Menuju konten utama
Emas

Update Harga Emas Batangan dan Perhiasan Pegadaian 3 Juni 2021

Harga emas batangan Pegadaian anjlok Rp5.000 hari ini 3 Juni 2021. Selain itu Pegadaian juga menjual emas perhiasan dari cincin hingga gelang.

Update Harga Emas Batangan dan Perhiasan Pegadaian 3 Juni 2021
Ilustrasi Emas Antam. foto/istockphoto

tirto.id - Setelah stagnan selama empat hari berturut-turut, harga emas di Pegadaian anjlok Rp5.000 hari ini Kamis (3/6/2021). Berdasarkan grafik yang diunggah oleh Pegadaian, pagi ini harga jual emas turun menjadi Rp909.000 dengan buyback Rp881.000 per gram.

Sebelum mengalami stagnan selama empat hari, grafik harga emas sempat melonjak Rp5.000 pada Minggu (30/5/2021) yang merupakan level harga emas tertinggi sejak Maret.

Penurunan harga hari ini berpengaruh terhadap harga emas Antam dan emas UBS 24 karat di Pegadaian. Untuk produk emas Antam hari ini mengalami penurunan harga sebesar Rp4.000 menjadi Rp994.000 per gram.

Penurunan harga sebesar Rp4.000 juga terjadi pada produk emas UBS yang kini tercatat di harga Rp967.000 per gram. Selain emas batangan, Pegadaian juga menjual produk perhiasan emas melalui Galeri 24 Pegadaian.

Saat ini terdapat berbagai varian emas di Galeri 24 yang dijual dengan harga bervariasi, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Tinggi rendahnya harga suatu produk perhiasan emas dipengaruhi oleh berbagai faktor, mulai dari kadar kemurnian emas hingga berat perhiasan.

Berkaitan dengan kadar kemurnian emas, Galeri 24 menyebutkan bahwa semakin tinggi kadar emas suatu perhiasan, semakin tinggi pula harganya. Kadar kemurnian emas adalah kandungan emas murni yang terkandung dalam perhiasan. Sementara, satuan nilai kadar kemurnian emas disebut dengan karat.

Sebagai contoh, saat ini Galeri 24 menjual dua produk cincin yaitu cincin Elizabeth Zicron seharga Rp766.000 dan Rising Star seharga Rp1.405.000. Keduanya memiliki berat yang sama yaitu 1,8 gram, tetapi mengapa harganya berbeda?

Hal ini karena karat cincin Rising Star lebih besar dibanding cincin Elizabeth Zicron. Sebagai informasi, cincin Rising Star memiliki kadar 18 karat, sementara Elizabeth Zicron hanya 9 karat. Inilah yang membuat perbedaan harga tersebut terjadi.

Emas pada dasarnya memiliki sifat yang lunak sehingga memerlukan campuran logam lain untuk memperkokoh fisik perhiasan. Logam campuran yang biasa terdapat pada perhiasan emas antara lain perak, tembaga, nikel, palladium, dan sebagainya.

Nilai karat tertinggi adalah 24, yang artinya suatu produk emas memiliki kadar kemurnian emas sebanyak 99 persen. Sementara dalam perhiasan emas, biasanya memiliki nilai karat di kisaran 9 hingga 24 karat.

Berikut daftar satuan karat yang biasa terdapat pada perhiasan beserta artinya:

Emas 9K - kadar emas 37,5 persen

Emas 10K - kadar emas 41 persen

Emas 12K - kadar emas 50 persen

Emas 13K - kadar emas 54 persen

Emas 14K - kadar emas 58 persen

Emas 18K - kadar emas 75 persen

Emas 21K - kadar emas 87 persen

Emas 22K - kadar emas 91 persen

Emas 23K - kadar emas 95 persen

Emas 24K - kadar emas 99 persen

Selain kadar kemurnian emas, tinggi rendahnya harga perhiasan turut dipengaruhi oleh pergerakan harga emas dalam periode tertentu. Sehingga penting untuk selalu memantau pergerakan harga emas sebelum memutuskan membeli produk perhiasan emas.

Saat ini, produk emas batangan di Pegadaian bisa dibeli langsung di outlet Pegadaian terdekat atau outlet Galeri 24. Namun, untuk produk perhiasan Pegadaian hanya dijual di outlet Galeri 24. Berikut daftar harga emas batangan dan emas perhiasan di Pegadaian dan Galeri 24 Pegadaian per 3 Juni 2021.

Harga emas batangan di Pegadaian

Harga emas Antam di Pegadaian 0,5 gram – Rp550.000

Harga emas Antam di Pegadaian 1 gram – Rp994.000

Harga emas Antam di Pegadaian 2 gram – Rp1.925.000

Harga emas Antam di Pegadaian 3 gram – Rp2.862.000

Harga emas Antam di Pegadaian 5 gram – Rp4.755.000

Harga emas Antam di Pegadaian 10 gram - Rp9.451.000

Harga emas Antam di Pegadaian 25 gram - Rp23.497.000

Harga emas Antam di Pegadaian 50 gram – Rp46.910.000

Harga emas Antam di Pegadaian 100 gram – Rp93.739.000

Harga emas Antam di Pegadaian 250 gram - Rp234.071.000

Harga emas Antam di Pegadaian 500 gram - Rp467.924.000

Harga emas Antam di Pegadaian 1000 gram - Rp935.805.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 0,5 gram – Rp520.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 1 gram – Rp973.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 2 gram – Rp1.926.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 3 gram – Rp2.861.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 5 gram – Rp4.755.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 10 gram – Rp9.449.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 25 gram – Rp23.488.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 50 gram – Rp46.889.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 100 gram – Rp93.695.000

Harga emas Antam Batik 0,5 gram – Rp624.000

Harga emas Antam Batik 1 gram – Rp1.154.000

Harga emas Antam Batik 8 gram – Rp8.722.000

Harga emas UBS di Pegadaian 0,5 gram – Rp518.000

Harga emas UBS di Pegadaian 1 gram – Rp971.000

Harga emas UBS di Pegadaian 2 gram – Rp1.926.000

Harga emas UBS di Pegadaian 5 gram – Rp4.759.000

Harga emas UBS di Pegadaian 10 gram – Rp9.467.000

Harga emas UBS di Pegadaian 25 gram – Rp23.621.000

Harga emas UBS di Pegadaian 50 gram – Rp47.144.000

Harga emas UBS di Pegadaian 100 gram – Rp94.250.000

Harga emas UBS di Pegadaian 250 gram – Rp235.554.000

Harga emas UBS di Pegadaian 500 gram – Rp470.552.000

Harga emas UBS di Pegadaian 1000 gram – Rp940.087.000

Harga perhiasan emas Pegadaian

1.Produk cincin emas

Cincin emas 9 Karat Elizabeth Zicron 1,83 gram by UBS - RpRp766.000

Cincin emas 9 Karat Ornithopetra Goliath 3.70 gram by UBS - Rp1.485.000

Cincin emas 18 Karat Zodiac Sagitarius 0,65 gram by Galeri 24 - Rp502.000

Cincin emas 18 Karat Zodiac Pisces 0,81 gram by Galeri 24 - Rp625.000

Cincin emas 18 Karat Rising Star 1,81 gram by Lotus - Rp1.405.000

2. Produk gelang emas

Gelang liontin emas 17 Karat Alfabet J 1,51 gram by UBS - Rp1.207.000

Gelang emas 16,8 Karat Desria 4,43 gram by UBS - Rp3.169.000

Gelang emas 16,8 Karat Tyas 4,6 gram by UBS - Rp3.291.000

Gelang emas 16,8 Karat Ucan 4,61 gram by UBS - Rp3.298.000

Gelang emas 18 Karat Three Colour 6,48 gram by UBS - Rp5.178.000

3. Produk kalung emas

Kalung emas 17 Karat Liana Malyja Kids 2,18 gram by UBS - Rp1.580.000

Kalung emas 18 Karat Emilliano Kids 2,31 gram by UBS - Rp1.846.000

Kalung emas 16,8 Karat Oriza 2,77 gram by UBS - Rp2.033.000

Kalung emas 16,8 Karat Charlotte 2,92 gram by UBS - Rp2.144.000

Kalung emas 18 Karat Marizka 2,71 gram by UBS - Rp2.166.000

4. Produk anting emas

Anting emas 9 Karat Oddetia 1,90 gram by UBS - Rp795.000

Giwang emas 18 Karat Zodiac Cancer 1,14 gram by Galeri 24 - Rp880.000

Giwang emas 18 Karat Zodiac Virgo 1,26 gram by Galeri 24 - Rp972.000

Anting emas 18 Karat Ribbon 1,78 gram by Lotus - Rp1.366.000

Anting emas 18 Karat Birdy 2,44 gram by Lotus - Rp1.893.000

5. Produk liontin emas

Liontin emas 18 Karat Dynamid Black 1,09 gram by Lotus - Rp846.000

Liontin emas 18 Karat Dynamid Black 1,54 gram by Lotus - Rp1.195.000

Liontin emas 18 Karat Zemira 1,79 gram - Rp1.447.000

Liontin emas 17 Karat Alphabet O 1,48 gram by UBS - Rp773.000

Liontin emas 17 Karat Alphabet Z 1,48 gram by UBS - Rp1.059.000

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS PEGADAIAN atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Ekonomi
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora