Menuju konten utama

Sinopsis Film Naga Naga Naga Tayang di Bioskop 16 Juni 2022

Berikut adalah sinopsis film Naga Naga Naga yang akan tayang di bioskop 16 Juni 2022.

Sinopsis Film Naga Naga Naga Tayang di Bioskop 16 Juni 2022
Ilustrasi Bioskop. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Film Naga Naga Naga merupakan salah satu film karya Deddy Mizwar yang akan tayang di bioskop mulai tanggal 16 Juni 2022. Naskah film ini ditulis oleh Wiraputra Basri.

Deddy Mizwar adalah aktor senior Indonesia, yang dikenal sebagai pemeran Nagabonar dalam film Naga Bonar Jadi 2, Deddy Mizwar menggarap fil Alangkah Lucunya (Negeri Ini) yang rilis pada tahun 2010.

Kemudian, Deddy Mizwar juga membesut tayangan untuk serial televisi dengan judul Para Pencari Tuhan pada tahun 2007 dan Lorong Waktu: Animasi pada tahun 2019.

Nagabonar Jadi 2 (2007) pernah menjadi film Indonesia terlaris tahun 2007 dengan meraih penjualan tiket sebanyak 2,4 juta penonton.

Film Naga Naga Naga (2021) menghadirkan drama berbalut komedi ringan yang menghibur. Lembaga Sensor Film (LSF) mengklasifikasikan film drama Naga Naga Naga untuk 13 tahun ke atas.

Trailer film Naga Naga Naga sudah dirilis. Untuk mengakses trailer terbaru film Naga Naga Naga, bisa akses di link ini.

Sinopsis film Naga Naga Naga

Film Naga Naga Naga dibintangi oleh Wulan Guritno, Tora Sudiro, Cut Beby Tshabina, dan Deddy Mizwar. Dalam film ini diceritakan kalau Bonaga (Tora Sudiro) dan Monita (Wulan Guritno) adalah sepasang suami istri yang sedang menikmati masa kesuksesan mereka.

Kendati begitu, mereka harus menghadapi masalah pendidikan putri mereka satu-satunya yaitu Monaga (Cut Beby Tshabina).

Pasalnya, Monaga dikeluarkan dari sekolahnya. Atas masalah itu, sang Kakek, Naga (Deddy Mizwar) akhirnya terlibat dalam masalah sang cucu untuk mendapatkan sekolah baru.

Di tengah masalah pendidikan untuk Monaga, pertemuan Monaga dengan seorang anak jalanan bernama Nira (Zsa Zsa Utari) membuat Monaga lebih bersemangat untuk bersekolah.

Meski sudah menemukan motivasi baru untuk bersekolah, tapi ternyata Monaga harus menghadapi berbagai macam hambatan dan pertentangan opini pada keberlanjutan pendidikannya.

Di samping itu, cinta yang berlebihan Naga pada cucunya membuat masalah semakin pelik hingga membuat Bonaga terhimpit di antara keinginan istri, anak, dan ayahnya.

Film Naga Naga Naga juga akan menyajikan peran apik dari aktor dan aktris Indonesia lainnya. Mereka adalah Darius Sinathrya, Ulli Herdiansyah, Zsa Zsa Utari, Mike Lucock, Miing Bagit, dan Eko Patrio.

Baca juga artikel terkait NAGA NAGA NAGA atau tulisan lainnya dari Ega Krisnawati

tirto.id - Film
Kontributor: Ega Krisnawati
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Alexander Haryanto