Menuju konten utama

TAM Bukukan Penjualan 187.438 Unit di Semester I 2016

Toyota Astra Motor membukukan penjualan 187.438 unit mobil di Semester I 2016. Semester mendatang TAM menargetkan penjualan mereka bisa tumbuh 15 sampai 20 persen. 

TAM Bukukan Penjualan 187.438 Unit di Semester I 2016
Pengunjung mengamati mobil produk terbaru Toyota yang dipamerkan di salah satu pusat perbelanjaan di kawasan Pondok Indah, Jakarta, Minggu (12/6). Toyota Sienta yang resmi diluncurkan pada juli 2016. Antara foto/ho.

tirto.id - Toyota Astra Motor (TAM) membukukan penjualan sebesar 187.438 unit mobil pada semester I 2016. Penjulan TAM naik sekitar 12 persen dibandingkan periode yang sama 2015 dengan penjualan mencapai 167.663 unit. Semester mendatang TAM, dengan dua produk andalannya Sienta dan Calya, menargetkan penjualan mereka meningkat.

"Kami perkirakan penjualan semester II bisa tumbuh 15 sampai 20 persen," kata Wakil Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor (TAM), Henry Tanoto, di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (23/7/2016).

Hasil penjualan pada semester I tersebut, menurut Henry, membuat pelaku industri otomotif, termasuk Toyota, optimistis akan terjadi pertumbuhan permintaan mobil pada semester II. "Indikator ekonomi makro juga mulai membaik, nilai tukar rupiah menguat dan BI Rate turun," tambahnya.

Selain itu, Toyota juga mulai memasarkan mobil teranyar dengan tujuh penumpang, Sienta, ke pelanggan pada semester II. "Sejak dirilis 7 April sampai akhir Juni, pemesanan Toyota Sienta telah mencapai 2.600 unit. Pengiriman mobil ke konsumen mulai pekan depan," katanya.

Selain Sienta, TAM akan meluncurkan model baru LCGC (Low Cost and Green Car) Toyota Calya berkapasitas tujuh penumpang pada semester II ini. "Kami berharap Sienta dan Calya bisa menjadi pendulang volume penjualan Toyota pada semester II," ujarnya.

Toyota Sienta, lanjut dia, ditargetkan mampu mendulang penjualan sebanyak 3.500 unit per bulan. Sedangkan Astra Toyota Calya, menurut dia, belum bersedia memberi komentar lebih jauh.

"Pasar kendaraan tujuh penumpang masih sangat besar dan menjadi pendulang volume penjualan," katanya.

Apalagi keluarga muda di Indonesia terus tumbuh dan menjadi potensi pasar yang besar bagi Toyota Sienta maupun Calya, di samping kendaraan legendaris Toyota seperti Avanza dan Innova, demikian sebut Henry.

Baca juga artikel terkait OTOMOTIF

tirto.id - Otomotif
Sumber: Antara
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH