, P(price) sebesar $5, dan Q(quantity)sebesar 275, maka berapakah nilai V (velocity of money) dan nominal GDP?

A. 3,67 dan $1375

B. 6,82 dan $650

C. 1,38 dan $55

D. 0,75 dan $75

E. 1,30 dan $1875

Jawaban: A

10. Tiga data statistik yang merupakan variabel utama dari ekonomi makro adalah :

A. GDP, inflasi, dan tingkat pengangguran.

B. Investasi, GDP, dan inflasi.

C. Impor, tingkat pengangguran, dan inflasi.

D. GDP, konsumsi, dan tingkat pengangguran.

E. Konsumsi, investasi, dan ekspor.

Jawaban: A

11. Tujuan APBN adalah sebagai pedoman penerimaan dan pengeluaran negara dalam melaksanakan kegiatan kenegaraan untuk meningkatkan produksi dan kesempatan kerja dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Selain itu, penyusunan APBN juga memiliki tujuan sebagai berikut, kecuali :

A. Untuk meningkatkan koordinasi antar departemen dalam lingkungan pemerintah.

B. Untuk membantu pemerintah mencapai tujuan fiskal.

C. Untuk membantu pemerintah mencapai tujuan kebijakan moneter.

D. Untuk memungkinkan pemerintah memenuhi prioritas belanja.

E. Untuk membantu menciptakan efisiensi dan keadilan dalam menyediakan barang

dan jasa publik melalui proses pemrioritasan

Jawaban: C

12. Berikut ini adalah tahapan di dalam merancang sebuah struktur organisasi.

1) Membagi pekerjaan ke dalam tugas-tugas dan departemen yang spesifik.

2) Menugaskan pekerjaan dan tanggung jawab yang terkait dengan pekerjaan individu.

3) Mengkoordinasikan berbagai tugas organisasi.

4) Menghimpun berbagai pekerjaan ke dalam unit-unit.

5) Menjalin hubungan di antara individu, kelompok, dan departemen.

6) Membuat hirarki wewenang yang formal.

7) Mengalokasikan dan menempatkan sumber-sumber daya organisasi.

Tahapan yang tepat adalah :

A. 1, 2, 3, 4, 5, 6, dan 7

B. 4, 1, 2, 5, 3, 6, dan 7

C. 4, 1, 2, 5, 6, 3, dan 7

D. 1, 2, 3, 4, 7, 6, dan 5

E. 7, 6, 5, 4, 3, 2, dan 1

Jawaban: A

13. Berikut dibawah ini adalah instrumen investasi yang diperdagangkan di Pasar Modal (Bursa Efek), kecuali...

A. saham

B. obligasi syariah

C. obligasi biasa

D. valas

E. produk derivative

Jawaban: D

14. Model Mundell-Fleming dapat digambarkan sebagai :

A. Paradigma kebijakan dominan untuk mempelajari kebijakan fiskal perekonomian terbuka.

B. Paradigma kebijakan dominan untuk mempelajari kebijakan moneter perekonomian terbuka dan tertutup.

C. Paradigma kebijakan dominan untuk mempelajari kebijakan moneter dan fiskal perekonomian terbuka.

D. Paradigma kebijakan dominan untuk mempelajari kebijakan moneter dan fiskal perekonomian tertutup.

E. Paradigma kebijakan dominan untuk mempelajari kebijakan moneter perekonomian terbuka.

Jawaban: C

15. Jumlah koperasi di Indonesia semakin meningkat baik dalam hal kuantitas maupun kualitas, namun di sisi lain belum semua anggota koperasi maupun masyarakat merasakan peningkatan tersebut. Secara umum, hal tersebut terjadi karena kurangnya modal, masih rendahnya kesadaran anggota, dan terbatasnya kemampuan sebagai pengurus koperasi. Untuk mengatasi hal tersebut dapat dilakukan cara...

A. Pengurus mencari tambahan modal, meningkatkan pengelolaan koperasi sehingga dapat menarik anggota dan masyarakat menjadi anggota koperasi.

B. Mengingat keanggotaan koperasi bersifat sukarela dan terbuka maka pengurus menarik anggota sebanyak-banyaknya.

C. Menaikan bunga pinjaman dan harga barang-barang setinggi mungkin agar keuntungan meningkat dan menghasilkan SHU tinggi.

D. Menaikkan simpanan pokok dan simpanan wajib tanpa memperhatikan kemampuan anggota.

E. Pengurus mengubah anggaran dasar dan anggaran rumah tangga agar dapat menyesuaikan dengan perkembangan.

Jawaban: A

16. Peranan Badan Usaha Milik Swasta di dalam perekonomian nasional adalah sebagai berikut ini, kecuali :

A. Menciptakan dan menyediakan barang dan jasa yang dibutuhkan masyarakat kelompok tertentu sebagai wujud pelayanan kepada masyarakat.

B. Turut membantu pemerintah dalam peningkatan kesempatan kerja dengan membuka lapangan kerja baru.

C. Menambah pendapatan negara dalam bidang pajak.

D. Meningkatkan produksi nasional.

E. Meningkatkan konsumsi nasional, pengeluaran pemerintah, dan tabungan nasional.

Jawaban: E

17. Dua tokoh yang mendapat sebutan Bapak Manajemen Ilmiah dan Bapak Ilmu Manajemen adalah...

A. F.W. Taylor dan Henry Fayol

B. Adam Smith dan Karl Marx

C. Harold Koontz dan Cyril O Donnell

D. David Richardo dan John Maynard Keynes

E. Irving Fisher dan Robert A. Mundell

Jawaban: A

18. Jika dilihat dari kegiatan yang dilakukannya, terdapat lima jenis badan usaha yaitu:

A. Ekstraktif, manufaktur, industri, perdagangan, jasa

B. Ekstraktif, agraris, perbankan, perdagangan, transportasi

C. Ekstraktif, agraris, industri, perdagangan, pertambangan

D. Ekstraktif, agraris, industri, perdagangan, perbankan

E. Ekstraktif, agraris, industri, perdagangan, jasa

Jawaban: E

19. Jika elastisitas pendapatan dari permintaan lebih besar dari 1, maka barang komoditasnya adalah…

A. barang yang tidak berhubungan

B. barang kebutuhan pokok

C. barang bermutu rendah

D. barang substitusi

E. barang mewah

Jawaban: E

20. Tumbuhan Eceng Gondok tumbuh subur di perairan dan rawa-rawa. Bapak Kartoyo seorang penduduk di Desa Citaman menggeluti usaha Eceng Gondok yang merupakan sumber penghidupan di desa tersebut karena Eceng Gondok digunakan sebagai bahan baku pembuatan tikar, tas, alas kaki, dan lain-lain. Beberapa karakter wirausahawan:

(1) Memanfaatkan peluang

(2) Kreatif dan inovatif

(3) Pekerja keras tidak kenal lelah

(4) Berani mengambil risiko

(5) Selalu optimis

Karakter wirausahawan yang terdapat dalam diri Bapak Kartoyo adalah...

A. 1,2, dan 3

B. 1,2, dan 4

C. 1,4, dan 5

D. 2,3, dan 4

E. 3,4, dan 5

Jawaban: B

21. Bapak Abdulah memiliki toko buku “Cahaya Pendidikan” yang terletak di persimpangan jalan dan dekat dengan dua SMP dan satu SD. Setiap jam pulang sekolah, banyak siswa yang mampir ke toko buku tersebut untuk membeli buku atau hanya sekedar melihat- lihat. Bapak Abdulah mengamati siswa-siswa yang sering datang, ternyata banyak diantara para siswa yang janjian datang melalui telepon genggam untuk bertemu di toko bukunya. Melihat hal tersebut, peluang usaha yang dapat dikembangkan Bapak Abdulah adalah...

A. menambah jumlah buku yang akan dijual

B. menyediakan bangku lebih banyak untuk para siswa

C. menyediakan kantin kecil

D. menjual voucher isi ulang handphone

E. menyediakan warung telekomunikasi

Jawaban: D

22. Yang merupakan kegunaan informasi akuntansi adalah sebagai berikut, kecuali:

A. Sebagai bahan untuk menyusun perencanaan kegiatan perusahaan.

B. Alat untuk pengendalian perusahaan.

C. Sebagai dasar untuk membuat keputusan bagi manajemen.

D. Sebagai laporan pertanggungjawaban untuk dijadikan sebagai acuan dalam pengambilan keputusan bagi stakeholder.

E. Sebagai alat untuk menentukan batasan kuantitas hasil produksi optimal.

Jawaban: E

23. Dalam menggambarkan kurva penawaran untuk suatu komoditi pertanian, semua faktor berikut dibawah ini dipertahankan konstan, kecuali...

A. teknologi

B. harga input

C. keadaan alam seperti kondisi cuaca dan iklim

D. harga komoditi yang sedang dianalisis

E. faktor produksi

Jawaban: D

24. Berikut ini adalah kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh bank umum, kecuali :

A. Menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk giro, deposito, sertifikat deposito, dan tabungan

B. Memberikan kredit

C. Mengendalikan tingkat suku bunga

D. Memindahkan uang untuk kepentingan nasabah

E. Menerima pembayaran dari tagihan atas surat berharga

Jawaban: C

25. Berdasarkan struktur pasar, terdapat berbagai bentuk pasar. Suatu pasar yang menjual produk sejenis namun memiliki unsur perbedaan di antara produk-produknya adalah...

A. pasar monopoli

B. pasar oligopoli

C. pasar persaingan bebas sempurna

D. pasar monopolistik

E. pasar duopoli

Jawaban: B

Baca juga artikel terkait KSM 2024 atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yulaika Ramadhani