Menuju konten utama

Sinopsis Film Kingmaker (2022) dan Link Nonton Streaming di VIU

Sinopsis film Korea berjudul Kingmaker (2022) dan link nonton streaming di VIU.

Sinopsis Film Kingmaker (2022) dan Link Nonton Streaming di VIU
King Maker. foto/imdb

tirto.id - Film Kingmaker merupakan film bergenre drama yang berasal dari negeri ginseng, Korea Selatan. Film dengan durasi 123 menit tersebut adalah besutan sutradara Sung-hyun Byun yang merangkap sebagai penulis, bersama dengan Kim Min-soo.

Dilansir dari situs IMDb, Kingmaker memperoleh rating sebesar 6.7 dari 10. Sempat mundur dari jadwal rilis yang semestinya akibat COVID-19, Kingmaker akhirnya rilis pada 26 Januari 2022.

Film yang dibintangi oleh Chong-ok Bae, Jeon Bae-soo, Park Hyoung-soo, Yoo Jae-myung, dan Woo-jin Jo ini bahkan tercatat telah meraup keuntungan sebesar 6 juta dolar AS.

Tidak hanya itu, Kingmaker juga berhasil menempati posisi keempat di box office, di antara film korea yang dirilis sejak 2022. Berlatarbelakang cerita pelik politik, mengantarkan Kingmaker menjadi undangan di kompetisi 24th Udine Far East Film Festival.

Udine Far East Film Festival adalah festival film tahunan yang bertujuan untuk mempromosikan sinema Asia di Eropa dengan fokus utamanya kepada film dari Asia Timur. Festival tersebut telah dilaksanakan pada April 2022 di Udine, Italia.

Sinopsis Film Kingmaker

Film Kingmaker (2022) berlatar kisah politik nyata Korea Selatan pada sekitar tahun 1960-an. Berkisah soal Seo Chang-dae (Sun-kyun Lee), seorang apoteker yang menjadikan pekerjaanya justru sebagai pekerjaan sampingan. Sebab ia memiliki ambisi untuk menjadi ahli strategi politik yang dapat mengubah dunia.

Pada momen itu, Kim Woon-beom (Sol Kyung-gu) juga tengah melaju sebagai kandidat calon bupati Mokpo. Mendapati fakta bahwa Kim telah mengalami empat kali kekalahan dalam tujuh tahun, Seo bersikeras untuk bisa bertemu dengannya. Bahkan ia sempat menuliskan surat pribadi kepada Kim.

Setelah menunggu lama, Seo berhasil menjumpai Kim. Seo pun berhasil menarik perhatian Kim melalui setiap argumentasi yang ia utarakan. Singkat cerita, Seo berhasil menjadi bagian dari tim kampanye Kim dan mengantarkannya menjadi pemenang pada kontestasi politik tingkat daerah Mokpo.

Kehadiran Kim mulai menjadi perhatian politikus lainnya. Termasuk jajaran kabinet hingga Presiden Park (Kim Sung-oh) yang berasal dari partai politik lawan.

Ketegangan kontestasi politik kembali hadir, saat Kim melaju pada pemilihan Majelis Nasional. Berasal dari politik oposisi, Kim sadar, diperlukan adanya strategi politik khusus untuk mencapai kemenangannya.

Maka Seo diutus untuk menjadi pimpinan dalam tim kampanyenya kembali. Melawan Kim Byungchan dari partai Republik, Kim Woon-beom kembali berjaya dengan perolehan suara terbanyak pada pemilihan Majelis Nasional distrik Mokpo.

Pergolakan politik kembali terjadi saat mendekati masa pemilihan Presiden 1971 tiba. Lagi-lagi, Seo berhasil menjadikan Kim Woon-beom sebagai kandidat pemilihan presiden terkuat.

Akan tetapi, konflik yang kian dalam justru terjadi di antara keduanya akibat adanya perbedaan prinsip dalam berpolitik. Di saat yang bersamaan, Seo juga mulai diincar oleh partai lain.

Saksikan kisah Seo Chang-dae sebagai ahli strategi politik selengkapnya melalui layanan streaming VIU.

Streaming Nonton Film Kingmaker di VIU

Untuk menonton film Kingmaker Anda bisa menyaksikannya secara legal di VIU dengan melakukan langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi VIU atau ketik viu.com pada laman browser Anda;
  • Jika Anda pengguna lama, login menggunakan username dan password yang pernah digunakan sebelumnya. Namun, jika Anda pengguna baru, Anda bisa melakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan memilih "Masuk Akun/Daftar";
  • Pilih lanjut daftar melalui Facebook, Google, atau email. Jika Anda pengguna baru, Anda bisa mendapatkan 15 hari akses tanpa batas ke semua video premium VIU;
  • Misalnya, jika Anda memilih masuk menggunakan email, maka tuliskan alamat email Anda;
  • Masukkan kata sandi yang Anda inginkan, kemudian centang persetujuan dan klik "Daftar";
  • Setelah berhasil terdaftar, Anda akan mendapat notifikasi berhasil dan notifikasi gratis menonton video premium selama 15 hari.

Sementara itu, berikut cara nonton Kingmaker di VIU bagi pemirsa yang ingin berlangganan paket VIU Premium:

  • Kunjungi daftar putar Kingmaker di VIU;
  • Cari atau klik drama “Kingmaker ";
  • Login atau register menggunakan email, akun Facebook, atau akun Google;
  • Pilih paket yang tersedia, mulai promo 6 bulan (Rp100 ribu), promo 1 tahun (Rp200 ribu), hingga beli 1 dapat 1 (Rp30 ribu);
  • Klik "Langganan" setelah memutuskan memilih paket yang tersedia;
  • Tuntaskan pembayaran. Langganan paket premium VIU pun telah berhasil.

Tautan Nonton Kingmaker di VIU

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Galih Ayu Palupi

tirto.id - Film
Kontributor: Galih Ayu Palupi
Penulis: Galih Ayu Palupi
Editor: Yantina Debora