Menuju konten utama

Sinopsis The King of Staten Island, Film Komedi Pete Davidson

Sinopsis film The King of Staten Island yang bercerita tentang kehidupan seorang pemuda yang menjadi berbeda sejak ayahnya meninggal.

Sinopsis The King of Staten Island, Film Komedi Pete Davidson
Ilustrasi Bioskop. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Universal Pictures merilis trailer The King of Staten Island di akun youtube resmi mereka pada Jumat (8/5/2020). Film komedi yang dibintangi dan ditulis oleh Pete Davidson ini akan rilis secara digital pada 12 Juni 2020.

Sementara untuk perilisan di bioskop-bioskop secara terbatas akan berlangsung pada 19 Juni 2020.

Sinopsis The King of Staten Island

Kehidupan Scott menjadi berbeda sejak ayahnya meninggal. Ayah Scott merupakan seorang pemadam kebakaran. Kala itu usia Scott baru tujuh tahun. Kehilangan sosok kapala keluarga membuat kehidupannya kurang begitu bagus, khususnya dalam hal ekonomi.

Saat ini Scott telah berumur 20-an tahun. Kini dia bekerja sebagai seniman tato yang biasa-biasa saja, tidak begitu sukses. Scott masih hidup bersama ibunya. Keadaan semakin sulit apabila membandingkan dengan adiknya yang telah pergi dari rumah untuk kuliah. Adik Scott memang perempuan yang ambisius.

Kegiatan Scott sehari-hari hanya menghisap ganja dan bergaul dengan teman-temannya. Belakangan ini dia kembali menjalin hubungan asmara dengan teman masa kecilnya.

Gejolak dalam kehidupan Scott dimulai saat ibunya berkencan dengan Ray, laki-laki yang berprofesi sebagai pemadam kebakaran. Scott masih ingat betul bahwa ayahnya yang juga seorang pemadam kebakaran mengalami nasib yang naas.

Hal itu membuat Scott hidup dalam kegalauan. Namun momen ini pula yang membuat Scott beranjak dari kehidupannya saat ini menuju sebuah perubahan.

Selain Davidson, pemain lain yang bergabung di antaranya Marisa Tomei, Maude Apatow, Bel Powley, Pamela Adlon, Steve Buscemi, Jimmy Tatro, Kevin Corrigan, Machine Gun Kelly, Bill Burr, Moises Arias, Domenick Lombardozzi, dan Pauline Chalamet.

The King of Staten Island merupakan film karya Judd Apatow dengan Pete Davidson dan Dave Sirus membantu dalam hal penulisan naskah. Film berdurasi 136 menit ini berada dalam naungan studio produksi Universal Pictures.

Sebelum film ini, Judd Apatow merupakan sutradara The Zen Diaries of Garry Shandling (2018), Love (2018), Crashing (2017), May it Last: A Portrait of the Avett Brothers (2017), 30 for 30 (2016), Trainwreck (2015), Vanity Fair: Decades (2013), This Is 40 (2012), I Am Harry Potter (2010), dan Funny People (2009).

Pete Davidson sebagai pemeran utama sebelumnya populer melalui acara televisi Saturday Night Live. Dia menjadi bagian dari acara tersebut sejak 2014 sampai saat ini. Davidson juga bermain di beberapa film seperti The Suicide Squad (2021), The Freak Brothers (2020), The Rookie (2020), The Jesus Rolls (2019), The Angry Birds Movie 2 (2019).

Selanjutnya The Dirt (2019), Big Time Adolescence (2019), What Men Want (2019), The Guest Book (2018), Clem (2018), Set It Up (2018), Click, Clack, Moo: Christmas at the Farm (2017), Eighty-Sixed (2017), Waiter (2017), dan Give Converse with Pete Davidson (2016).

Baca juga artikel terkait FILM HOLLYWOOD atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora