Menuju konten utama

Update Klasemen AFC U17 Putri Usai Hasil Timnas vs Korsel 0-12

Update Klasemen Piala Asia AFC U17 2024 Putri Usai hasil Timnas U17 Indonesia vs Korsel ditutup skor telak 0-12. Cek statistik Timnas U17 Putri vs Korsel.

Update Klasemen AFC U17 Putri Usai Hasil Timnas vs Korsel 0-12
Ekspresi sejumlah pesepak bola Timnas Indonesia Putri U-17 usai pertandingan Grup A Piala Asia Putri U-17 2024 melawan Timnas Filipina Putri U-17 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (6/5/2024). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.

tirto.id - Update klasemen Piala Asia AFC U17 Putri 2024 usai hasil Timnas Indonesia vs Korsel 0-12 pada Kamis, 9 Mei 2024, menempatkan Garuda Pertiwi sebagai juru kunci Grup A. Claudia Scheunemann dan kawan-kawan belum menghasilkan poin dari 2 laga. Di sisi lain, Korea Utara memastikan lolos ke fase knockout usai mengalahkan Filipina dengan skor telak 6-0.

Dengan hasil Timnas U17 Putri Indonesia vs Korsel yang berakhir dengan skor telak 0-12 ini, peluang Garuda Pertiwi lolos semifinal Piala Asia AFC U17 2024 resmi tertutup. Pasalnya, tim asuhan Satoru Mochizuki tinggal menyisakan satu pertandingan lagi melawan Korea Utara pada Minggu (12/4) pukul 15.00 WIB. Angka maksimal Timnas U17 Putri hanyalah 3 atau sama dengan koleksi Filipina dan Korsel.

Banjir gol yang tercipta dalam hasil Timnas U17 Putri vs Korsel ditentukan via quattrick nomor 10 Korea, Won Ji-Eun. Selisih 12 gol ini adalah yang terbesar sejauh ini dalam laga babak penyisihan AFC U17 2024, baik di Grup A maupun Grup B.

Di klasemen AFC U17 Putri 2024, Timnas U17 Indonesia tidak hanya baru memiliki 0 poin. Total, Garuda Pertiwi kebobolan 16 kali dalam 2 laga. Ini jelas bukan rekor apik untuk dihadapkan dengan Korea Utara yang dalam 2 pertandingan awal mampu mencetak total 13 gol.

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia vs Korsel AFC Skor Akhir Berapa?

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia vs Korsel di Piala Asia AFC U17 2024 yang demikian mencolok memang menunjukkan level kedua tim yang sangat kontras. Pada babak pertama, Garuda Pertiwi sudah kemasukan 5 gol. Berikutnya, di paruh kedua, masih ada tambahan rentetan 7 gol lagi dari kubu Taegeuk Sonyeo.

Statistik Timnas U17 Putri Indonesia vs Korsel membuktikan hal itu. Total dalam 90 menit, Taegeuk Sonyeo mengirim 44 tembakan, dengan 22 di antaranya tepat sasaran. Sebaliknya, Garuda Pertiwi cuma mengirim 2 tembakan, dan 1 on target.

Bermula dari serangan kilat Korsel di sisi kanan pertahanan Timnas U7 Putri Indonesia, sebuah umpan silang dihalau oleh Gadhiza Asnanza. Namun, tidak ada pemain belakang Garuda Pertiwi yang menutup ruang gerak pemain lawan. Alhasil, Kim Hyo-won, penyerang bernomor 14, mudah saja menjebol gawang Indonesia. Skor 1-0 pada menit 13.

Timnas U17 Putri Indonesia yang terlihat rapuh di sisi kanan, harus menderita lagi berselang semenit. Kali ini, gelandang Kwon Da-eun melepaskan tembakan silang yang sudah tidak bisa dihadang Gadhiza. Namun, bola menggelinding tipis ke sisi gawang.

Garuda Pertiwi kesulitan dalam menyusun serangan. Apalagi menembus pertahanan Korsel. Sebaliknya,Taegeuk Sonyeo demikian mudah bergerak di kedua sisi sayap. Setelah peluang Won Ju-eun masih melebar, ada lagi kesempatan Korsel yang mesti dihentikan dengan cara luar biasa oleh Gadhiza. Timnas U17 Putri tampak goyah.

Menit 25, Gadhiza kembali tampil heroik. Umpan terobosan Korsel yang tidak bisa dibaca lini belakang Timnas U17 Putri, diambil oleh Won Ju-eun. Gadhiza yang berasal dari Akademi Persib berjibaku untuk merebut bola. Masih ada pemain Korsel lain yang berupaya membidik gawang Indonesia, tetapi lagi-lagi Gadhiza cekatan menyambar bola.

Setelah rentetan peluang, Korsel bisa membobol gawang Indonesia lagi pada menit 34. Kali ini, serangan apik di tengah pertahanan Garuda Pertiwi berujung pada Han Guk-Hee. Gelandang melakukan 2 gerakan untuk membuka celah sebelum mengirim tembakan ke sudut gawang Gadhiza tanpa terelakkan lagi.

Perbedaan 3 gol tercipta pada menit 39. Kali ini dari bola mati. Tendangan sudut dari sisi kiri pertahanan Garuda Pertiwi meluncur manis. Gadhiza salah posisi dan tak bisa menjangkau bola. Ini dimanfaatkan oleh Beom Ye-joo untuk menanduk bola. Meski para pemain Timnas U17 Putri berkerumun di kotak penalti, tak ada satu pun yang menghalangi sang gelandang Korsel.

Derita Timnas U17 Indonesia bertambah lagi pada menit 41. Bermula dari pelanggaran di dekat kotak penalti, Garuda Pertiwi mendapatkan hukuman tendangan bebas. Korsel menggunakan ini untuk mencetak gol keempat. Bidikan Park Ji Yu masuk telak ke bagian atas gawang Gadhiza.

Babak pertama belum usai, Won Ju-Eun jadi pemain kelima Korsel yang mencetak gol ke gawang Garuda Pertiwi. Secara keseluruhan, dalam 45 menit awal, Taegeuk Sonyeo menguasai bola hingga 77 persen, melepaskan 18 tembakan dan 8 di antaranya on target. Sebaliknya, Timnas U17 Putri tidak mengirim satu tembakan pun.

Awal babak kedua, Claudia Scheunemann gagal memanfaatkan peluang untuk mencetak gol. Timnas U17 Putri Indonesia kehilangan momentum. Bahkan, harus kebobolan lagi lewat gol kedua Won Ju-Eun menyambut assist Kwon Da-eun.

Menit 59, pelanggaran Sofia Soll di kotak terlarang berbuah hukuman penalti yang harus diderita oleh Timnas U17 Putri Indonesia. Kali ini, Korsel menambah selisih lewat tendangan 12 pas gelandang Gangneung FC, Kim Ye-eun.

Belum juga Garuda Pertiwi beristirahat, gol lain Korea meluncur. Won Ju-Eun sang nomor 10 resmi mencetak hattrick dengan tendangan kaki kirinya. Skor 8 gol untuk Korsel.

Korsel sebenarnya berpeluang mencetak gol kesembilan ketika mendapatkan hadiah penalti lagi pada menit 66. Kali ini, Won Ju-eun dilanggar Nabila Saputri. Namun, Seo Min-jeong yang jadi eksekutor menembak ke tiang gawang, dan aksinya luput.

Di tengah banjir gol Korsel, Timnas U17 Indonesia melakukan pergantian kiper. Edelweiz Auradiva masuk menggantikan Gadhiza Asnanza.

Namun, dalam sisa 10 menit pertandingan, Korsel nyatanya masih bisa mencetak 3 gol tambahan yang membuat selisih jadi sangat mencolok. Usai Baek Hi-Eun membobol gawang Garuda Pertiwi dalam 3 menit kilat pada menit 80 dan 82, masih ada aksi Won Ju-Eun yang total membukukan 4 gol.

Bahkan, pada injury time, ada Seo Min-Jeong yang menjadi pemain ke-8 Korsel yang mencetak gol ke gawang Indonesia. Aksinya dari jarak dekat menutup pembantaian terhadap Garuda Pertiwi dengan skor fantastik 12-0.

Pencetak Gol: Kim Hyo-Won 13', Han Guk-Hee 34', Beom Ye-Ju 39', Park Ji-Yu 41', Won Ju-Eun 45+1', 50', 61', dan 86', Kim Yee-Un 59', Baek Ji-Eun 80' dan 82', Seo Min-Jeong 90+2'

Update Klasemen AFC U17 2024 Putri Terbaru Hari Ini

Berikut ini hasil pertandingan Piala Asia AFC U17 Putri 2024 terbaru pada Kamis, 9 Mei 2024.

Korea Utara U17 vs Filipina U17 Skor 6-0

Pencetak Gol: Jon Il-chong 17' dan 27', Kang Ryu-mi 24', Pak Il-sim 31', Choe Chong-gum 48', Son Jo-ye 90+3'

Timnas U17 Indonesia vs Korsel Skor 0-12

Pencetak Gol: Kim Hyo-Won 13', Han Guk-Hee 34', Beom Ye-Ju 39', Park Ji-Yu 41', Won Ju-Eun 45+1', 50', 61', dan 86', Kim Yee-Un 59', Baek Ji-Eun 80' dan 82', Seo Min-Jeong 90+2'

Berikut ini klasemen Piala Asia AFC U17 Putri 2024 hari ini Kamis (9/5/2024).

GRUP A

No.TimMMSKSGPoin
1Korea Utara2200+136
2Korsel2101+53
3Filipina2101−13
4Indonesia2002−170

GRUP B

No.TimMMSKSGPoin
1Jepang1100+43
2China1100+33
3Australia1001−30
4Thailand1001−40

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya