tirto.id - Bus 657 (Heist), film yang mengisahkan seorang ayah tidak mampu membayar perawatan medis putrinya.
Sebagai upaya terakhir, dia bermitra dengan rekan kerja yang rakus untuk merampok kasino. Ketika keadaan menjadi kacau, mereka terpaksa membajak bus kota.
Heist, (Bus 657), adalah film thriller aksi pencurian yang disutradarai oleh Scott Mann dan ditulis oleh Stephen Cyrus Sepher dan Max Adams, berdasarkan cerita asli oleh Sepher.
Film ini dibintangi oleh Robert De Niro, Jeffrey Dean Morgan, Kate Bosworth, Morris Chestnut, Dave Bautista, Sepher dan Gina Carano.
Film ini dirilis pada 13 November 2015 di Amerika Serikat oleh Lionsgate Premiere dengan durasi 93 menit.
Pembuatan film dijadwalkan berlangsung di Baton Rouge, Louisiana, tetapi dipindahkan ke Mobile, Alabama, tempat pembuatan film dimulai pada 13 Oktober 2014.
Pada 15 Oktober, De Niro terlihat sedang syuting di Crystal Ballroom di The Battle House Hotel, yang telah diubah menjadi kasino bergaya 1940-an yang disebut "The Swan Casino".
Selama penayangannya, Box Office Mojo mencatat, pendapatan film Heist (Bus 657) adalah sebesar 3,7 juta dolar AS di mana 98 persen di antaranya berasal dari penayangan internasional.
Film ini memegang peringkat persetujuan 29% di situs web agregator ulasan Rotten Tomatoes, berdasarkan 28 ulasan dengan skor rata-rata 4,8 dari 10 dan skor versi penonton 41 persen.
IMDb memberi skor film Bus 657 (Heist) sebesar 6,1 dari 10 berdasarkan 27.681 penilaian.
Sinopsis Bus 657 (Heist)
Luke Vaughn (Jeffrey Dean Morgan) bekerja di Kasino yang dijalankan oleh teman lamanya, Francis 'The Pope' Silva (Robert De Niro) yang sangat ditakuti.
Sementara itu, putri Vaughn terbaring di tempat tidur dan harus dioperasi yang tentu saja membutuhkan uang banyak.
Namun, Vaughn tidak mampu membayar biaya rumah sakit dan karena putus asa, ia setuju untuk merampok kasino Silva bersama dengan Jason Cox (Dave Bautista) yang impulsif yang bekerja di Casino juga.
Mereka lalu menjalankan rencana tersebut, tetapi ternyata mereka gagal dan mereka akhirnya membajak Bus 657.
Pembajakan Bus 657 dilakukan dengan penyanderaan, dan ini jadi sebuah tindakan yang memicu peristiwa dengan konsekuensi yang mengerikan.
Editor: Agung DH