Menuju konten utama

Sinopsis The Prince, Film di Bioskop Trans TV Malam Ini 5 Juli

Sinopsis film Trans TV malam ini, The Prince yang dijadwalkan  tayang pukul 23.30 WIB. 

Sinopsis The Prince, Film di Bioskop Trans TV Malam Ini 5 Juli
Poster Film The Prince. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Film The Prince akan hadir pada program Bioskop Trans TV malam ini, hari Senin, 5 Juni 2021 dan jika tidak ada perubahan jadwal, tayang pukul 23.30 WIB.

Film yang dirilis Agustus 2014 ini dibintangi oleh beberapa aktor ternama seperti Jason Patric, Bruce Willis, John Cusack, Rain, Jesicca Lowndes dan Don Harvey.

Film berdurasi 1 jam 31 menit ini mengisahkan perjuangan seorang mantan pembunuh bayaran yang hendak membebaskan putrinya dari penculikan.

The Prince dibuat di bawah arahan sutradara Brian A Miller dan produser Randall Emmet, George Furla serta 3 orang lainnya yang tergabung dalam perusahaan produksi Oasis Films, serta naskah skenarionya ditulis Andre Fabrizio dan Jeremy Passmore.

Situs IMDb melansir rating The Prince adalah 4,6 dari 10 poin berdasarkan penilaian 18.000 lebih penilai. Sementara Rotten Tomatoes mencatat skor 0 persen tomatometer dan 23 persen audiens skor.

Sinopsis Film The Prince

Paul (Jason Patric) bekerja sebagai mekanik bengkel mobil yang hidup normal serta memiliki seorang putri, Beth, yang sedang kuliah di luar kota. Tak ada yang tahu sebelumnya Paul adalah pembunuh bayaran paling ditakuti, dengan julukan The Prince. Kehidupan Paul berjalan tenang sebelum tiba-tiba saja Beth menghilang dan tak bisa dihubungi.

Khawatir dengan kondisi sang putri, Paul pun bergegas berangkat ke kota tempat putrinya tinggal. Anehnya, beberapa teman Beth mengaku tidak tahu dimana keberadaannya. Sampai akhirnya Paul mendatangi sebuah bar dan bertemu Angela sahabat Beth.

Angela memberi informasi seorang pria yang diduga ditemui Beth sebelum menghilang. Paul pun mencari Eddie, nama pria tersebut, dan berhasil memperoleh informasi setelah sebelumnya beradu jotos dengan rekan-rekan Eddie.

Eddie, pria yang ditemui Beth sebelum hilang ternyata adalah pengedar narkoba. Paul pun khawatir Beth menjadi pecandu. Ia lalu mencari markas gembong narkoba dimana Eddie menjadi salah satu pengedarnya dan mendapatkan narkoba.

Di sisi lain, Omar (Bruce Wilis) merupakan seorang pimpinan gangster yang menyimpan dendam pada Paul karena dahulu Paul menaruh bom ke mobil yang dikendarai istri Omar dan putrinya. Keluarga Omar pun tewas akibat ulah Paul. Omar tidak terima dengan kejadian tragis tersebut dan menyimpan kesedihan mendalam.

Sebagai ayah dan suami yang ditinggalkan oleh keluarganya dengan cara tidak wajar, Omar berniat balas dendam kepada Paul, dengan menyuruh anak buahnya, Mark (Rain) menculik Beth putri Paul. Ia ingin membuat Paul merasakan sedihnya jika putrinya tewas.

Paul sendiri masih menyimpan berbagai jenis senjata yang dulu digunakannya saat masih menjadi pembunuh bayaran. Ia akan menyerbu tempat dimana pelaku penculik anaknya berada dan membebaskan Beth.

Baca juga artikel terkait FILM TRANS TV atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yulaika Ramadhani