Menuju konten utama

Trailer Terbaru X-Men Dark Phoenix Ungkap Penyesalan Jean Grey

Trailer terbaru film X-Men: Dark Phoenix dirilis Kamis (28/2/2019), dan telah ditonton lebih dari 100 ribu kali penayangan.

Trailer Terbaru X-Men Dark Phoenix Ungkap Penyesalan Jean Grey
Trailer X-Men Dark Phoenix. Youtube/Smasher

tirto.id - 20th Century Fox baru saja merilis trailer terbaru film franchise X-Men: Dark Phoenix, pada Kamis (28/2/2019) melalui akun YouTube 20th Century Fox.

Sejak diunggah, trailer tersebut sudah ditonton lebih dari 100 ribu kali penayangan. Dark Phoenix dijadwalkan akan tayang pada 7 Juni 2019.

Trailer dibuka dengan penyeselan Jean Gray yang diperankan oleh Sophie Turner, atas perbuatannya terhadap suatu hal.

“Kenapa kamu membuat aku melakukan itu?” katanya dalam cuplikan trailer tersebut.

Adegan berlanjut dengan tim X-Men yang mendatangi Jean Grey di suatu kawasan perumahan. Lalu ke bagian seseorang mengungkap jati dirinya yang sesungguhnya.

Dalam trailer juga ditunjukkan Jean yang berada di luar angkasa dan pemakaman seseorang yang dihadiri oleh anggota X-Men yang kemudian diakhiri dengan cuplikan mereka ditahan dalam sebuah rangkaian kereta.

Film ini akan menceritakan sisi gelap dari Jean Grey. Setelah cerita di X-Men The Days of Future Past yang mengubah masa depan dengan mengubah masa lalu dan secara otomatis menghapus seluruh cerita trilogi terdahulunya, Dark Phoenix menjadi babak baru dalam franchise X-Men.

Dark Phoenix akan terlihat hampir mirip seperti film X-Men The Last Stand, di mana Jean Grey berhasil mengungkap kekuatan terbesarnya.

Selain Jean Grey, film ini juga akan menampilkan karakter – karakter Marvel X-Men, termasuk Profesor X (James McAvoy), Magneto (Michael Fassbender), Strom (Alexandra Shipp), Mystique (Jennifer Lawrence), Beast (Nicholas Hoult), Cyclops (Tye Sheridan) dan tanpa hadirnya sosok Wolverine setelah Hugh Jackman memutuskan pensiun untuk peran tersebut.

Film ini sebelumnya direncanakan akan tayang pada bulan Februari, namun akhirnya diputuskan rilis pada bulan Juni mendatang.

Baca juga artikel terkait X-MEN atau tulisan lainnya

tirto.id - Film
Editor: Yandri Daniel Damaledo