Menuju konten utama

Skuat Lengkap Belgia di Euro 2016

Di Euro 2016 nanti, Belgia akan mengandalkan nama-nama tangguh semacam Divock Origi, Romelu Lukaku, Kevin De Bruyne, Eden hazard, Marouane Fellaiani, Radja Nainggolan, Thomas Vermaelen, hingga Toby Alderweireld, Thibaut Courtois, dan lainnya.

Skuat Lengkap Belgia di Euro 2016
skuat tim nasional (timnas) belgia.foto/shutterstock

tirto.id - Belgia dihadang lawan-lawan tangguh di babak penyisihan grup Piala Eropa atau Euro 2016 Prancis. Di Grup E, Radja Nainggolan dan kawan-kawan harus melawan Italia, Republik Irlandia, dan Swedia. Di laga pertama, Belgia sudah harus menghadapi juara Piala Dunia 2006, Italia, pada 13 Juni 2016 mendatang.

Di Euro 2016 nanti, Belgia akan mengandalkan nama-nama tangguh semacam Divock Origi, Romelu Lukaku, Kevin De Bruyne, Eden hazard, Marouane Fellaiani, Radja Nainggolan, Thomas Vermaelen, hingga Toby Alderweireld, Thibaut Courtois, dan lainnya.

Pelatih Belgia, Erwin Lemmens, berharap kiper utamanya, Courtois, kembali berada pada puncak penampilan setelah mengalami musim yang buruk bersama Chelsea. Mantan penjaga gawang Genk dan Atletico Madrid ini memang menjadi andalan Belgia di bawah mistar gawang.

Courtois merupakan bagian dari skuat tim nasional Belgia yang mencapai perempatfinal Piala Dunia 2014 dan kini menyandang predikat tim berperingkat top di Eropa versi FIFA. Seperti diketahui, Belgia saat ini sedang menapaki masa emasnya dengan diperkuat oleh seabrek pemain top dunia.

Skuat Belgia di Euro 2016

Kiper:

Thibaut Courtois (Chelsea), Simon Mignolet (Liverpool), Jean-Francois Gillet (Mechelen).

Belakang:

Toby Alderweireld (Tottenham), Jan Vertonghen (Tottenham, Thomas Vermaelen (Barcelona), Jason Denayer (Galatasaray), Jordan Lukaku (Oostende), Thomas Meunier (Club Brugges), Laurent Ciman (Montreal Impact), Christian Kabasele (Genk).

Tengah:

Moussa Dembele (Tottenham), Radja Nainggolan (Roma), Marouane Fellaini (Manchester United), Axel Witsel (Zenit St Petersburg), Eden Hazard (Chelsea), Kevin De Bruyne (Manchester City), Dries Mertens (Napoli), Yannick Carrasco (Atletico Madrid).

Depan:

Mitchy Batshuayi (Marseille), Romelu Lukaku (Everton), Christian Benteke (Liverpool), Divock Origi (Liverpool).

Pelatih:

Erwin Lemmens

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Akhmad Muawal Hasan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Akhmad Muawal Hasan
Editor: Iswara N Raditya