Menuju konten utama
EURO 2021

TV yang Menyiarkan Piala Eropa 2020 & Daftar Negara Lolos EURO 2021

TV yang menyiarkan Piala Eropa 2020 (free to air) adalah RCTI, MNCTV, iNews TV. Live streaming 51 laga Mola TV. Berikut daftar negara lolos EURO 2021.

TV yang Menyiarkan Piala Eropa 2020 & Daftar Negara Lolos EURO 2021
Piala kejuaraan sepak bola Euro di depan logo saat penyerahan logo Munich sebagai salah satu kota tuan rumah kejuaraan sepak bola Eropa Euro 2020 di Munich, Jerman. (AP Photo/Matthias Schrader, File)

tirto.id - Total 51 pertandingan akan digelar di EURO 2021 sejak babak penyisihan grup hingga partai puncak. Sejumlah 24 negara yang lolos ke Piala Eropa tahun ini akan bertarung sejak Sabtu, 12 Juni 2021 demi menuju final di Stadion Wembley, London pada Senin, 12 Juli pukul 02.00 WIB.

Terdapat 39 pertandingan EURO 2021 bisa ditonton free to air di stasiun televisi MNC Group, yaitu RCTI, MNCTV, dan iNews TV. Sementara itu, live streaming dapat dilakukan di Mola TV untuk seluruh laga (51 partai). Ini termasuk 12 laga eksklusif yang tidak dapat disaksikan melalui siaran televisi.

12 laga eksklusif yang hanya dapat ditonton melalui Mola TV termasuk 9 pertandingan di fase grup, meliputi Wales vs Swiss (Grup A), Inggris vs Kroasia (Grup D), Hungaria vs Portugal (Grup F), juga Denmark vs Belgia (Grup B).

Selain itu, Hungaria vs Perancis (Grup F), Portugal vs Jerman (Grup F), Italia vs Wales (Grup A), Makedonia Utara vs Belanda (Grup C), dan Slovakia vs Spanyol (Grup E) juga hanya dapat disimak di Mola TV.

Masih ada 3 pertandingan lain di fase gugur EURO 2021 yang tayang eksklusif Mola TV, yaitu 2 pertandingan di babak 16 besar dan 1 partai perempat final.

"Pertandingan itu tidak boleh tayang di TV, pertandingan itu hanya boleh tayang di jaringan kami, di mana kami sebagai ekslusif OTT broadcaster mempunyai hak esklusif untuk menghadirkan pertandingan-pertandingan itu," kata perwakilan Mola TV Mirwan Suwarso dikutip Antara.

Total 24 negara akan berlaga di EURO 2021. Mereka dibagi ke dalam 6 grup, sehingga setiap grup diisi oleh 4 tim. Persaingan terketat bisa terjadi pada Grup F, ketika Hungaria, Portugal, Perancis, dan Jerman harus saling bertarung untuk mendapatkan 2 atau 3 tempat di babak 16 besar.

Fase gugur EURO 2021 yang dimulai sejak 16 besar akan diisi oleh 6 juara grup, 6 runner-up grup, ditambah 4 tim peringkat ketiga terbaik dari tiap-tiap grup. Tim-tim peringkat ketiga akan berhadapan dengan para juara grup (B, C, E, dan F).

Dalam situasi pandemi Covid-19, EURO 2021 tetap digelar di 11 kota dari 11 negara berbeda. Kota-kota itu adalah Amsterdam (Belanda), Baku (Azerbaijan), Bucharest (Rumania), Kopenhagen (Denmark), Glasgow (Skotlandia), dan London (Inggris).

Selain itu, ada Munchen (Jerman), Roma (Italia), Saint Petersburg (Rusia), dan Sevilla (Spanyol). Terdapat pembatasan jumlah penonton di setiap stadion, misalnya 20 persen (14.000 orang) dari kapasitas Allianz Arena, Munchen.

Sementara itu, di Wembley, London penonton yang diizinkan adalah 25 persen dari kapasitas penonton (22.500 orang) di fase grup dan 16 besar. Ada kemungkinan persentase kapasitas ini ditambah ketika EURO 2021 mencapai semifinal dan final.

Paket EURO 2021 di Live Streaming Mola TV

Untuk dapat menonton EURO 2021 di Mola TV, terdapat paket khusus EURO Unlimited seharga Rp25.000 yang memiliki masa aktif sejak 5 Juni 2021 lalu hingga 20 Juli 2021. Paket ini berisi konten Mola Movies, Mola Living, Mola Kids, dan Mola Sports (termasuk EURO).

Paket EURO Unlimited dapat dipakai oleh 1 pengguna saja dan bisa digunakan di Desktop & PC atau aplikasi ponsel (Android dan iOS).

Daftar Peserta EURO 2021

Berikut daftar peserta Piala Eropa 2021.

Grup A: Italia, Turki, Wales, Swiss

Grup B: Denmark, Rusia, Finlandia, Belgia

Grup C: Belanda, Makedonia Utara, Ukraina, Austria

Grup D: Inggris, Kroasia, Skotlandia, Republik Ceko

Grup E: Spanyol, Slovakia, Swedia, Polandia

Grup F: Perancis, Jerman, Hungaria, Portugal

Baca juga artikel terkait EURO 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya