tirto.id - Pertarungan Tottenham Hotspur vs West Ham United tersaji pada pekan ke-5 Liga Inggris (EPL) 2020/2021. Duel yang dijadwalkan berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, London, dapat disaksikan pada Minggu (18/10/2020) malam pukul 22.30 WIB, lewat live streaming Mola TV.
Tottenham Hotspur punya modal bagus jelang laga kandang malam nanti. Tottenham unggul dalam 5 head to head (H2H) terakhir terhadap West Ham. Dalam kesempatan tersebut The Lilywhites sanggup mengemas 4 kemenangan, sedang 1 laga lain menjadi milik The Hammers.
Pertemuan kedua tim pada ajang Premier League musim 2019/2020 lalu juga selalu dimenangi Spurs. Tottenham unggul 2-3 kala melawat ke markas West Ham, kemudian menang 2-0 saat berlaga di kandang sendiri.
Moral bertanding The Lilywhites saat ini juga tengah meningkat, menyusul dua pertandingan paling akhir mereka yang selalu ditutup dengan gemilang.
Tim besutan Jose Mourinho berpesta 7-2 saat melibas Maccabi Haifa dalam kualifikasi Europa League pada 2 Oktober. Lantas kembali menang besar 1-6 kala melawat ke markas Manchester United pada pekan ke-4 Liga Inggris, 4 Oktober lalu.
Namun demikian Mourinho tak ingin skuadnya terlena terhadap rentetan hasil istimewa tersebut, dan menghendaki timnya tetap fokus menyongsong deretan laga berat berikutnya, termasuk kontra West Ham.
“Mari lupakan hasil yang luar biasa gila tersebut, dan fokus pada apa yang kita miliki. Kita hadapi sekarang adalah sejumlah laga sulit, yang dimulai dari West Ham, sebuah tim yang memiliki hasil bagus. Tak hanya hasil bagus, mereka juga punya performa yang baik,” tukas Jose Mourinho, dikutip dari laman resmi klub.
West Ham dinilai tengah dalam momentum yang baik di ajang Liga Inggris. Skuad asuhan David Moyes mencatat kemenangan besar dalam 2 laga terakhir di EPL. The Hammers menang 4-0 atas Wolves, lalu memetik kemenangan 0-3 di kandang Leicester.
“Mereka [West Ham] tengah berada dalam momentum yang baik. Ini laga penting bagi kami. Kami butuh poin,” tutup Mourinho.
Hingga pekan ini Tottenham masih bercokol di posisi 7 klasemen, dengan torehan 7 poin. Sedangkan West Ham berada di tangga 12, dengan mengantongi 6 poin.
Perkiraan Susunan Pemain
Tottenham Hotspur (4-3-3): Hugo Lloris; Sergio Reguilon, Davinson Sanchez, Toby Alderweireld, Serge Aurier; Tanguy Ndombele, Harry Winks, Pierre-Emile Hojbjerg; Son Heung-Min, Harry Kane, Gareth Bale.
West Ham United (5-4-1): Lukasz Fabianski; Ryan Fredericks, Issa Diop, Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell, Arthur Masuaku; Jarrod Bowen, Tomas Soucek, Declan Rice, Pablo Fornals; Michail Antonio.
5 Skor H2H Tottenham Hotspur vs West Ham United
24/06/2020, Tottenham vs West Ham (2-0)
23/11/2019, West Ham vs Tottenham (2-3)
27/04/2019, Tottenham vs West Ham (0-1)
01/11/2018, West Ham vs Tottenham (1-3)
20/10/2018, West Ham vs Tottenham (0-1)
Hasil 5 Laga Terakhir Tottenham Hotspur
04/10/2020, Manchester United vs Tottenham Hotspur (1-6)
02/10/2020, Tottenham Hotspur vs Maccabi Haifa (7-2)
30/09/2020, Tottenham Hotspur vs Chelsea (1-1) / adu penalti 5-4
27/09/2020, Tottenham Hotspur vs Newcastle United (1-1)
25/09/2020, Shkendija vs Tottenham Hotspur (1-3)
Hasil 5 Laga Terakhir West Ham United
04/10/2020, Leicester City vs West Ham United (0-3)
01/10/2020, Everton vs West Ham United (4-1)
28/09/2020, West Ham United vs Wolverhampton Wanderers (4-0)
23/09/2020, West Ham United vs Hull City (5-1)
20/09/2020, Arsenal vs West Ham United (2-1)
Live Streaming EPL 2020/2021 di Mola TV
Pertandingan pekan ke-5 EPL 2020/2021 antara Tottenham Hotspur vs West Ham United dapat disaksikan pada Minggu (18/10/2020) malam mulai pukul 22.30 WIB, melalui live streaming Mola TV.
Untuk mengakses tayangan ini penggemar Liga Inggris mesti mengikuti paket berlangganan terlebih dahulu.
Mola TV menawarkan paket Premium Entertainment seharga Rp500.000 per tahun untuk pengguna PC/Desktop, serta paket Sports Mobile seharga Rp250.000 per musim untuk pengguna perangkat mobile.
Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs West Ham United di Mola TV
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Ibnu Azis