Menuju konten utama
Liga 1 2019

Willian Pacheco: Komunikasi Akan jadi Kunci Bali United Raih 3 Poin

“... Untuk di lini belakang, kami akan saling berkoordinasi agar tidak kebobolan di pertandingan besok,” kata Willian Pacheco.

Willian Pacheco: Komunikasi Akan jadi Kunci Bali United Raih 3 Poin
Pesepak bola Bali United Stefano Lilipaly (tengah), Paulo Sergio (kiri) dan Willian Pacheco (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta saat pertandingan leg pertama perempat final Piala Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (26/4/2019). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/pd.

tirto.id - Bek Bali United, Willian Pacheco mengatakan bahwa koordinasi di lini belakang dapat menjadi salah satu kunci timnya meraih kemenangan di laga perdana Shopee Liga 1 2019 melawan Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (16/5/2019).

Menurutnya, persiapan cukup matang yang telah dilakukan Serdadu Tridatu membuat seluruh skuat optimistis dapat meraih hasil maksimal. Apalagi, kebersamaan antarpemain pun telah terjalin dengan baik dalam setiap kesempatan, termasuk di sesi latihan.

“Dalam latihan, kami sudah semakin kompak satu sama lain. Untuk di lini belakang, kami akan saling berkoordinasi agar tidak kebobolan di pertandingan besok. Kami tentunya ingin meraih kemenangan di pertandingan pertama di Liga 1 2019,” katanya seperti dilangsir situs resmi klub.

Melihat catatan kebobolan Bali United di ajang pramusim Piala Presiden 2019, lini belakang menjadi salah satu kelemahan skuat yang kini diasuh Stefano Cugurra Teco tersebut. Saat itu, dalam tiga pertandingan yang dijalani di fase grup, Fadil Sausu dan kawan-kawan kemasukkan 4 gol.

Di sisi lain, meski mempunyai catatan kurang baik saat melawan Persebaya dalam dua pertemuan terakhirnya, Willian Pacheco berambisi menghentikan rekor tersebut dengan meraih kemenangan pada laga kali ini. Apalagi, laga diperkirakan bakal dihadiri oleh suporter yang akan menambah semangat bertanding.

“Kami cukup percaya diri jelang pertandingan besok. Saya dan rekan-rekan sudah sepakat untuk kerja keras memenangkan pertandingan besok. Kami juga berharap suporter Bali United hadir ke stadion untuk memberikan dukungan kepada kami,” imbuh Willian Pacheco.

Sementara di lain pihak, Persebaya bakal kehilangan lima pilarnya yang tengah mengalami cedera. Mereka yakni Oktafianus Fernando, Otavio Dutra, Misbakus Solikin dan Nelson Alom. Sementara striker andalan Amido Balde masih bermasalah dengan administrasi.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus