tirto.id - Netflix merilis series terbarunya yang berjudul Snowpiercer. Series ini diadaptasi dari film karya Bong Joon Ho yang memiliki judul serupa.
Snowpiercer merupakan film Bong Joon Ho yang telah rilis pada 2013 lalu. Pada series ini, ia juga berperan sebagai eksekutif produser.
Series ini akan tayang lebih cepat 2 minggu dari jadwal yang sebelumnya telah ditentukan, yaitu pada 17 Mei 2020 dan tayang perdana di TNT, lalu tayang di Netflix pada 31 Mei 2020.
Series ini tayang lebih cepat dikarenakan virus Corona COVID-19 yang saat ini telah melanda dunia dan berpengaruh besar terhadap industri hiburan.
Hingga akhirnya beberapa rumah produksi mempercepat perilisan karya mereka, agar dapat menjadi hiburan di tengah pandemi yang ada.
Series ini bercerita tentang suhu di bumi yang mencapai minus 119 derajat celsius dan menyebabkan kepanikan di dalam kereta. Namun kereta ini tetap terus melaju agar penumpang didalamnya dapat bertahan hidup.
Penumpang harus tetap berada di kereta jika mereka ingin tetap hidup, karena jika mereka keluar, maka mereka tidak akan dapat kembali.
Di dalam kereta terdapat dua kelompok penumpang, yang pertama adalah kaum kelas atas yang dapat hidup dengan fasilitas mewah. Namun untuk kaum kelas bawah mereka harus hidup secara kurang pantas.
Karena perbedaan inilah yang membuat adanya pemberontakan. Kaum kelas bawah menginginkan kehidupan yang layak dan tidak ada lagi perbedaan fasilitas yang mereka dapatkan.
Namun percobaan pemberontakan tidaklah mudah, mereka harus melewati petugas keamanan yang sangat kuat. Karena keinginan untuk hidup yang lebih layaklah yang membuat mereka tetap berusaha keras memperjuangkan keinginan mereka.
Snowpiercer diproduksi oleh Tomorrow Studios ini dan diperankan oleh beberapa artis ternama seperti:
- Jennifer Connelly sebagai Melanie Cavill
- Daveed Diggs sebagai Andre Layton
- Mickey Summer sebagai Bess Till
- Sheila vand sebagai Zarah
- Lena Hall sebagai Miss Audrey
- Alison Wright sebagai Ruth
- Iddo Goldberg sebagai Bennett
- Aaron Glenane sebagai The Last Australian
- Karin Konoval sebagai Dr. Pelton
- Annalise Basso sebagai LJ Folger
- Sam Otto sebagai John Osweiler
Snowpiercer merupakan film pertama Bong Joon Ho dalam bahasa inggris. Selain memproduseri film ini ia juga pernah memproduksi film lainnya seperti Parasite (2019), Okja (2017), Sea Fog (2014), Mother (2009), Tokyo! (2008), The Host (2006), Antarctic Journal (2005), Memories of Murder (2003) Barking Dogs Never Bite (2000), Phantom: The Submarine (1999), Motel Cactus (1997), Incoherence (1994) dan Memories in My Frame (1994).
Penulis: Endah Murniaseh
Editor: Nur Hidayah Perwitasari